BlogHome ServiceResep MasakanIni Dia Cara Membuat Dalgona Candy Ala Korea
0
0

Ini Dia Cara Membuat Dalgona Candy Ala Korea

Dipublikasikan oleh Nur Dwi Ratnasari

Des 5, 2023

4 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

Dalgona candy adalah salah satu permen khas Korea Selatan. Cara membuat dalgona candy pada dasarnya hanya membutuhkan dua bahan saja.

Jajanan tradisional ini semakin tenar ketika muncul dalam series Netflix berjudul Squid Game. Tidak hanya populer di negara asalnya namun juga di tanah air.

Cara membuat dalgona candy dengan baking powder bisa Pins simak dibawah ini! Ada pula tips untuk membersihkan peralatan bekas membuat dalgona yang bisa Pins ikuti.

Asal Usul Dalgona Candy

Source : Shutterstock

Sebelum mengetahui cara membuat dalgona candy, yuk ketahui dulu asal usulnya. Dahulunya dalgona sering dikaitkan dengan kemiskinan pasca perang. Dalgona pertama kali muncul pada 1960-an.

Saat itu Korea Selatan sedang dilanda kemiskinan pasca perang. Hal ini menyebabkan banyak makanan penutup seperti coklat dan es krim sulit didapatkan. Harga makanan kecil tersebut ikut melambung tinggi karena langka.

Kenny Hong Kyungsoo, seorang pemilik cafe Cha, yakni kedai kopi yang mempopulerkan dalgona coffee mengungkapkan bahwa personel angkatan darat AS juga pernah memberikan permen gula-gula pada anak-anak setempat.

Sayangnya para orang tua tak mampu membeli permen gula-gula tersebut. Solusinya warga Korsel mulai membuat cemilan lain yakni permen yang terbuat dari  lelehan gula putih. 

Kala itu permen dalgona dijual dari harga 50-100 won per porsinya.Kini dalgona dapat ditemui di berbagai toko di Korsel. Dalgona ini tidak hanya berkembang sebatas permen. 

Lambat laun mulai diinovasikan dalam minuman seperti dalgona coffee. Desainnya juga beragam dan menyerupai lolipop besar. Pada bagian tengah diberi bentuk bintang, hati atau payung. 

Tujuannya agar ketika memakan dalgona tidak merusak bentuk ditengahnya. Rasa dalgona sendiri tidak seperti karamel. Melainkan ada rasa manis di awalnya kemudian pahit di akhir. 

Baca Juga : 10 Resep Cemilan Mudah untuk Pemula, Anti Gagal!

Resep Dalgona Candy

Source : Shutterstock

Cara membuat dalgona candy dengan baking powder sebenarnya tidak sulit. Bahan yang dibutuhkan hanya dua jenis saja. Ketika membuatnya harus cepat karena jika sudah kering akan sulit untuk membentuk permen.

Selain itu, permen akan lengket ketika masih panas. Saat membuatnya pilih tempat yang luas dan lapisi dengan plastik agar tidak menempel di furniture lainnya. 

Yuk ikuti cara membuat dalgona candy dengan baking powder atau baking soda yang bisa Pins ikuti!

Bahan :

  • 2 sdm gula pasir
  • Sejumput baking powder/soda kue

Cara Membuat :

  1. Mula-mula alasi dulu meja atau tempat untuk menaruh adonan gula dan baking powder. Apabila Pins tidak mempunyai silicon mat maka gunakan kertas nasi, piring atau loyang
  2. Olesi wadah dengan minyak agar tidak lengket atau mudah untuk dibentuk. Setelah itu siapkan cetakan untuk membuat motif permen dalgona. Misalnya cetakan hati, payung atau bintang kemudian olesi dengan sedikit minyak
  3. Tidak lupa siapkan pemotong roti dari bahan besi untuk menekan adonan permen. Bila tidak memilikinya Pins dapat memakai bagian bawah loyang
  4. Siapkan dulu wajan anti lengket kemudian gunakan sendok sayuran anti lengket. Beri gula pasir dan masak menggunakan api kecil. Aduk gula secara terus menerus agar tidak gosong
  5. Apabila sudah meleleh, tambahkan sejumput baking powder/soda kue. Aduk hingga adonan mengembang dan berubah warna menjadi lebih terang. Tuang ke dalam stik es krim atau di atas alas
  6. Setelah itu biarkan 10 detik sebelum menekan permen dalgona. Tujuannya agar permen lebih menyatu. Apabila sudah, tekan permen perlahan kemudian beri motif menggunakan cetakan cookies
  7. Setelah terbentuk desainnya segera lepaskan kemudian biarkan permen dalgona hingga kering baru sajikan

Baca Juga : 4 Resep Odading Empuk dan Enak Anti Gagal

Baking Soda / Baking Powder Untuk Dalgona Candy ?

Dalam pembuatan dalgona candy membutuhkan baking powder. Tak jarang masih banyak orang yang bingung membedakan baking soda dengan baking powder. Baking soda umumnya digunakan untuk bahan kue karena mengandung asam.

Bahan ini membentuk gelembung-gelembung sehingga kue dapat mengembang dengan baik. Sedangkan baking powder adalah asam itu sendiri. Baking powder tidak digunakan untuk kue yang tidak menggunakan bahan asam.

Umumnya dipakai untuk bahan kue yang dipanggang. Pada dasarnya Pins bisa menggunakan keduanya untuk membuat dalgona candy. Walaupun demikian hasilnya akan lebih renyah jika memakai baking soda.

Baca Juga : 21 Resep Roti Goreng Krenyes Nikmat

Cara Membersihkan Peralatan Bekas Dalgona Candy

Source : Shutterstock

Setelah mengetahui cara membuat dalgona candy dengan baking powder atau baking soda, kini saatnya untuk membersihkan peralatan memasak. Lelehan gula yang menempel di wadah akan kering dan mengeras.

Hal ini membuat wadah semakin sulit untuk dibersihkan. Cara mengatasinya adalah wajan yang dipenuhi karamel sebaiknya isi dengan air terlebih dulu. Masak hingga mendidih dan sisa dalgona kembali mencair atau larut.

Ketika larut matikan api dan buang airnya. Bila masih tersisa lakukan hal yang sama hingga wajan benar-benar bersih. Pins dapat menggunakan air hangat dan tunggu hingga gula meleleh. 

Setelah wajan bersih bisa lanjutkan mencucinya memakai air sabun seperti biasa. Lakukan hal ini pada cetakan, sendok dan peralatan lainnya yang terkena karamel.

Itulah beberapa cara membuat dalgona candy seperti pada serial Squid Game. Tidak lupa pilih bahan pengembang berkualitas agar hasilnya maksimal.


Nikmati layanan rumah tangga seperti cuci mobil, servis dan cuci AC, desinfektan & fogging, hingga massage dari Pinhome Home Service hanya dalam satu kali klik. Dapatkan pula paket perlindungan AC yang bisa dipilih sesuai kebutuhan melalui aplikasi Pinhome

Tunggu apa lagi, segera unduh aplikasi Pinhome di App Store atau Google Play sekarang dan rasakan pengalaman rumah yang bersih dan tubuh yang lebih rileks. Hanya di Pinhome Home Service yang memberikan solusi kebersihan dan perawatan properti, serta kendaraan dengan mudah.

 

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © lifestyle.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download