Pinhome Home Service

Beranda Artikel Otomotif Ini Dia Kisaran Harga Service Motor Yamaha di Bengkel Resmi
harga service motor yamaha
Otomotif

Ini Dia Kisaran Harga Service Motor Yamaha di Bengkel Resmi

  • 28 Apr, 2022 oleh Nabila Azmi
  • 5 menit membaca

Pins tahu tidak kalau harga service motor termasuk merk motor Yamaha tergantung apa yang akan dilakukan. Ini tentu bisa bertambah ketika proses servis dilakukan karena tidak ada yang tahu kerusakan atau perbaikan apa yang diperlukan. 

Sebelum ke bengkel, tidak ada salahnya mengira-ngira berapa biaya yang mungkin dihabiskan untuk servis motor. Simak ulasan lengkap seputar daftar harga service motor Yamaha di bawah ini, ya!

Harga Service Motor Yamaha di Bengkel Resmi

Pada saat merawat motor, tentu Pins ingin mendapatkan yang terbaik, bukan? Itu sebabnya, service motor sangat disarankan untuk dilakukan di dealer resmi. 

Beberapa orang mungkin menganggap servis di dealer resmi cenderung merogoh kantong. Faktanya, tidak selalu demikian, lho. Pins bisa mengira-ngira biaya yang akan dihabiskan berdasarkan jenis servisnya. 

Berikut daftar harga service motor Yamaha tergantung jenis servisnya. 

Baca Juga:

Servis Besar Motor

(Pexels)

Servis besar motor adalah perawatan yang biasanya berkaitan dengan komponen pada bagian dalam mesin. Sebagai contoh, pembersihan kerak karbon, penggantian sil klep, skir klep, dan lainnya. 

Jenis servis ini bertujuan menjaga mesin motor tetap prima. Umumnya, servis besar direkomendasikan untuk motor yang sudah memasuki usia tiga tahun ke atas, Pins. 

Ini dia jenis-jenis servis motor Yamaha kategori besar berikut daftar harganya, ya. 

Jenis MotorHarga Service Besar
Motor 2TRp160.000
Motor 4TRp175.000
Jupiter MXRp200.000
Motor Matic 115–125 ccRp203.000
Vixion, MX King, BysonRp235.000
R25, MT25Rp300.000
Aerox 155, NMax, New NMaxRp250.000
FilanoRp250.000
XMaxRp300.000
Lexi, FreegoRp200.000

Servis Ringan Motor

(Pexels)

Jika ada servis besar, tentu ada jenis yang lebih ringan, Pins. Servis ringan adalah pemeriksaan kondisi motor di beberapa bagian, seperti busi, oli mesin, filter, hingga tekanan angin ban motor. 

Hanya saja, jenis servis satu ini tidak meliputi mesin bagian dalam. Itu sebabnya, harga service ringan motor Yamaha cenderung lebih murah dengan waktu yang lebih cepat. 

Ini dia biaya service motor ringan Yamaha yang perlu kamu perhatikan. 

Baca Juga:

Jenis MotorHarga Service Ringan
Motor 2TRp77.000
Motor 4TRp77.000
Jupiter MXRp83.000
Motor Matic 115–125 ccRp88.000
Sport Vixion, MX King, BysonRp87.000
R15, MT15, Xabre, XSR 150Rp97.000
R25, MT25Rp135.000
Aerox 155, NMAX, New NMaxRp.110.000
FilanoRp93.000
XMaxRp150.000
Lexi, FreegoRp93.000

Harga Service Bodi dan Kaki-Kaki

Jenis servis ini lebih berfokus pada bodi dan kaki-kaki motor Yamaha. Ini dia daftar harganya. 

Jenis ServisBiaya Servis
Pasang Body SetRp200.000
Servis Upside DownRp125.000
Pasang Jari-jari SetRp120.000
Servis Garpu Depan (Moped, Matic, dan Sport)Rp100.000
Servis Dinamo StarterRp50.000
Setting CORp40.000
Tambal Ban TubelessRp17.000

Servis Ganti Komponen

(Pexels)

Sama seperti servis kendaraan pada umumnya, ada kemungkinan satu atau beberapa komponen yang harus diganti pada motor. 

Tentu saja biaya ini akan berbeda dengan servis biasa pada umumnya dan tergantung komponen yang diganti. Berikut biaya service ganti komponen motor Yamaha. 

