Review Sari Ater Hotel & Resort [Terlengkap]
Dipublikasikan oleh Yusuf Ammar Ilman dan Diperbarui oleh ∙ 7 February 2022 ∙ 8 menit membaca

Daftar Isi
Perkembangan dunia pariwisata Bandung yang semakin dinamis dan modern dari waktu ke waktu membuat persaingan antar objek wisata menjadi kian ketat. Keberadaan lokasi wisata yang menjamur di antero Kota Kembang saat ini menjadikan Bandung sebagai destinasi wisata favorit bagi orang-orang dari seluruh penjuru tanah air. Bahkan, tak sedikit pula pendatang yang kemudian membeli rumah di Bandung dan memutuskan untuk menetap.
Nah, salah satu tempat wisata di Bandung yang paling banyak disukai ialah Sari Ater Hotel & Resort. Wisata ini merupakan salah satu objek wisata favorit di ujung Bandung yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Subang. Di tengah ketatnya persaingan bisnis pariwisata, tempat ini tetap menjadi pilihan utama para pelancong untuk datang berlibur bersama kerabat dan keluarga.
Seputar Sari Ater Hotel & Resort

Asal mula objek wisata ini sebenarnya diprakarsai oleh Pemerintah Daerah (Pemda) Subang yang bekerja sama dengan Dinas PU dan Dispenda pada tahun 1968. Menurut sejarah, lokasi Sari Ater ini dulunya adalah sebuah hutan yang dikenal angker oleh masyarakat sekitar Sari Ater.
Dulunya wilayah ini terdapat banyak sekali pohon Ater yang konon katanya, dan pada suatu ketika cabang dari salah satu pohon tersebut ditebang dan seketika mengeluarkan pancaran air yang sangat deras. Hal ini tentunya menjadi anugerah yang luar biasa bagi masyarakat sekitar Sari Ater.

Bahkan warga percaya bahwa air yang keluar dari pancaran cabang pohon tersebut memiliki khasiat yang dapat menyembuhkan berbagai penyakit, salah satunya yaitu penyakit kulit. Hingga akhirnya pada tahun 1960, baru kemudian kawasan ini dibuka menjadi untuk lahan perkampungan oleh seorang pria sakti yang bernama Embah Ebos.
Namun sejak tahun 1974 pengelolaan aset pariwisata yang lebih dikenal dengan nama ‘Ciater’ ini telah diserahkan sepenuhnya kepada PT Sari Ater. Dari sinilah lahir Sari Ater Hotel & Resort yang pembangunannya sudah dimulai sejak tahun 1976.
Kini Sari Ater Hotel & Resort telah manjadi salah satu destinasi wisata terbaik di Bandung Barat. Konon, tiap bulannya tak kurang dari 70.000 wisatawan datang berkunjung ke tempat ini. Apa saja fasilitas utama yang dapat kamu temukan di Sari Ater? Simak ulasannya di bawah ini.
Fasilitas Utama Sari Ater Ciater
Pemandian Air Panas Sari Ater
Bicara soal Sari Ate Lembang, sama dengan bicara soal pemandian air panas. Faktanya, pemandian air panas di tempat ini adalah salah satu yang terbaik di Indonesia. Bersumber dari aliran kawah Gunug Tangkuban Perahu. Air panas di sini masyhur karena letaknya yang dikelilingi alam nan asri, dan luas areanya yang sangat besar, yaitu mencapai 30 hektar.
Sumber air panas di Sari Ater telah disulap menjadi kolam-kolam berukuran besar dan sedang yang dapat memberikan kenyamanan untuk kamu dan keluarga. Kamu juga dapat menyewa kolam air panas sendiri apabila ingin privasi mandi tetap terjaga.
Sari Ater Dilengkapi Kegiatan Outdoor

