
Pilihan Produk dan Cara Double Cleansing yang Tepat
- 17 Mar, 2023 oleh Disfira Ika Amelia
- 4 menit membaca
Daftar Isi
Supaya kulit wajah tetap sehat dan terawat, kunci yang tidak boleh dilewati adalah membersihkan wajah. Bisa dengan facial wash atau produk pembersih lainnya. Tapi, banyak yang merasa membersihkan wajah sekali kurang efektif untuk membersihkan kotoran, debu, dan sisa makeup. Maka dari itu, banyak yang mempraktikkan cara double cleansing. Metode ini sangat membantu untuk menjaga kondisi kulit bagi orang yang punya hunian di Kota Bekasi seperti Panorama Bekasi Residence dan Rumah Eksklusif Pinhome lainnya yang terik dan penuh polusi.
Double cleansing sendiri adalah metode membersihkan wajah dengan dua tahap. Dengan cara ini, kotoran yang belum terangkat di tahap pertama bisa terangkat di tahap kedua. Ada beberapa jenis pembersih atau cleanser yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan dan jenis kulit. Pins bisa menerapkan cara ini untuk proses pembersihan kulit yang optimal.
Jenis Cleanser

Micellar Water
Dibuat dengan bahan dasar air, micellar water merupakan produk yang banyak dipakai dalam cara double cleansing pada awal tren ini dimulai. Pins bisa menuangkan beberapa pump di permukaan kapas. Setelah itu usapkan secara merata dari wajah hingga leher. Produk ini disarankan untuk kulit kering dan sensitif.
Milk Cleanser
Wanita Indonesia di generasi ibu kita pada dasarnya sudah menerapkan metode dan cara double cleansing. Produk yang dipakai pada tahap awal adalah milk cleanser. Hadir dengan tekstur milky yang mudah diratakan di wajah dan leher, tinggal usap dengan kapas untuk membersihkan residunya.
Toner Cleanser
Setelah menghapus milk cleanser, dilanjutkan dengan memakai toner cleanser. Teksturnya yang cair seperti air berfungsi untuk memastikan tidak ada sisa milk cleanser dan kotoran yang tersisa. Biasanya, step ini bisa dilanjutkan dengan membilas wajah dengan air bersih. Ada juga yang dilanjutkan dengan memakai facial wash.
Baca juga: 15 Serum Lokal Terbaik Buatan Dalam Negeri
Cleansing Balm
Untuk yang setiap harinya memakai makeup, sangat disarankan untuk memakai cleansing balm untuk menghapus makeup. Tinggal dibalurkan ke beberapa titik di wajah lalu digosok sambil dipijat selama beberapa menit ke seluruh area wajah. Setelah itu, tinggal diusap dengan kapas sebelum lanjut ke step selanjutnya.
Cleansing Oil
Bagi yang memakai makeup tapi ingin memakai cleanser yang lebih ringan, bisa mencoba cleansing oil. Setelah membalurkan dan meratakan beberapa tetes produknya ke wajah, langsung bilas dengan air atau bisa dihapus dengan kapas maupun tissue.
Facial Wash
Produk ini dipakai sebagai cara double cleansing terakhir untuk membilas dan memastikan wajah benar-benar bersih. Jika memiliki kulit sensitif dan berjerawat, pilih yang produknya mengandung foam. Pasalnya, jika mengandung scrub akan membuat kulit jadi lecet dan timbul masalah baru.
Baca juga: 14 Brand Skincare Pria Terbaik Lokal dan Internasional
Cara Double Cleansing

Untuk mendapatkan hasil dari proses membersihkan wajah yang efektif, Pins perlu menerapkan cara double cleansing yang benar. Ikuti langkah sederhana di bawah ini pada malam hari. Mudah diingat dan dibiasakan setiap hari.
Cuci Tangan
Sebelum memegang wajah, Pins harus mencuci tangan terlebih dahulu. Tujuannya supaya kotoran yang menempel di tangan tidak mengontaminasi wajah. Tangan yang kotor tersebut bisa membuat wajah bermasalah sekaligus membuat wadah serta produk cleanser ikut tercemar.
Pakai First Cleanser
Pilihan Produk:
- Micellar Water
- Milk Cleanser
- Cleansing Balm
- Cleansing Oil
Pins bisa memakai salah satu dari pilihan produk first cleanser di atas. Treatment-nya juga disesuaikan dengan cara pemakaian produknya. Pastikan untuk produk mengenai seluruh permukaan wajah dan leher. Pijat sebentar sambil memberikan efek relaksasi selama beberapa menit.
Baca juga: 15 Cara Menghilangkan Kerutan di Wajah Super Ampuh
Bersihkan Residu
Setelah memakai first cleanser, pastikan untuk membersihkan residunya sebelum melanjutkan ke tahapan pembersihan selanjutnya. Kamu bisa memakai kapas atau tissue. Pastikan seluruh permukaan wajah dan leher dibersihkan secara merata dan sempurna agar kotorannya terangkat dan tak ada sisa.
Pakai Second Cleanser
Pilihan Produk:
- Toner Cleanser
- Facial Wash
Setelah itu, Pins bisa melanjutkan untuk memakai second cleanser. Jika kamu memakai Micellar Water, Milk Cleanser, Cleansing Balm, dan Cleansing Oil sebagai first cleanser, kamu bisa melanjutkan untuk langsung memakai facial wash.
Bila kamu memakai Milk Cleanser, tahap selanjutnya adalah membersihkan residu dengan toner cleanser. Kamu bisa membilas wajah dengan air saja atau dibersihkan dengan facial wash sebagai third cleanser-nya.
Bilas dan Keringkan
Setelah dibersihkan dengan facial wash, segera bilas dan pastikan residu seperti foam-nya sudah hilang. Lalu keringkan dengan tissue atau handuk khusus wajah. Setelah kering, baru Pins bisa melanjutkan tahapan skincare malam seperti biasanya.
Cara double cleansing bisa diterapkan untuk memastikan wajah sudah bersih dari debu, kotoran, dan sisa makeup yang menyumbat pori-pori wajah. Pins bisa memilih produk keluaran brand lokal dan luar negeri yang saat ini sudah banyak beredar di pasaran.
Temukan berbagai informasi seputar bergabung bersama Pinhome Home Service jadi Rekan Jasa atau Business Partner di sini. Atau, gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Jasa Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!
Jadilah bagian dari Pinhome Home Service, dapatkan berbagai keuntungan menarik dan pengalaman melayani konsumen.
Sumber foto featured image: Pexels