Baca Juga:

Jenis KomponenHarga Ganti Komponen
Air RadiatorRp20.000
GrafikRp20.000
CoverRp40.000
Grafik SetRp100.000
Cover SetRp120.000
FrameRp300.000
Bearing RodaRp20.000
Bearing SetRp40.000
Choke, Gas Kopling, Kabel SpeedometerRp20.000
Set Kampas RemRp36.000
Kuras RemRp30.000
Master RemRp40.000
LampuRp12.000
Servis BanRp35.000
Ban Motor 115-125ccRp20.000
Ban Motor 150-250ccRp25.000
Oli Mesin, Setel Rem dan RantaiRp15.000
Kampas KoplingRp60.000
Kampas Kopling SportRp60.000
Gear Set (Moped dan Sport)Rp60.000
Seal Garpu DepanRp50.000
Set Garpu DepanRp80.000
KarburatorRp40.000
AkiRp17.000
Kabel BodiRp150.000
Dudukan Nomor PolisiRp10.000

Servis Throttle Body

Throttle Body merupakan komponen untuk mengatur keluar masuknya udara ke dalam mesin ketika beroperasi. Bagian ini tidak boleh kotor. Bila terlalu kotor, ini bisa merusak kinerja mesin dan memberatkan tarikan motor. 

Setiap jenis motor Yamaha mempunyai harga service yang berbeda, ini daftarnya. 

Jenis MotorBiaya Servis
Moped, MaticRp90.000
Vixion, MX King, BysonRp100.000
NMax, R15, Xabre, MT 15Rp125.000
R25, MT25, XMaxRp200.000

Servis Injektor

Injektor motor adalah bagian yang bertugas mengalirkan bensin ke bagian mesin yang memerlukan. Bagian ini membutuhkan servis berupa pembersihan untuk menghilangkan kotoran yang menyumbat injektor. 

Berikut harga service injektor motor Yamaha di dealer resmi. 

Jenis MotorHarga Service
Matic dan Moped 115–125 ccRp65.000
Sport 150 ccRp75.000
NMax, Aerox 155, R15, MT15, Xabre, XSR150Rp75.000
XMaxRp85.000
R25, MT25Rp170.000

Servis Overhaul

(Pexels)

Servis overhaul merupakan perawatan membersihkan ruang bakar dari kotoran. Perawatan ini juga meliputi pemeriksaan komponen mesin dan mengembalikan performa mesin seperti baru. 

Jenis MotorHarga Service
CVT Matic 115–125 ccRp95.000
Motor Matic 115–125ccRp400.000
Motor MopedRp290.000
Motor 2TRp420.000
Jupiter MX, Vixion, MX King, BysonRp400.000
R15, MT15, Xabre, XSR150, NMax, FilanoRp450.000
R25, MT25, XMaxRp600.000
CVT NMax, Aerox 155Rp133.000
CVT XMaxRp150.000
CVT Lexi, FreegoRp125.000

Servis Lainnya

Tidak hanya jenis servis di atas, ada beberapa macam lainnya yang tidak termasuk dalam kategori di atas. Ini biasanya meliputi kelistrikan motor, CVT, hingga komponen kecil lainnya. Berikut daftar harganya. 

Jenis Servis atau KomponenHarga Servis
Press BodiRp450.000
Press PelekRp100.000
Press Garpu RinganRp160.000
Press Garpu BeratRp200.000
Kuras Tangki BensinRp50.000
Pentil TubelessRp20.000
Skir Klep 2 KatupRp100.000
Skir Klep 4 KatupRp150.000
Kelistrikan Ringan Motor Matic 115-125ccRp60.000
Kelistrikan Ringan Motor SportRp95.000
Kelistrikan Ringan Aerox 155 dan NMaxRp70.000
Kelistrikan Berat Motor 115–125 cc, Motor Sport, Aerox 155, dan NMaxRp100.000
CVT Matic 115–125 ccRp75.000
CVT Aerox 155 dan NMaxRp83.000
CVT XMaxRp100.000

Nah, itu tadi daftar harga service motor Yamaha di bengkel resmi yang bisa kamu perhatikan. Dengan begitu, Pins bisa memperkirakan berapa budget yang harus dikeluarkan, bukan? 

Baca Juga:

Featured Image Source: MSN.com

Editor: Voni Sri


Nikmati layanan rumah tangga seperti cuci mobil, servis dan cuci AC, desinfektan & fogging, hingga massage dari Pinhome Home Service hanya dalam satu kali klik. Dapatkan pula paket perlindungan AC yang bisa dipilih sesuai kebutuhan melalui aplikasi Pinhome. Cek pilihan rumah di Kota Bogor terbaik dari Pinhome!

Tunggu apa lagi, segera unduh aplikasi Pinhome di App Store atau Google Play sekarang dan rasakan pengalaman rumah yang bersih dan tubuh yang lebih rileks. Hanya di Pinhome Home Service yang memberikan solusi kebersihan dan perawatan properti, serta kendaraan dengan mudah.