Tak hanya sekadar mandi air panas, Sari Ater Hotel & Resort juga menjadi pusat kegiatan outdoor yang menantang, seperti bersepeda, berenang, memancing, berkuda, dan mendayung. Segala fasilitas tersebut dikelola dan diawasi oleh para profesional yang berpengalaman, jadi kamu akan tetap merasa aman dan nyaman menikmati liburan.
Selain itu, Sari Ater juga menyediakan sarana outbond bagi para pencinta kegiatan alam seperi fllying fox, panjat tebing, dan berkemah. Ada juga fasilitas permainan outbond khusus anak-anak yang aman dan menyenangkan.
Arena Outbond
Selain bisa berendam, kamu juga bisa menikmati sejuknya udara sekitar Sari Ater Ciater, sambil bermain beberapa permainan outbond yang sudah disediakan oleh tempat ini.
Sari Ater menyediakan banyak sekali fasilitas menyenangkan yang dapat membuat liburanmu bersama keluarga menjadi lebih seru. Beberapa fasilitas outbond yang tersedia di Sari Ater yaitu, ATV, Paint Ball, persewaan kuda ala Lembang, panahan, dan masih banyak lagi.
Pusat Kegiatan Olahraga
Selain kegiatan outdoor dan outbond, juga dillengkapi dengan fasilitas olahraga yang cukup lengkap, seperti lapangan bola voli, lapangan basket, golf mini, dan gokart. Rasakan sensasi yang berbeda dari berolahraga di tengah asrinya alam pegunungan. Dijamin kamu akan ketagihan!
Hotel dan Penginapan

