18 Lokasi yang Bisa Dijadikan Tempat Camping di Bali

Dipublikasikan oleh Putri Aprilia ∙ 20 January 2022 ∙ 7 menit membaca

Bali memang terkenal dengan wisata alam eksotis yang tiada duanya, mulai dari pantai, gunung, danau, air terjun, dan masih banyak lagi. Tak heran, Bali menjadi destinasi wisata favorit semua orang. 

Tentunya menikmati keindahan alam Bali bersama teman atau keluarga sambil camping bisa jadi kegiatan yang seru dan menyenangkan. Kamu bisa menyaksikan matahari terbit atau terbenam, sambil menikmati alam sekitar seharian. Untuk tempatnya, kamu tak perlu bingung, ada banyak tempat camping di Bali yang seru dan dijamin menyenangkan. Berikut ini 18 lokasi yang bisa dijadikan tempat camping di Bali. 

1. Danau Buyan 

Danau Buyan
(penginapan.net) 

Rekomendasi tempat camping di Bali yang pertama adalah Danau Buyan. Danau ini terletak di Kabupaten Buleleng, Bali. Di dekat danau ini terdapat tempat camping dengan pemandangan alam danau yang tenang dan udara yang sejuk. Untuk fasilitas perkemahannya terdapat, toilet dan warung yang cukup nyaman. Selain bisa berkemah, tentunya banyak spot foto yang cantik dan instagramable. 

2. Bukit Asah 

Bukit Asah 
(mongabay.com) 

Tempat camping di Bali lainnya yang tak kalah menarik adalah Bukit Asah. Tempat ini menyediakan fasilitas berkemah untuk umum. Lokasi campingnya berada di tepi tebing di atas laut sehingga kamu bisa melihat hamparan lautan dari atas bukit. Keindahan panorama alam tersebut dijamin akan membuat camping semakin berkesan. 

3. Bukit Nampo 

3. Bukit Nampo 
(masbrooo.com)

Masih di daerah Karangasem, kamu camping di Bukit Nampo. Di tempat ini, kamu akan disuguhkan pemandangan alam hijau Pulau Dewata dari ketinggian 795 meter. Pemandangan di sini akan semakin mengagumkan saat matahari terbenam atau matahari terbit. Tak heran, bukit ini juga disebut Bukit Surga karena memang keindahannya yang menakjubkan. 

4. Bukit Cemara 

Bukit Cemara 
(tourdibali.com)

Tempat camping di Bali lainnya yang bisa kamu pilih adalah Bukit Cemara. Bukit ini terletak di Desa Yeh Kori, Karangasem. Tempat camping di sini memang cukup istimewa karena kamu disuguhkan pemandangan Gunung Agung yang mempesona. Udara di bukit ini juga cukup sejuk, sehingga momen camping semakin menyenangkan. 

5. Bukit Trunyan 

 Bukit Trunyan
(anekatempatwisata.com) 

Bukit Trunyan merupakan sebuah kawasan di daerah Trunyan Kintamani Bali. Tempat ini merupakan hamparan bukit hijau dengan pemandangan alam berupa danau batur dan perbukitan. Pemandangannya dijamin akan memanjakan mata. Walau terletak di atas bukit, kamu tak perlu khawatir dengan aksesnya, karena jalur setapaknya cukup mudah dilalui. 

6. Gunung Batur 

Gunung Batur 
(jejakpiknik.com) 

Masih bingung ingin camping di Bali di mana? Camping di Gunung Batur bisa jadi pilihannya. Pemandangan alam dari Gunung Batur tentunya tak akan pernah mengecewakan, kamu bisa menyaksikan matahari terbit saat berkemah di Gunung Batur. Jangan lupa, pastikan sebelum pendakian, kamu telah mempersiapkan fisik yang prima, ya. 

7. Pantai Gunung Payung

Pantai Gunung Payung
(kintamani.id) 

Pantai Gunung Payung merupakan pantai yang terletak di bukit Desa Kutuh, Kuta Selatan. Pantai ini sering disebut sebagai private beach karena pantainya yang tidak terlalu ramai. Kamu bisa berkemah di tepi pantai ini bersama teman-teman sambil menikmati keindahan pantai dari atas bukit tebing.

8. Pantai Kedungu

Pantai Kedungu
(thebalibible.com) 

Pantai Kedungu merupakan tempat camping di Bali yang bisa kamu pilih selanjutnya. Lokasi tempat ini hanya sekitar 3 kilometer saja dari pura Tanah Lot. Di tempat ini, kamu bisa melihat pemandangan sunset yang mengagumkan. Tak heran, jika weekend tiba, tempat ini cukup ramai pengunjung. Untuk itu, kamu perlu mengatur waktu yang pas jika ingin camping di sini. 

9. Batu Tampih 

Batu Tampih 
(putuekajalanjalan.com) 

Di daerah pesisir pantai di Tabanan terdapat tempat camping yang menarik untuk dikunjungi, yaitu Batu Tampih. Di tempat ini, kamu bisa berkemah untuk esok harinya melihat matahari terbit dan terbenam dari pantai ini. Tempat camping juga belum terlalu ramai, lho. Jadi kamu bisa menikmati momen camping lebih tenang. 

