BlogHome ServiceKebersihan Rumah8 Macam-macam Sapu untuk Membersihkan Rumah
0
0

8 Macam-macam Sapu untuk Membersihkan Rumah

Dipublikasikan oleh Nabila Azmi dan Diperbarui oleh Nabila Azmi

Feb 28, 2024

5 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

Mendengar kata sapu mungkin yang terbayang di pikiran Pins adalah sapu standar yang biasa dipakai untuk membersihkan lantai rumah. Faktanya, ada begitu banyak macam-macam sapu lantai yang dibagi berdasarkan fungsinya, lho.

Sadar atau tidak, Pins mungkin menggunakan jenis sapu tersebut. Penasaran apa saja macam sapu yang tersedia di pasaran? Simak ulasan lengkapnya di sini!

Macam-macam Sapu untuk Membersihkan Rumah

Memahami macam-macam sapu yang ada ternyata membantu kamu ketika membersihkan rumah, lho. Jadi, Pins bisa menggunakan berbagai macam sapu di bawah ini sesuai dengan tujuannya. 

Sapu Ijuk

Source : Blibli

Salah satu jenis sapu yang mungkin paling sering Pins lihat adalah sapu ijuk. Sapu yang terbuat dari serat pohon kelapa atau serabut kelapa ini bersifat lentur sehingga bisa membersihkan debu di lantai rumah. 

Bahkan, suara yang dihasilkan sapu ini ketika dipakai tidak begitu berisik, lho. Sayangnya, kamu harus banyak-banyak bersabar ketika pertama kali memakai sapu ijuk karena serabut ijuk cenderung rontok. 

Untungnya, Pins bisa mengibaskan sapu ini guna melepas helaian ijuk yang tidak terjalin dengan baik. Jangan lupa pula untuk mencuci sapu ijuk agar debu dan kotoran yang tadinya melekat bisa terangkat dan tidak kembali ke lantai. 

Baca Juga:

Sapu Lidi

Source : Shopee

Macam-macam sapu lainnya yang bisa Pins gunakan untuk membersihkan rumah adalah sapu lidi. Nah, sapu lidi ini kemudian dibagi jadi dua varian lagi, yakni bergagang panjang dan pendek. 

Umumnya, sapu lidi bergagang panjang dipakai untuk membersihkan pekarangan rumah dari daun-daun yang berguguran. 

Sapu lidi umumnya terbuat dari pelepah kelapa atau aren, cocok untuk membersihkan pekarangan rumah. Jenis sapu ini juga tergolong awet karena terbuat dari bahan yang kuat. 

Sementara itu, sapu lidi bergagang pendek mungkin sering Pins gunakan untuk mengebas kasur atau membersihkan karpet, ya. 

Sapu Plastik

Source : SIPLAH Blibli

Dibandingkan sapu ijuk, sapu plastik memang menawarkan ketahanan yang lebih lama. Pasalnya, sapu yang terbuat dari ijuk sintetis ini lebih tahan air dan bisa dipakai untuk menyapu debu pada karpet hingga lantai, lho

Pins juga bisa mencuci sapu plastik sintetis dengan mudah karena tidak mudah rontok. Namun, helaian plastik sapu ini memang lebih kaku sehingga mungkin tidak begitu maksimal ketika dipakai membersihkan sudut-sudut ruangan. 

Baca juga:

Sapu Jerami

Source : Blibli

Sapu jerami merupakan versi kuno dari sapu ijuk pada umumnya. Jenis sapu ini sebenarnya cukup bagus untuk membersihkan lantai dan hampir semua jenis permukaan. 

Terlebih lagi, sapu jerami bisa mencakup area yang lebih luas dan dapat mengeluarkan barang-barang yang lebih besar dari lantai. Hanya saja, sapu ini tidak cocok dipakai untuk mengumpulkan debu karena justru akan kembali berantakan. 

