BlogHome ServiceKebersihan Rumah11 Cara Merapikan Lemari Pakaian dengan Cepat
0
0

11 Cara Merapikan Lemari Pakaian dengan Cepat

Dipublikasikan oleh Nabila Azmi dan Diperbarui oleh Nabila Azmi

Feb 27, 2024

5 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

Serapi apa pun Pins mengambil pakaian, akan ada masanya kamu terburu-buru hingga membuat isi lemari berantakan. Untungnya, ada beragam cara merapikan lemari pakaian yang bisa membuat isi lemari terorganisir dalam jangka waktu lama. 

Langkah merapikan lemari pakaian sebenarnya dimulai dari menyingkirkan baju yang sudah tidak dipakai, hingga menciptakan ‘ruang’ baru. Penasaran? Begini tips merapikan lemari pakaian yang bisa Pins coba di rumah. 

Cara Merapikan Lemari Pakaian

Pada dasarnya merapikan lemari pakaian masuk dalam hal yang perlu dilakukan ketika kamu membersihkan kamar tidur. Pasalnya, lemari pakaian atau kloset diletakkan di kamar. Jika berantakan, tentu ini memengaruhi kamart tidur. 

Oleh sebab itu, Pins perlu ekstra sabar dan teliti ketika mulai memilah milih pakaian di lemari. Simak langkah-langkahnya di sini!

Pilih Pakaian yang Mau Disimpan dan Disumbangkan

pewangi-pakaian-yang-tahan-lama
Source : Shutterstock

Langkah pertama dari cara merapikan pakaian yang paling tepat adalah memilih barang yang mau disimpan, dibuang, maupun disumbangkan. Ini bertujuan mengurangi barang yang harus Pins cari sehingga ada ruang kosong untuk hal yang lebih penting. 

Berikut ini beberapa cara mengatur space di lemari pakaian dan membereskan kekacauan yang dibuat. 

  • Bagi pemilihan pakaian berdasarkan tiga kategori: Simpan, Donasi, dan Buang. 
  • Sumbang pakaian dan aksesoris lain yang tidak dipakai selama enam bulan lebih jika masih dalam kondisi bagus. 
  • Buang barang-barang yang sudah rusak atau tidak dapat digunakan. 
  • Simpan pakaian yang bisa dibagi berdasarkan kebutuhan masing-masing orang. 

Baca Juga: 8 Cara Menata Baju di Lemari Sempit Secara Efisien

Gunakan Ruangan Lain yang Tersedia di Rumah

Seperti yang sudah disebutkan, lemari pakaian biasanya diletakkan di kamar tidur. Bagi kamu yang punya ruangan yang tak terpakai, sebaiknya manfaatkan ruangan tersebut menjadi walk-in closet

Metode ini mungkin bisa diaplikasikan pada rumah yang besar dengan jumlah kamar yang banyak. Dengan begitu, Pins bisa merapikan lemari pakaian lebih baik karena tidak merasa pusing kamar akan berantakan. 

Menggantung Pakaian

menata baju di lemari sempit
Source : Muslimahcenter.com

Selain dilipat, Pins bisa menggantung pakaian untuk menghemat tempat di lemari. Namun, tidak semua pakaian bisa digantung. Ada beberapa kategori baju dan celana yang bisa kamu gunakan dengan metode ini, seperti: 

  • Kemeja berkerah
  • Jaket
  • Gaun
  • Blazer
  • Syal

Bila perlu, gantung pakaian dengan arah yang sama, mulai dari barang yang paling panjang hingga paling pendek. Hal tersebut bertujuan memudahkan Pins dalam mencari pakaian dan melihat deretan baju lebih terorganisir. 

Pakai Rak Tambahan

Jika Pins memiliki ruangan yang tidak begitu besar atau tidak punya lemari sama sekali, pertimbangkan untuk membeli rak tambahan. Lemari yang tinggi bisa dileatkkan dengan rapi di sudut kamar tidur atau studio. 

Sementara itu, rak yang lebih pendek membantu menggandakan ruang untuk lemari pakaian kamu. Jadi, pilih jenis lemari sesuai dengan kebutuhan Pins, ya. 

Baca Juga: 11 Cara Menghilangkan Jamur di Lemari Secara Permanen. Dijamin Ampuh!

Manfaatkan Divider untuk Membagi-bagi Kategori Pakaian

Cara merapikan lemari pakaian yang memakan hampir setengah ruangan kamar tidur tentu akan berbeda dengan lemari biasa. Jika Pins adalah salah satu dari orang tersebut, cobalah manfaatkan divider untuk membagi-bagi kategori pakaian. 