10. Tegal Wangi Jimbaran

Tegal Wangi Jimbaran
(balitoursclub.com) 

Pantai Tegal Wangi merupakan tempat camping di Bali yang terletak di Jimbaran. Kamu membutuhkan waktu kurang lebih 45 menit dari Kota Denpasar Di tempat ini, kamu bisa menyaksikan pemandangan pantai dan deburan ombak sambil menyaksikan matahari terbenam. Kamu bisa mengabadikan momen tersebut saat camping bersama teman atau keluarga. 

11. Karang Boma 

Karang Boma 
(visibali.id) 

Jika kamu masih ingin camping sambil menikmati sunset yang menakjubkan, kamu bisa pilih Karang Boma sebagai tempat camping. Tempat ini terletak di Desa Pecatu, Kuta Selatan, Badung. Karang Boma merupakan tebing tepi pantai yang cukup luas, sehingga kamu bisa sambil menyaksikan pemandangan sunset dengan suara deburan ombak dari atas tebing. 

12. Danau Tamblingan 

Danau Tamblingan 
(bobobox.id) 

Ingin mencari tempat camping di Bali dengan suasana sejuk dan pemandangan danau? Kamu bisa pilih Danau Tamblingan sebagai tempat camping. Tempat ini menawarkan keindahan danau dengan suasana pegunungan yang sejuk. Momen camping dijamin tidak akan membosankan karena disuguhkan pemandangan yang mengagumkan. 

13.  Maha Gangga 

Maha Gangga 
(balitoursclub.net) 

Ingin mencoba pengalaman camping yang berbeda? Yuk, coba camping di Maha Gangga Valley. Tempat ini terletak di Jalan Raya Tirta Gangga, Karangasem. Kamu bisa menikmati camping dengan suasana persawahan yang asri dan menyaksikan pemandangan gunung Lempuyangan, Gunung Agung, dan Pantai Ujung. Jika kamu ingin camping di sini, kamu tak perlu repot membawa peralatan sendiri, sebab sudah tersedia tempat camp dengan fasilitas yang lengkap, mulai dari toilet, tempat tidur, lampu penerangan, dan dapur konsep tradisional. 

14. Bukit Songan Kintamani 

Bukit Songan Kintamani 
(balitoursclub.net) 

Tempat camping lainnya yang bisa kamu pilih adalah Desa Songan Kintamani. Tempat ini berupa perbukitan yang berada di Desa Songan Kintamani. Di tempat ini, kamu bisa menyaksikan pemandangan Gunung Abang, Gunung Batur, dan Danau Batur yang menakjubkan. Untuk menuju tempat ini, kamu bisa mengambil rute menuju Pura Ulun Danu atau Danau Tamblingan. 

15. Alengkong Bali 

Alengkong Bali 
(idntimes.com) 

Alengkong Bali merupakan tempat camping di Bali yang terletak di Kintamani. Tempat ini menawarkan beberapa pemandangan sekaligus, seperti Gunung Agung, Gunung Abang, Gunung Batur, Danau Batur, dan Laut Singaraja. Wah, paket combo, bukan? Saat matahari terbit pemandangan di Alengkong Bali akan sangat menakjubkan. Di tempat ini tersedia paket glamping jika kamu memiliki budget untuk camping lebih nyaman. 

16. Sukawana Sunrise Spot 

 Sukawana Sunrise Spot 
(sukawana.desa.id) 

Alternatif tempat camping di Bali yang bisa kamu pilih selanjutnya adalah Sukawana Sunrise Spot yang terletak di kawasan Kintamani. Seperti namanya, kamu bisa melihat matahari terbit jika berkemah di tempat ini. Selain itu, tempat ini juga sudah memiliki fasilitas yang cukup komplit untuk kenyaman berkemah. 

17. Pantai Nyang-Nyang 

Pantai Nyang-Nyang 
(travel.kompas.com) 

Jika kamu ingin menikmati suasana camping seperti di pulau tersembunyi, kamu bisa pilih Pantai Nyang Nyang Uluwatu. Pantai ini tidak terlalu ramai pengunjung, sehingga momen camping bisa lebih tenang dan nyaman. Di tempat ini, kamu akan disuguhkan pemandangan pantai yang bersih dan pasir putih yang lembut. 

18. Pulau Serangan 

Pulau Serangan 
(longtripmania.org) 

Last but not least, rekomendasi tempat camping di Bali yang bisa kamu kunjungi adalah Pulau Serangan. Pulau ini merupakan salah satu pulau kecil yang terletak di selatan Kota Denpasar. Di tempat ini, kamu akan disuguhkan suasana yang sepi dan nyaman untuk berkemah. Ada banyak spot pantai indah untuk menyaksikan matahari terbenam. Momen camping kamu dijamin akan semakin menarik di sini. 

Nah, itu tadi rekomendasi tempat camping di Bali yang bisa kamu pilih. Semua tempat tadi menawarkan suasana dan pemandangan alam yang menakjubkan. Momen camping kamu bersama teman atau keluarga dijamin akan sangat menyenangkan dan berkesan. 


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.