Bila kamu menggunakan sapu jerami, coba pakai di luar ruangan atau ruangan dengan ukuran kecil, seperti gudang. 

Baca Juga: 16 Alat-Alat Kebersihan Rumah yang Perlu Kamu Miliki

Sapu Karet

Source : Shopee

Macam-macam sapu lainnya yang diklaim inovatif dalam membersihkan rumah adalah sapu karet. Sapu semacam ini cenderung disukai karena bulu-bulu yang dipakai tidak mungkin lepas. 

Bahkan, jenis sapu ini hampir cocok untuk semua permukaan dan disebut lebih efektif menghilangkan kotoran dibandingkan sapu lainnya. Sayangnya, sapu karet kurang cocok dipakai untuk mengumpulkan dan membersihkan debu. 

Walau begitu, Pins bisa menggunakan jenis sapu ini di tempat-tempat dengan kotoran yang menumpuk, seperti ruangan dekat pintu masuk. 

Sapu Air (Water Broom)

Source : Weeks Home Hardware

Sapu air alias water broom mungkin jadi jenis sapu yang paling rumit. Pasalnya, sapu ini lebih sering dipakai di lantai yang lebih baik dibasahi terlebih dulu sebelum dibersihkan. 

Pins juga bisa kok memakai sapu air di teras, garasi, atau trotoar. Namun, jangan gunakan water broom untuk membersihkan ruangan di dalam rumah karena bisa merusak lantai, terutama keramik. 

Sapu Otomatis

Source : Harga-jual

Mendengar kata sapu otomatis mungkin yang terbayang di benak kamu adalah sapu yang mirip dengan vacuum cleaner. Faktanya, tidak demikian. Jenis sapu ini didesain memakai sikat rol yang bisa berputar 180 derajat. 

Alhasil, kamu bisa membersihkan lantai secara menyeluruh dengan mudah. Bahkan, beberapa sapu otomatis sudah didukung kuas sisi panjang dan bahan serat pengunci air. Dengan begitu, lantai tidak menjadi licin. 

Tidak heran bila sapu otomatis menjadi solusi bersih-bersih yang modern karena satu alat memuat banyak fungsi, nih!

Sapu Mini

Source : Lazada

Bila macam-macam sapu sebelumnya diperuntukkan untuk lantai rumah, tidak dengan sapu mini. Sebenarnya sapu mini bisa dimanfaatkan untuk membersihkan lantai yang luas, tetapi banyak orang yang memilih menggunakannya di mobil. 

Umumnya, sapu mini sepaket dengan serokan kecil. Jadi, kamu bisa menggunakan sapu mini untuk membersihkan lekukan furnitur, meja, hingga karpet mobil, lho. Ini tentu tidak bisa dilakukan oleh sapu-sapu biasa, bukan?

Mengetahui apa saja macam-macam sapu yang bagus untuk membersihkan rumah memang benar. Namun, ada kalanya kamu mungkin malas mengambil sapu dan membersihkan rumah sendiri. 

Untungnya, kamu bisa mengandalkan layanan Home Cleaning dari Pinhome Home Service melalui aplikasi Pinhome. Harganya mulai 50ribu untuk 1 jam dengan berbagai promo tersedia. Klik di sini untuk coba.

Baca Juga: 6 Cara Membersihkan Karpet Secara Manual Tanpa Vacum Cleaner


Nikmati layanan rumah tangga seperti cuci mobil, servis dan cuci AC, desinfektan & fogging, hingga massage dari Pinhome Home Service hanya dalam satu kali klik. Dapatkan pula paket perlindungan AC yang bisa dipilih sesuai kebutuhan melalui aplikasi Pinhome

Tunggu apa lagi, segera unduh aplikasi Pinhome di App Store atau Google Play sekarang dan rasakan pengalaman rumah yang bersih dan tubuh yang lebih rileks. Hanya di Pinhome Home Service yang memberikan solusi kebersihan dan perawatan properti, serta kendaraan dengan mudah.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © lifestyle.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download