Lombok Timur

Nusa Tenggara Barat

Lombok Timur

Lombok Timur merupakan sebuah kabupaten yang berada di Provinsi Nusa Tenggara Barat, tepatnya yaitu di bagian timur Pulau Lombok. Daerah ini termasuk sebagai wilayah yang memiliki banyak pesisir pantai karena diapit oleh laut di utara, timur, dan selatan. Di bagian utara, kabupaten ini berbatasan dengan Laut Jawa. Di bagian timur, berbatasan dengan Selat Alas. Sedangkan perbatasan selatannya yaitu Samudra Hindia.

Letak geografis Lombok Timur membuatnya memiliki garis pantai yang cukup panjang. Lokasi ini pun menjadikannya sebagai salah satu daerah dengan banyak wisata pantai dan laut. Berbagai destinasi wisata indah di Indonesia bisa ditemukan di daerah ini seperti Pantai Pink. Selain itu, di bagian utara, kabupaten ini juga termasuk dalam wilayah Pegunungan Rinjani. Berbagai wisata pegunungan seperti air terjun pun bisa ditemui di sini.

Kondisi ini juga membuat Lombok Timur memiliki potensi alam yang kaya. Bagian pegunungan di daerah ini membuatnya sebagai lokasi yang ideal dan subur untuk lahan pertanian. Perkembangan agroindustri pun bisa didukung dengan baik di tempat ini. Sedangkan di daerah pantainya, kabupaten ini juga memiliki beragam potensi laut. Terdapat sentra produksi ikan laut dan juga budi daya rumput laut di daerah ini.

Lombok Timur merupakan daerah yang memiliki berbagai potensi, terutama di bidang pariwisata. Potensi ini menjadikannya sebagai daerah yang bisa dipilih untuk melakukan jual beli properti. Bisnis properti di daerah dengan potensi wisata yang besar tentu bisa menguntungkan. Properti di tempat ini bisa difungsikan sebagai tempat tinggal, tempat menginap, atau disewakan sebagai lahan bisnis. Tertarik membeli rumah di Lombok Timur?

Populasi1.319.537 (2020)
Luas Wilayah1.230,76 km2
Plat KendaraanDR

Fasilitas Umum di Lombok Timur