Wisata Bajak Laut 2 Wonosalam: Info Wahana, Lokasi & Tiket Masuk

Dipublikasikan oleh Budi Darmawan Kusuma ∙ 3 August 2020 ∙ 4 menit membaca

Wisata Bajak Laut 2 Wonosalam Jombang hadir sebagai wisata baru yang sedang hits saat ini. Sebagai destinasi liburan bagi wisatawan, khususnya bagi warga Jombang dan sekitarnya.

Selama ini Jombang dikenal sebagai kota Santri, meskipun begitu Jombang juga memiliki banyak sekali tempat wisata yang populer. Sebut saja diantaranya seperti Air Terjun Tretes, Taman Ponggok, Kedung Cinet Jombang, Banyumili Wonosalam dan masih banyak lagi.

Berlokasi di Kecamatan Wonosalam yang dekat dengan kawasan Mojokerto. Letaknya di kaki pegunungan, sehingga kondisi alamnya juga sangat mendukung sebagai tempat untuk referesing. Wisata Bajak Laut Wonosalam ini merupakan cabang yang ke-2, dan yang ke-1 ada di Gresik, dengan nama Wisata Bajak Laut Gresik.

Review dan Foto Wisata Bajak Laut 2

Sesuai dengan namanya “Bajak Laut” yang identik dengan dunia air. Wisata Bajak Laut ini menawarkan seru nya bermain air untuk para pengunjung. Terdapat berbagai wahana air yang menarik di wisata ini, sangat cocok untuk semua usia, dan terdapat wahana khusus untuk anak maupun orang dewasa.

wisatainfo.com

Wisata pemandian ini dibuka untuk umum pada 20 Juni 2020. Seusai PSBB, tempat wisata ini kemudian diserbu para pengunjung. Hingga kini wisata ini masih menjadi primadona wisata di Jombang.

Pengunjung mengalami peningkatan pesat pada saat hari libur. Pengunjung yang datang juga tidak hanya dari Jombang saja, banyak juga yang berbondong-bondong dari luar daerah. Karena memang wisata ini namanya cukup viral di media sosial, sehingga menjadi daya tarik yang luar biasa bagi wisatawan di Indonesia.

Wisata air ini memiliki ciri khas dan ikonik berupa patung cumi-cumi besar yang terdapat di area kolam renang. Serta dilengkapi dengan ornamen bajak laut, sehingga membuat tampilan wisata ini semakin menarik. Anak-anak pasti menyukainya, apalagi wahana air yang tersedia juga sangat mendukung untuk dinikmati anak-anak.

Misalnya seperti kolam anak, air mancur, dan perosotan. Sedangkan untuk orang dewasa sudah tersedia kolam renang dengan kedalaman standar untuk orang dewasa. Serta tersedia juga fasilitas gazebo yang bisa digunakan para orang tua untuk duduk santai sambil mengawasi anak-anak mereka yang sedang bermain air.

infoperjalanan.my.id

Uniknya, tempat wisata ini juga dilengkapi dengan spot foto bernuansa vintage. Seperti sepeda ontel, bangunan tua, dan aneka furniture yang serba jadul. Selain itu, ada juga sebuah rumah yang memiliki nuansa Negeri Sakura saat musim salju, didukung dengan Kimono (pakaian tradisional Jepang), sehingga tidak sekedar sebagai spot selfie keren, tetapi juga bisa membuatmu merasa seperti sungguhan berada di Jepang.

Baca Juga:

Spot Foto Selfie

datawisata.com

Wisata Bajak Laut di Wonosalam ini direkomendasikan sebagai tempat berlibur untuk keluarga. Pasalnya, terdapat aneka wahana seru yang bisa dinikmati segala usia. Serta didukung dengan adanya berbagai spot foto selfie yang keren-keren. Menariknya lagi, wisata ini berada di kawasan dataran tinggi sehingga memiliki suasana yang nyaman dengan suhu yang sejuk.

Fasilitas yang Tersedia

Wisata Bajak Laut 2 ini dilengkapi dengan beragam fasilitas pendukung. Sehingga aktivitas liburan di wisata ini semakin nyaman. Berikut ini informasi detailnya:

  • Tempat parkir.
  • Gazebo.
  • Musholla.
  • Kolam renang (anak dan dewasa).
  • Aneka spot foto.
  • Cafetaria.
  • Toko souvenir.
  • Toilet umum.
  • Dan lain-lain.

Harga Tiket Masuk Wisata Bajak Laut 2 Wonosalam

HTM atau harga tiket masuk Wisata Bajak Laut 2 Wonosalam adalah sebagai berikut:

  • Pada hari Senin sampai jumat Rp 10.000/orang.
  • Sedangkan hari Sabtu dan Minggu Rp 15.000/orang.
  • Pada hari libur Nasional Rp 20.000/orang.

Biaya tersebut cukup terjangkau, karena memang obyek wisata ini termasuk wisata baru. Maka harga bisa saja berubah sewaktu-waktu.

Lokasi Wisata Bajak Laut 2 Wonosalam

Lokasi Wisata Bajak Laut ini terletak di Desa Sumberjo, Kecamatan Wonosalam, Jombang Jawa Timur. Jarak dari pusat Kabupaten Jombang cuma 22 Km atau memerlukan waktu tempuh sekitar 40 menit saja. Akses jalan menuju ke lokasi cukup bagus, sebagian besar jalan sudah beraspal.

Google Maps



Jam Buka: 08.00-17.00

Sekian informasi tentang Wisata Bajak Laut 2 Jombang yang dapat kita sampaikan untuk sobat sekalian. Semoga wisata ini bisa menjadi pilihan yang tepat untuk menikmati masa liburan.


Temukan beragam pilihan rumah di Jombang serta informasi perumahan baru di Jombang melalui Aplikasi Pinhome. Bergabunglah bersama kami di aplikasi Rekan Pinhome untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti.

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai Properti di Property Academy by Pinhome. Download aplikasi Rekan Pinhome melalui App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.