Kamus Istilah Properti

Ambalan

istilah properti

Ambalan

Ambalan adalah sebutan untuk rak melayang yang bracket-nya tidak terlihat karena berada di bagian belakang material yang menjadi alas rak.

Apa itu ambalan?

(Traditional Beams)

Saat ini kita akan menemukan banyak sekali variasi dari furnitur rak. Dari rak yang menjadi bagian dari lemari atau meja, rak berdiri (rak dengan kaki-kaki yang menopang), sampai ambalan (rak yang menempel di tembok).

Ambalan adalah sebutan untuk rak melayang yang bracket-nya tidak terlihat karena berada di bagian belakang material yang menjadi alas rak. Dalam bahasa Inggris, ambalan atau rak melayang ini biasa disebut dengan floating shelf atau shelves.

Setidaknya, akan ada dua bagian yang menjadi titik tumpuan rak ini menempel pada tembok. Biasanya titik tumpuan rak melayang ini berbentuk seperti lubang. Nantinya, kita perlu untuk memasangkan bagian tersebut dengan sekrup.

Rak melayang merupakan sebuah solusi yang tepat karena memang selain harganya yang tidak semahal rak berdiri ataupun lemari dan meja, kita bisa memasangnya tanpa bantuan dari tenaga profesional.

Di pasaran, mencari barang ini juga terbilang cukup mudah. Kita bisa memesannya di e-commerce ataupun toko online. Apabila ingin melihat barangnya langsung, kita juga dapat menuju ke tempat yang khusus menjual furnitur-furnitur atau peralatan-peralatan rumah.

Selain membeli, kita juga dapat memanfaatkan barang-barang bekas yang layak pakai. Misalkan kayu-kayu sisa dari pembangunan rumah atau pembuatan furnitur. Kotak kayu untuk wadah buah atau telur juga bisa disulap menjadi rak yang menarik. Estetika dari rak melayang buatan sendiri sangat dipengaruhi oleh finishing, pemberian ornamen, serta letak pemasangannya di rumah.

Baca Juga:

Kelebihan dari menggunakan ambalan

Rak melayang merupakan salah satu barang atau furnitur yang saat ini banyak diminati di pasaran. Banyak pihak yang menggunakannya untuk berbagai tempat, baik untuk keperluan rumah, kantor, maupun yang lainnya. Lantas, apa saja hal yang menjadi kelebihan dari rak melayang ini? Simak selengkapnya penjelasan di bawah.

Tampilan minimalis

(Kube Design)

Tidak sedikit pihak yang menyukai tampilan minimalis untuk diaplikasikan pada ruangan-ruangan pribadi atau kantor mereka. Maka dari itu, furnitur-furnitur yang juga punya tampilan minimalis dipilih untuk memperkuat citra yang diinginkan tersebut.

Dengan tampilannya yang simpel dan kecil, hampir semua tempat cocok untuk mengaplikasikan rak melayang ini. Bentuk dan strukturnya pun hanya memerlukan sedikit area dinding untuk titik pemasangan. Kesan setelah dipasang pun terilang simpel namun estetis.

Terlihat rapi

Ambalan
(Pixabay)

Pemasangan dari rak melayang akan menambah keindahan ruangan, baik rumah maupun kantor. Ketika dipasang, rak ini akan menimbulkan kesan rapi dan bersih pada ruangan. Hal tersebut berbeda apabila kita menggunakan rak berdiri, meja dengan rak atau lemari yang dilengkapi rak.

Ringan dan mudah dipasang

(USA Today)

Salah satu keunggulan yang tak terbantahkan dari rak melayang adalah bobotnya yang cenderung ringan daripada furnitur-furnitur model rak jenis lain. Selain bobotnya memang ringan, untuk urusan pemasangan pun juga mudah sekali dilakukan sendiri. Jadi, kita tidak perlu mengeluarkan tenaga besar untuk peletakannya di titik yang kita inginkan, seperti halnya memindahkan rak-rak yang berukuran besar.

Baca Juga:

Bisa menjadi solusi ruangan yang sempit

(Balcony Garden Web)

Bicara soal dimensi, rak melayang merupakan juara dari rak-rak jenis lain. Hampir dikatakan tidak ada rak yang memiliki dimensi lebih kecil dari rak jenis ini.

Selain memang dimensinya yang cenderung kecil, penempatannya juga tidak memakan banyak tempat di ruangan. Kita hanya membutuhkan sedikit area tembok untuk mengaitkan bracketnya ke bagian dinding. Jika menghalangi mobilisasi, kita bisa meletakkannya di area dinding yang lebih tinggi. Namun, pastikan bracket yang dipasang kuat untuk menahan rak dan bakal bebannya ya.

Dapat ditempatkan di mana saja

(Joom)

Potensi lokasi penempatan rak melayang bisa dikatakan tidak terbatas. Asalkan area tersebut memiliki dinding atau struktur sejenisnya yang kuat untuk menahan beban.

Kita bisa memasangnya di area indoor maupun outdoor. Kita juga dapat mengaplikasikannya untuk rumah maupun kantor. Bahkan selain di dinding, kita juga bisa meletakkannya di pagar.

Meletak rak ini di balkon rumah bisa menjadi titik kita untuk menempatkan pot yang menjadi tempat tumbuhnya tanaman kesayangan kita. Ketika di letakkan di kamar, kita bisa menggunakannya untuk memajang barang-barang kesayangan kita. Baik itu berupa buku, mainan, piagam perhargaan maupun barang-barang yang lain.

Punya ketahanan dan durabilitas yang baik

(Way Fair)

Ketahanan dan durabilitas dari rak melayang juga masuk kategori baik. Asalkan kita tidak memberikan beban yang tidak dapat ditampung dengan baik oleh rak tersebut.

Biasanya, rak-rak yang berharga murah tidak akan bisa menampung beban yang terlalu berat. Apabila membutuhkan rak melayang untuk meletakkan barang-barang yang tergolong berat, kamu bisa membuat rak melayang sendiri atau memesan di tempat tertentu. Pastikan untuk menggunakan kayu solid dengan dimensi yang sesuai dengan barang yang ingin kamu letakkan.

Selain material rak, bagian bracket atau tumpuan juga perlu untuk diperhatikan. Jika ingin meletakkan barang-barang berat, pastikan rak melayang memiliki bracket atau tumpuan lebih dari dua titik.

Baca Juga:

Featured Image Source: MyDomaine


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. Cek pilihan rumah di Kota Bandung terbaik dari Pinhome!

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!
Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.