Metode ini cukup murah dengan mengumpulkan wadah, label, dan pembagi rak untuk memilih apa yang akan ditempatkan di setiap zona lemari: 

  • Bagi barang menurut jenisnya, seperti jeans, sweater, dan gaun. 
  • Atur pakaian berdasarkan tinggi dan ukuran, seperti pakaian diletakkan di rak yang lebih tinggi atau gaun panjang ditaruh di rak yang lebih luas. 
  • Taruh barang yang sering digunakan di tempat yang mudah digapai, sedangkan simpan atau donasikan pakaian yang jarang dipakai. 
  • Taruh aksesoris di dinding atau beli rak lagi untuk penyimpanan khusus. 

Pasang Laci dan Rak

Jika lemari pakaian yang sekarang tidak cukup menampung semua barang yang ada, sebaiknya pasang laci dan rak yang baru. Kunjungi toko perabotan untuk melihat laci maupun rak mana yang cocok dipasangkan dengan lemari Pins. 

Walau begitu, metode ini mungkin memerlukan biaya yang tidak sedikit dibandingkan cara lainnya. 

Manfaatkan Dinding untuk Menyimpan Barang yang Lebih Kecil

Jika Pins berhasil memaksimalkan kapasitas lemari, buat ruang di dinding agar lebih fungsional. Begini caranya. 

  • Pasang rak handuk kecil dengan pengait untuk menyimpan perhiasan. 
  • Tempelkan file plastk bening atau rak bumbu sebagai penyimpanan skincare atau kosmetik. 
  • Gantung tempat sampah kawat pada pengait untuk menyimpan aksesoris dan pakaian kecil. 

Baca Juga: 10 Cara Menyimpan Jilbab di Lemari Agar Tetap Rapi

Lipat Pakaian dengan Baik

Cara merapikan pakaian tidak akan terlepas dari melipat baju dan menyimpannya di dalam rak. Dibandingkan sebelumnya, kini Pins memiliki ruangan yang bisa dioptimalkan untuk penyimpanan pakaian yang lebih baik. 

  • Tumpuk pakaian di rak, bukan di laci. 
  • Gunakan metode vertikal ketika hendak menyimpan baju di laci. 
  • Pakai gantungan khusus untuk menyatukan syal, dasi, dan ikat pinggang. 
  • Simpan bra di tempat yang sama untuk menghemat ruang laci. 
  • Taruh tas yang lebih kecil di dalam tas berukuran besar. 
  • Gantung celana pada pengait dan jaga agar tidak kusut serta keluar dari rak lemari. 

Manfaatkan Vacuum Sealer

Fungsi vacuum sealer tidak hanya untuk menyimpan makanan, melainkan juga bisa Pins manfaatkan saat merapikan lemari pakaian. Kamu bisa menyimpan barang-barang yang masih dipakai, tetapi jarang digunakan di kantong khusus ini. 

Setelah itu, taruh kantong yang sudah divakum di rak paling atas atau belakang. Bila memungkinkan, taruh kemasan tadi di tempat penyimpanan hingga Pins siap untuk menggunakan kembali. 

Letakkan Pakaian di Tempat yang Terlihat Mata (eye-level)

Pada saat melipat pakaian dan menaruh kembali di lemari, letakkan pakaian di tempat yang mudah terlihat mata. Ini biasanya cukup efektif pada pakaian yang sering digunakan. 

Adopsi Sistem In dan Out

cara menghilangkan noda oli di baju

Cara merapikan lemari pakaian di atas memang akan membuat lemari rapi. Namun, isi lemari tentu akan kembali berantakan seiring waktu. Jika ingin kerapihan lemari bertahan lama, coba adopsi sistem in dan out

Sistem ini bertujuan agar jumlah pakaian di lemari tidak begitu banyak. Hal tersebut dilakukan dengan cara menyingkirkan satu barang lain ketika membeli barang baru. 

Nah, untuk Pins yang terkadang malas bersih-bersih di rumah, bisa pakai layanan Home Cleaning dari Pinhome Home Service melalui aplikasi pinhome. Harganya mulai 50ribu untuk 1 jam dengan berbagai promo tersedia. Klik di sini untuk coba.

Baca Juga: Ini Dia Cara Melipat Baju dengan Cepat Ala Orang Jepang


Nikmati layanan rumah tangga seperti cuci mobil, servis dan cuci AC, desinfektan & fogging, hingga massage dari Pinhome Home Service hanya dalam satu kali klik. Dapatkan pula paket perlindungan AC yang bisa dipilih sesuai kebutuhan melalui aplikasi Pinhome

Tunggu apa lagi, segera unduh aplikasi Pinhome di App Store atau Google Play sekarang dan rasakan pengalaman rumah yang bersih dan tubuh yang lebih rileks. Hanya di Pinhome Home Service yang memberikan solusi kebersihan dan perawatan properti, serta kendaraan dengan mudah.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © lifestyle.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download