T Garden Medan, Foto, Rute, dan Harga Tiket Masuk
Dipublikasikan oleh Budi Darmawan Kusuma ∙ 5 February 2018 ∙ 3 menit membaca

T Garden Medan merupakan salah satu lokasi wisata terbaru disana. Hadir dengan konsep ala Bali yang khas dengan pura dan patung-patungnya. Hal ini yang membuat garden tersebut memiliki julukan \”The Little Bali in Medan\”. Membuat siapapun yang berkunjung merasakan sensasi seperti sedang berada di Pulau Dewata tersebut.
Baca Juga:
Pesona Keindahan T Garden Medan
Sebenarnya T Garden ini merupakan sebuah Resort dan Ranch yang berkonsep ala Bali. Mungkin buat masyarakat Medan yang ingin mengunjungi Bali tetapi belum terwujud hingga saat ini, maka T Garden Medan ini bisa menjadi destinasi yang tepat.
Suasana di lokasi wisata ini benar-benar kental ala Bali. Terutama dekorasi exterior seperti gapura, patung-patung, payung warna-warni, dan juga di sekelilingnya banyak tanaman hijau yang rindang. Buat kamu yang butuh tempat refresing, tempat ini bisa menjadi pilihan yang pas.

T Garden Medan ini semakin menarik untuk dikunjungi dengan hadirnya beragam permainan seru yang dapat memicu adrenalin, diantaranya seperti Flaying Fox, ATV, Go-Car dan juga Naik Kuda. Selain itu, didukung juga dengan aneka fasilitas umum yang cukup lengkap, mulai dari area parkir, toilet, cafe, hingga penginapan.
Baca Juga: Istana Maimun Medan

Di T Garden Medan ini pengunjung dapat bersantai menikmati suasana yang tenang dan nyaman. Suhu udaranya sejuk ditambah lagi dengan keasrian dari tanaman hijau di sekitar lokasi. Rerumputan hijau juga menghiasi setiap taman, sehingga sangat memanjakan mata.
Di sekitar juga terdapat sungai yang mengalir dengan suara gemericik, begitu enak didengar, terkesan sangat alami. Maka, tak heran bila tempat ini banyak dikunjungi wisatawan, karena memang cocok banget sebagai tempat refreshing.
T Graden Medan ini memiliki pemandangan taman yang bagus. Selain menjadi daya tarik bagi para pengunjung untuk berswaselfie, juga tak jarang pengunjung yang menjadikannya sebagai background foto prewedding. Sebab, hasil fotonya terlihat bagus dan terkesan romantis.
Lokasi dan Rute
Lokasinya terletak di Jalan Jati Kesuma, Namo Rambe, Kabupaten Deli Serdang, Sumut. Lebih mudahnya, dari Asrama Haji Medan, langsung saja menuju ke arah Kebun Binatang Medan. Nanti di pinggir jalan ada papan petunjuk jalannya. Ikuti saja jalannya hingga melewati sekolah Al Azhar.
Masih lurus terus hingga memasuki Kelurahan Simalingkar B. Jika sudah sampai di perimpangan (kanan ke arah River Valley), silahkan ambil arah ke kiri hingga masuk gapura dan sampai di Kebun Binatang Medan. Lokasi T Garden ini sudah dekat kok dari Kebun Binatang, perjalanan tyang ditempuh hanya sekitar 10 menit lagi.
Baca juga: 10 Gunung di Medan yang Cocok untuk Didaki
Harga Tiket Masuk T Garden Medan
Untuk bisa memasuki T Garden Medan, kamu cukup membayar tiketnya sebesar Rp 15.000/orang. Bila kamu tertarik untuk mencoba permainan Flaying Fox maupun ATV, maka akan dikenai biaya tambahan sebesar Rp 30.000. Sedangkan untuk naik Kuda, biaya tambahannya sebesar Rp 10.000.
Baca juga: 10 Taman di Medan untuk Menghirup Udara Segar
Kota Medan memang bisa menjadi referensi berlibur bagi keluarga yang menyenangkan. Memiliki berbagai tempat wisata di Medan yang terkenal akan keindahan panorama alamnya. Selain itu, disana juga lengkap dengan wisata sejarah untuk edukasi wisatawan.
Baca Juga:
Temukan beragam pilihan rumah terlengkap di daftar properti seperti rumah baru di Medan atau perumahan di Medan & iklankan properti kamu di Jual Beli Properti Pinhome. Bergabunglah bersama kami di aplikasi Rekan Pinhome untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti.
Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai Properti di Property Academy by Pinhome. Download aplikasi Rekan Pinhome melalui App Store atau Google Play Store sekarang!
Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.
Editor: Daisy
Hal Menarik di Medan Deli
Info Lebih Lanjut Seputar Kecamatan Medan Deli
Medan Deli
Ketahui lebih lanjut mengenai fasilitas umum di Kecamatan Medan Deli, Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara.