BlogHome ServiceOtomotifBegini Cara Naik Motor KLX Anti Oleng
0
0

Begini Cara Naik Motor KLX Anti Oleng

Dipublikasikan oleh  

Des 4, 2023

5 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

Naik motor matic atau motor yang biasa digunakan di aspal mungkin mudah. Namun berbeda halnya untuk naik motor trail seperti KLX. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan mengenai cara naik motor KLX mengingat motor ini memiliki desain khusus.

Jika Pins akan mengendarai motor trail, harus tahu dulu bagaimana cara naik ke motor yang benar. Apabila sembarangan, bisa saja motor tidak stabil dan Pins akan oleng atau jatuh. Lalu bagaimana cara yang benar untuk naik motor KLX atau motor trail? Pins dapat menyimak ulasannya pada artikel berikut.

Mengenakan Riding Gear yang Lengkap

cara naik motor KLX
Source : Canva Pro

Sebelum belajar untuk naik motor, rider terlebih dahulu harus mengenakan kelengkapan keamanan untuk berkendara. Gear menjadi hal utama dalam cara naik motor KLX untuk mencegah cedera jika jatuh saat berkendara. Berikut beberapa riding gear yang perlu dikenakan sebelum mengendarai motor trail.

  • Helm motocross
  • Pelindung lengan, siku, dan lutut
  • Sepatu boot motocross
  • Chest protector

Posisi Akan Naik Motor

cara naik motor KLX
Source : Canva Pro

Posisi pengendara yang akan naik KLX berada di sebelah kiri motor. Kemudian melepaskan standar samping dan mengatur posisi stang miring ke kanan. Disarankan juga untuk menarik rem depan supaya motor tidak bergerak.

Perhatikan Riding Postur Ketika Berada di Atas Motor KLX

cara naik motor KLX
Source : Canva Pro

Posisi untuk riding position perlu dibenahi ketika akan naik motor trail. Ini penting dilakukan untuk dapat menjaga keseimbangan yang merupakan kunci untuk dapat naik motor trail tanpa oleng. Apalagi untuk naik motor di jalur off-road, posisi riding position cukup berbeda.

Selain untuk menjaga keseimbangan pengendara, riding position juga perlu diperhatikan untuk memberikan traksi lebih terhadap kedua ban. Apalagi medan yang dilalui adalah off-road yang tidak sesolid jalan beraspal. Berikut cara belajar naik motor KLX dengan riding position yang benar.

Baca juga:

Riding Position ketika Menikung

Misalnya pada saat rider akan melakukan posisi menikung, maka posisi badan cenderung ke arah berlawanan. Ketika menikung ke kiri, maka badan cenderung ke kanan. Ini diperlukan untuk menjaga posisi badan supaya bisa tetap tegak.

Sedangkan kaki yang harus menekan ke footstep adalah kaki kanan jika Pins akan menikung ke kiri. Tujuannya adalah agar roda belakang dapat lebih menggigit atau grip. Kaki kiri perlu dibuka ketika menikung ke kiri supaya jika jatuh nanti, kaki kiri tidak akan tertimpa motor.

Posisi kaki kiri ketika menikung ke kiri adalah dibuka dan lurus menempel pada shroud yang ada di samping motor.

Riding Position Ketika Loncat dan Mendarat

Mengendarai motor trail di jalur off-road tentu akan berhadapan dengan medan yang tidak rata. Jalur seperti ini akan menyebabkan pengendara harus loncat-loncat di atas motor. Rider dilarang untuk duduk di jok apabila motor sedang meloncat.

Namun posisi badan harus berdiri dengan kaki menjepit motor. Tangan kanan posisinya harus menyiku. Sedangkan untuk tangan kiri sebaiknya lurus dengan stang atau kemudi.

Begitu juga untuk pendaratan, pengemudi tidak boleh duduk di jok motor. Setelah mendarat beberapa lama, barulah bisa duduk. Namun perhatikan untuk posisi duduknya harus lebih maju ke bagian tangki agar beban lebih banyak ke bagian depan yang memberikan traksi ban depan lebih baik.

