BlogHome ServiceKecantikanTrend Aegyo Sal Makeup, Yuk Kenali Lebih Dalam!
0
0

Trend Aegyo Sal Makeup, Yuk Kenali Lebih Dalam!

Dipublikasikan oleh Ranaka Adhitama

Des 5, 2023

5 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

Aegyo sal makeup adalah salah satu tren kecantikan asal Korea Selatan yang tengah populer di kalangan wanita. Pins mungkin akan menemukan tampilan makeup yang memperlihatkan lingkaran kecil di bawah mata. 

Penasaran bagaimana cara membuat tren kecantikan ini menjadi salah satu riasan terbaik kamu? Simak informasi selengkapnya di sini, yuk!

Apa itu Aegyo sal makeup?

aegyo sal makeup
Source : BukaReview

Banyak dari Pins yang mungkin tidak percaya diri dengan kantung mata karena mata bengkak adalah salah satu hal yang tidak diinginkan. Uniknya, hal tersebut menjadi salah satu tren kecantikan di Korea yang dikenal sebagai Aegyo sal makeup. 

Mereka percaya bahwa penampilan lemak di bawah mata yang muncul saat tertawa atau tersenyum cukup menarik. Kunci dari Aegyo sal makeup adalah menyoroti area bengkak di bawah garis air mata bagian bawah. 

Bagian tersebut menjadi menarik karena benjolan di bawah mata sering dianggap sebagai faktor usia atau kulit yang tegang. Alih-alih begitu, Aegyo sal justru membuat kamu terlihat lebih muda dengan alasan tertentu. 

Ini karena tren ini sudah populer sejak 1990-an untuk menampilkan bagian bawah tersebut. Dahulu, Aegyo sal lebih intens dengan garis bawah mata palsu yang lebih lebar, agresif, dan berkilau. 

Baca juga: 15 Merek Make Up Korea yang Bikin Flawless

Perbedaan aegyo sal makeup dan kantung mata

aegyo sal makeup

Aegyo sal makeup terkadang sering disalahartikan sebagai kantung mata yang terjadi akibat kurang tidur. Faktanya, riasan ini justru memperlihatkan sisi imut Pins ketika tersenyum. Sementara itu, kantung mata hanya memberikan kesan bahwa kamu cemas atau stres. 

Kedua hal tersebut tentu memiliki perbedaan visual yang jelas. Kantung mata menonjol lebih jauh di belakang kelopak mata bagian bawah dibandingkan Aegyo sal. Bayangan hitam atau kantung mata juga terlihat turun hingga ke rongga hidung. Sementara itu, Aegyo sal jatuh tepat di bawah garis bulu mata. 

Terlebih lagi, Aegyo sal merupakan wujud dari sisi kekanak-kanakan seseorang yang ingin terlihat imut. Di sisi lain, kantung mata menciptakan hasil sebaliknya, yaitu membuat kamu terlihat lebih tua. 

Cara mengaplikasikan aegyo sal makeup

Mendapatkan tampilan yang lucu dan menggemaska dari Aegyo sal makeup make sebenarnya tidak begitu sulit. Kamu cukup mengikuti beberapa langkah di bawah ini untuk mendapatkan penampilan lemak di bawah mata yang tidak tampak seperti kantung mata. 

Gunakan concealer

Setelah membersihkan dan menggunakan pelembap wajah, kamu bisa menggunakan concealer terlebih dulu di bawah mata. Pins bisa memilih concealer dengan warna yang lebih terang dibandingkan warna kulit kamu. 

Baca juga: 8 Tips Dandan Ala Korea yang Simple

Aplikasikan eyeshadow

Jika sudah menggunakan concealer, kamu bisa lanjutkan dengan mengaplikasikan eyeshadow. Usahakan untuk memakai eyeshadow berwarna nude atau peach, lalu pakai di area bawah mata. Jangan lupa untuk memberikan gradasi agar terlihat lebih natural. 

Buat aksen di sekitar mata

Pins juga bisa menggunakan eyeshadow putih pada bagian sudut dalam mata untuk menciptakan aksen di sekitar mata. Ini juga akan membuat mata tampak lebih besar agar Aegyo sal makeup berhasil. 

Tambahkan eyeliner

Kamu juga bisa menambahkan eyeliner untuk membentuk garis mata dan menambahkan dimensi pada wajah. Penambahan eyeliner juga bisa menegaskan tampilan Aegyo sal menjadi lebih menggemaskan. 