Tempat wisata ini juga menawarkan banyak pilihan tempat menginap. Tak cuma hotel, lokasi ini juga menyediakan penyewaan vila, bungalow, rumah kebun, dan tenda keluarga (cocok untuk kamu yang ingin merasakan asyiknya berkemah bersama keluarga). Beberapa jenis penginapan tersebut sudah memiliki fasilitas yang komplet, seperti dapur, ruang tamu, kamar mandi, dan sarapan gratis.
Baca juga:
Tempat Camping
Atau untuk kamu yang hanya ingin bersantai, pemandangan alam pegunungan ditempat ini juga sangat pas untuk mengusir rasa stress yang sudah lama membebani pikiranmu. Kamu juga bisa sambil melakukan camping supaya liburanu terasa lebih menyenangkan.
Restoran di Sari Ater Hotel & Resort
Masalah makanan, kamu tidak perlu khawatir, Sari Ater juga dilengkapi dengan fasilitas restoran yang buka selama 24 jam dengan berbagai menu makanan yang berbeda-beda. Mulai dari makanan khas Bandung hingga makanan luar.
Fasilitas Tambahan
Selain fasilitas-fasilitas yang sudah disebutkan di atas, wisata ini juga memiliki beberapa fasilitas tambahan untuk menjamin kenyamananmu selama berkunjung, yaitu:
- Paket Hiburan yang Lengkap
Bagi kamu yang datang bersama rombongan besar, kamu bisa menyewa paket hiburan tradisional atau modern seperti pertunjukan kecapi suling, seni tari sisingaan, seni tari jaipongan, dan dangdut full band. .
- Wahana Permainan Anak-anak
Ada juga fasilitas bermain anak-anak seperti komidi putar, kereta mini, atau sepeda air. Untuk menaiki wahan-wahana tersebut, kamu harus membayar uang ekstra.
- Permainan ATV
Untuk kamu yang ingin sedikit memacu adrenalin, ada wahana permainan ATV yang seru dan menegangkan. Ada pula jenis ATV bambie yang dapat dimainkan oleh anak-anak dan remaja.
Baca juga: 18 Wisata di Dago Bandung yang Cocok untuk Liburan
Jam Buka Sari Ater dan Harga Tiket Masuk
Sari Ater Hotel & Resort buka 24 jam setiap hari. Untuk kamu yang ingin menikmati kenyamanan dan bersantai di Sari Ater, kamu perlu membayar tiket masuk, parkir. Adapun harga tiket masuknya adalah sebagai berikut.
Tiket & Kolam Perendam | Harga Weekday | Harga Weekend |
Perorangan | Rp32.000 | Rp37.000 |
Motor | Rp20.000 | Rp25.000 |
Mobil | Rp30.000 | Rp35.000 |
Bus | Rp42.000 | Rp45.000 |
Tiket Masuk | Rp. 32.000, | Rp. 37.000, |
Kolam Mayang Sari | Rp. 45.000, | Rp. 45.000, |
Kolam Rendam Wangsadipa | Rp. 27.000, | Rp. 27.000, |
Kolam Pulosari | Rp. 28.000, | Rp. 28.000, |
Kolam Rendam Leuwi Sari | Rp. 14.000, | Rp. 14.000, |
Ada juga Kolam Perendam yang di perlukan biaya tersendiri untuk masuk ke kolam tersebut. Untuk kamu yang datang beramai-ramai dengan keluarga besar atau teman kantor, Sari Ater juga menyediakan tiket untuk kelompok.
Tentunya hitungannya untuk tiket setiap orang nantinya akan lebih murah, yaitu sekitar Rp. 155.000 per orang yang dikhususkan untuk minimum 20 pax pemesanan. Jika mengambil paket ini, kamu sudah bisa mendapatkan tiket rekreasi, prasmanan, tiket kolam berendam, dan free pemakaian ruangan dengan waktu pakai selama 3 jam.
Untuk paket liburan dengan biaya yang lebih murah kamu bisa ambil paket liburan yang disediakan oleh pihak travel Sari Ater. Selain biaya tiket masuk di atas, akan ada biaya tambahan untuk masuk ke kolam air panas atau bermain dengan wahana-wahana yang disediakan.
Informasi lengkap terkait harga dari masing-masing fasilitas yang disediakan dapat kamu tanyakan langsung melalui nomor +62-22-2503188. Harga di atas dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu.
Lokasi dan Rute Sari Ater Hotel & Resort
Sari Ater Hotel & Resort terletak di Jalan Raya Ciater, Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat Adapun rute yang bisa diambil adalah sebagai berikut:
- Jika kamu datang dari arah Kota Bandung, ikuti jalan menuju Gunung Tangkuban Perahu, lalu luruslah terus menuju Subang, kamu akan menemukan penanda jalan besar dari Sari Ater Hotel & Resort di sebelah kiri jalan
- Jika kamu datang dari arah tol Baros Cimahi, ikuti jalan menuju Parongpong, lurus terus menuju Jalan Ciater setelah wisata Gunung Tangkuban Perahu. Kamu akan menemukan penanda jalan besar dari Sari Ater Hotel & Resort di sebelah kiri jalan
- Jika hendak mengggunakan kendaraan umum, pakailah minibus jurusan Bandung – Subang yang biasanya ada di terminal Ledeng, seberang kampus Universitas Pendidikan Indonesia. Turun langsung di depan Sari Ater Hotel & Resort.
Jika kamu tak mau repot, gunakanlah layanan kendaraan online via aplikasi yang saat ini sudah banyak beroperasi di Kota Bandung.
Villa atau Penginapan
Berikut ini villa dekat Sari Ater yang bisa kamu jadikan tempat rekomendasi penginapan.
Nama Hotel | Alamat | No.Telepon |
---|---|---|
Sari Ater Hotel and Resort | Jl. Raya Ciater, Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat 41281 | (0260) 471700 |
Puspa Sari Hotel Ciater | Jl. Raya Ciater No.40, Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat 41281 | (0260) 470894 |
Marbella Twin Waterfall Resort Ciater | Jl. Raya Ciater KM. 3, Desa Curugrendeng, Kec. Jalancagak, Curugrendeng, Ciater, Kabupaten Subang, Jawa Barat 41281 | (0260) 471010 |
Rekomendasi Wisata Lainnya
Tak hanya bisa bersantai dan menikmati keindahan alam di Sari Ater, tapi bagi kamu yang ingin berlama-lama di Bandung banyak juga tempat wisata sekitar Bandung yang recommended untuk dijadikan tempat liburan, yaitu, Curug Cisadala, dan Curug Bedil.
Itulah informasi tentang Sari Ater Hotel & Resort yang melegenda. Bagi kamu yang belum pernah datang ke tempat ini, kami sangat menyarankan kamu untuk mencoba berkunjung. Rasakan juga sensasi wisata lainnya. Kami akan berikan referensi wisata terbaik dan terlengkap.
Temukan beragam pilihan info perumahan baru di Bandung di daftar properti & iklankan properti kamu di Jual Beli Properti Pinhome. Bergabunglah bersama kami di aplikasi Rekan Pinhome untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti.
Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai Properti di Property Academy by Pinhome. Download aplikasi Rekan Pinhome melalui App Store atau Google Play Store sekarang!
Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.