Pacitan

Jawa Timur

Pacitan

Kabupaten Pacitan adalah sebuah wilayah di Provinsi Jawa Timur yang berbatasan langsung dengan Samudera Hindia. Lokasi ini membuatnya menjadi salah satu daerah dengan banyak pantai yang indah. Pantai-pantai yang ada di kabupaten ini sangatlah luas dan beragam serta memiliki pemandangan yang berbeda-beda. Selain menjadi tempat wisata, lokasi kabupaten ini membuat banyak penduduknya bermatapencaharian sebagai nelayan.

Wisata yang ada di Pacitan tidak hanya berupa pantai. Ada banyak tempat wisata alam menarik lain yang bisa ditemukan di kabupaten ini seperti pegunungan, wisata sejarah, pemandian alam, dan juga gua. Bahkan, kabupaten dengan luas melebihi 1.000 kilometer persegi ini juga disebut sebagai Kota Seribu Gua. Sebutan ini tersemat karena Pacitan memiliki kekayaan alam berupa gua yang sangat indah dan luas seperti Gua Gong.

Tidak hanya dari sisi wisata, Kabupaten Pacitan juga memiliki kekayaan lain berupa sejarah. Daerah ini menjadi rute gerilya pahlawan Indonesia Jenderal Soedirman. Pada masa perjuangannya, Jenderal Soedirman menjalankan perang gerilya melalui rute yang sangat panjang. Salah satu daerah yang dilewati yaitu Pacitan. Hal ini pun diabadikan dalam sebuah monumen yang berada di Pakis Baru, Nawangan.

Pacitan bisa menjadi lokasi pilihan untuk melakukan jual beli properti. Daerah ini memiliki banyak potensi wisata sehingga bisa mendorong perkembangan berbagai sektor lainnya, termasuk properti. Selain itu, kabupaten ini juga dilalui Jalur Lintas Selatan yang menghubungkan banyak kota di Jawa. Adanya jalur ini membuat mobilitas antar kota dari dan ke kabupaten ini menjadi lebih mudah untuk dilakukan. Jadi, tertarik membeli rumah di Pacitan?

Populasi582.275 (2017)
Luas Wilayah1.389,87 km2
Plat KendaraanAE

Fasilitas Umum di Pacitan