Riding Position Ketika Melewati Tanjakan

Posisi badan harus ikut dimainkan ketika harus melewati tanjakan maupun turunan. Ketika menanjak, maka posisi badan Pins adalah condong ke depan. Posisi ini diperlukan untuk menjaga beban ada di depan agar motor trail tidak terbalik.

Jika Pins akan melewati tanjakan dan ingin melompat atau melakukan jumping, ingat untuk posisi badan harus berdiri. Pins tidak boleh duduk di jok motor ketika motor sedang meloncat setelah melewati tanjakan.

Posisikan kaki rapat untuk menjepit motor. Siapkan tangan dengan posisi lurus agar badan tidak terhempas ke depan pada saat pendaratan nanti.

Apabila posisi tanjakan terlalu menukik, Pins dapat membuka gas sedikit hingga motor mendongak. Jika ingin mengembalikan posisi motor kembali rata, maka Pins bisa menekan rem bagian belakang.

Riding Position Ketika Melewati Turunan

Cara belajar naik motor KLX memang susah-susah gampang. Tidak hanya posisi menikung, rider juga perlu mempelajari cara berkendara saat melewati turunan. Ketika rider melewati turunan, maka posisi badan adalah condong ke belakang. Ini kebalikannya ketika melewati tanjakan.

Badan condong ke belakang bertujuan agar Pins tidak terhempas ke depan karena beban yang terlalu banyak di bagian depan saat melewati turunan. Sedangkan untuk posisi tangan ketika menurun adalah lurus dengan tangan kuat memegang stang untuk siap-siap dengan hentakan yang ada di bawah.

Posisikan kaki rapat untuk menjepit kursi atau motor. Posisi ini diperlukan seperti halnya ketika sedang menanjak dan melompat. Kaki yang menjepit motor juga dapat memberikan keseimbangan agar tidak oleng.

Turun dari Motor KLX

cara naik motor KLX
Source : Canva Pro

Ketika akan turun dari motor, silahkan Pins gunakan gir 1 jika jalan tidak rata atau gir netral jika jalannya rata. Matikan mesin dan setang diarahkan ke samping kanan sambil menarik tuas rem depan. Pins dapat turun dari motor melalui sisi kiri agar lebih mudah untuk menjaga keseimbangan.

Itulah beberapa tips dan cara naik motor KLX maupun motor trail lainnya yang benar. Pastikan Pins menggunakan perlengkapan safety riding untuk mencegah risiko-risiko ketika berkendara. Jika perlu catat cara-cara di atas agar bisa dipraktekkan untuk menjinakkan jenis motor off-road ini.

Tidak hanya motor, mobil juga menjadi kendaraan penting. Kendaraan ini mampu membawa penumpang dengan kapasitas yang lebih besar dibandingkan motor. Namun perlu diingat bahwa mobil juga membutuhkan perawatan rutin sama seperti motor. 

Pins bisa memanfaatkan layanan cuci mobil yang datang ke rumah. Pinhome Home Service menyediakan layanan cuci mobil yang dapat kamu pesan melalui aplikasi Pinhome. Harganya mulai 60ribu tergantung lokasi kamu. Klik di sini untuk coba, ya!

Nikmati layanan rumah tangga seperti cuci mobil, servis dan cuci AC, desinfektan & fogging, hingga massage dari Pinhome Home Service hanya dalam satu kali klik. Dapatkan pula paket perlindungan AC yang bisa dipilih sesuai kebutuhan melalui aplikasi Pinhome

Tunggu apalagi, segera unduh aplikasi Pinhome di App Store atau Google Play sekarang dan rasakan pengalaman rumah yang bersih dan tubuh yang lebih rileks. Hanya di Pinhome Home Service yang memberikan solusi kebersihan dan perawatan properti, serta kendaraan dengan mudah. 

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © lifestyle.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download