Pakai mascara

Aplikasikan maskara pada bulu mata atas dan bawah. Pastikan bahwa bulu mata Pins terlihat penuh dan dramatis.

Baca juga: Kenali Apa itu Make Up Bold dan Cara Mengaplikasikannya

Tambahkan highlighter

Cobalah untuk menambahkan highlighter di bagian bawah mata pada area Aegyo sal. Produk ini akan membantu meningkatkan efek puffy eyes yang kamu inginkan tampak terlihat tidak sehat. 

Akhiri dengan blush on

Selain memberikan warna yang cerah pada wajah, kamu bisa memanfaatkan blush on untuk menegaskan riasan Aegyo sal. 

Tren makeup Korea lainnya yang wajib dicoba

Selain mencoba Aegyo sal makeup, ada beragam tren make up Korea lainnya yang bisa kamu coba di rumah. Apa saja?

Lipstik warna ombre

merk lipstik ombre ala korea
Source : Shutterstock

Lipstik warna ombre menjadi tren kecantikan Korea yang sangat populer dan cocok digunakan sehari-hari. Tampilan bibir ini terlihat lebih santai dibandingkan warna lipstik merah yang lebih pas untuk make up bold. 

Untuk mendapatkan warna lipstik ombre, kamu hanya perlu menggunakan lipstik matte cair dan kuas sudut. Hal ini bertujuan untuk menggaris bibir dengan warna sedikit lebih gelap. 

Setelah itu, titikkan lipstik cair di bibir dan ratakan dengan jari manis untuk menciptakan tampilan bibir gradasi yang indah. Pins juga bisa mencoba trik makeup sederhana dengan memakai lipstik matte krim bagian tengah bibir. Lalu, sapukan lip balm dan ratakan dengan jari manis. 

Baca juga: Mudah! Berikut 7 Tips Memilih Produk Make Up untuk Kulit Kuning Langsat

Eyeliner Korea

Riasan mata lain yang bisa Pins coba alih-alih Aegyo sal makeup adalah eyeliner Korea. Bila gaya winged eyeliner menciptakan cat-eye yang tegas, orang Korea justru lebih senang menggambar garis tipis di kelopak mata. Mereka juga akan memperpanjang ujungnya dengan sudut sedikit ke atas. 

Gaya eyeliner Korea ini lebih dikenal dengan nama puppy atau puppy dog. Pasalnya, riasan mata ini membuat mata terlihat lebih memanjang dan memberikan tampilan alami yang awet muda. 

Minimal eyeshadow

Jika ingin meniru tampilan riasan wajah ala Korea, pastikan tampilan kamu cukup minimalis. Fokuskan pada kulit yang tampak berkilau, gunakan produk yang sedikit, dan beri sentuhan warna yang alami. 

Saat mengaplikasikan eyeshadow, hindari tampilan yang terlalu rumit. Gaya riasan mata Korea cenderung sederhana dengan hanya menggunakan satu warna eyeshadow matte di seluruh kelopak mata. 

Kamu bisa mencoba warna-warna yang berbeda atau tetap memilih warna netral sesuai dengan mood kamu. Untuk menambahkan sentuhan glamor, tambahkan sedikit shimmer atau glitter pada kelopak mata. 

Nah, itu tadi hal yang perlu kamu perhatikan seputar Aegyo sal makeup dan tren kecantikan Korea lainnya yang bisa Pins coba di rumah. Semoga informasi di atas membantu Pins mendapatkan Korean Make up Look yang bagus, ya!

Baca juga: 10 Rekomendasi Make Up Murah Tapi Bagus dan Berkualitas


Nikmati layanan rumah tangga seperti cuci mobil, servis dan cuci AC, desinfektan & fogging, hingga massage dari Pinhome Home Service hanya dalam satu kali klik. Dapatkan pula paket perlindungan AC yang bisa dipilih sesuai kebutuhan melalui aplikasi Pinhome.

Tunggu apa lagi, segera unduh aplikasi Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang dan rasakan pengalaman rumah yang bersih dan tubuh yang lebih rileks. Hanya di Pinhome Home Service yang memberikan solusi kebersihan dan perawatan properti, serta kendaraan dengan mudah.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © lifestyle.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download