Info Jalur Pendakian Gunung Prau

Dipublikasikan oleh Fahima Inas Malaika dan Diperbarui oleh ∙ 7 July 2021 ∙ 6 menit membaca

Sebagai gunung yang terletak di antara tiga kabupaten yaitu kabupaten Batang, Wonosobo dan Kendal ternyata Gunung Prau merupakan puncak tertinggi di dataran tinggi Dieng.

Gunung yang satu ini sangat cocok dijadikan sebagai medan pendakian untuk Anda seorang pemula pendaki gunung. Mengapa cocok dilakukan oleh seorang pendaki pemula? simak ulasannya berikut ini.

Review Gunung Prau Dieng Wonosobo

Gunung Prau disebut menjadi gunung yang sangat cocok bagi Anda yang pertama kali mau mendaki gunung. Hal tersebut dikarenakan medan pendakiannya memang hanya membutuhkan jarak singkat hanya sekitar 2-3 jam saja.

Sejak tahun 2015 gunung ini memang sudah menjadi tempat favorit destinasi wisata bagi para traveler dan pendaki gunung yang medan pendakiannya tidak terlalu sulit.

Perlu diketahui bahwa gunung ini bukanlah tipe gunung berapi. Bahkan dengan golden sunrisenya yang sangat populer, Gunung Prau sampai mendapatkan julukan dengan golden sunrise yang terbaik se-Asia Tenggara.

Apabila Anda sudah sampai di puncuk, maka Anda juga bisa melihat pemandangan yang sangat indah dari perkebunan, pemandangan Dieng Telaga Warna, dan juga padang bunga Daisy.

Lokasi Gunung Prau

inews.id

Bagi seorang pendaki luar daerah mungkin belum mengetahui lokasi Gunung Prau yang memiliki sebutan golden sunrise tersebut. Perlu diketahui bahwa gunung ini berlokasi di kawasan dataran tinggi Dieng, Wonosobo, Jawa Tengah, Indonesia.

Gunung Prau berada di titik koordinat 7°11′13″LU 109°55′22″BT. Selain itu, ia seringkali disebut sebagai gunung tapal batas yang berada di antara ketiga kabupaten yaitu Kabupaten Kendal, Kabupaten Batang, dan Kabupaten Wonosobo.

Baca juga: 15 Wisata Dieng Paling Indah

Jalur Pendakian Gunung Prau

wisatadieng.id

Sebelum Anda melakukan pendakian menuju gunung ini maka sebaiknya ketahui terlebih dahulu beberapa jalur atau rute yang bisa ditempuh.

Ini dia beberapa rute yang direcomendasikan untuk para pendaki.

1. Jalur Pranten

gunung prau wonosobo
instagram/@ardi_hucu

Perlu diketahui bahwa jalur Pranten menuju Gunung Prau merupakan salah stau jalur atau rute terbaru sehingga nuansanya masih sangat terlihat alami. bagian besar kana dan kiri dari jalan adalah jurang sehingga jalur yang satu ini memang memiliki trek yang cukup ekstrim dengan beberapa tempat yang landai .

Walaupun perjalanan yang akan ditempuh tergolong cukup landai dan susa, tetapi tentunya Anda dapat memiliki pemandangan yang cukup indah di kanan dan kiri.

Perjalanan lewat jalur ini dapat di tempuh oleh pendaki sekitar 5-6 jam perjalanan dengan perjalanan naik turun bukit. Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya bahwa jalurPranten memang cukup sulit sehingga sebaiknya Anda membawa peralatan berbagai obat P3K untuk menghindari terjadinya sakit di tengah perjalanan.

Baca juga: 18 Rekomendasi Tempat Wisata di Wonosobo

2. Jalur Pendakian Via Pathak Banteng

Selanjutnya, Anda juga bisa melewati jalur Pathak. Jalur yang satu ini memang yang paling sering dipilih pendaki karena jalurnya pendek sehingga membutuhkan waktu yang singkat untuk sampai di puncuk gunung. Namun, sebenarnya jalur yang satu ini jug cukup terjal dan menanjak.

Tetapi Anda hanya butuh 2 jam untuk bisa sampai di puncak area. Nah, Anda juga bisa sampai di basecamp Patak Benteng dengan berkendara dari wonosobo menuju Dieng kemudian Anda bisa berhenti di kantor Desa Patak Banteng, Kejajar di pinggir jalan.

3. Jalur Via Wates

campatour.com

Nah, Anda juga bisa melalui via Wates yang memiliki ketinggian 1.896 mdpl yang hanya berjarak sekitar 4,7 kilometer. Apabila Anda melewati jalur pendakian via Wates maka akan menjumpai air terjun sebagai sumber mata air yang bisa digunakan untuk memasak ataupun keperluan camping lainnya.

Anda bisa melewati pasar jati jajar kemudian menuju desa wates, Wonosobo yang memiliki perjalanan cukup landai sehingga perjalanan Anda memang dapat dikatakan ekstrem.

Baca juga: Bukit Seroja Wonosobo | Harga Tiket Masuk

4. Jalur Via Kalilembu

Bagi Anda yang ingin mendaki bisa juga memilih jalur Kalilembu yang tergolong rute cukup mudah dengan pemandangan yang sangatlah indah. Untuk sampai di camp area Anda memang harus melewati 3 pos utama dengan melewati kali Serayu. Nah, sebenarnya letak camp via Kalilembu tak jauh dari jalur Pathak.

5. Jalur Via Dieng Kulon (Dwarawati)

dieng.co.id

Bagi Anda yang ingin mendaki sekaligus berwisata di Dieng, Anda bisa menggunakan jalur utama Dieng Kulon. Apabila melewati jalur yang satu ini maka Anda bisa sekaligus berwisata Telaga Pengilon, Candi Arjuna dan Telaga Warna.

Keindahan Gunung Prau

Sudahkah Anda mengetahui bahwa akses menuju gunung Prau juga menyimpan banyak pesona keindahan alam. Ini dia beberapa keindahan gunung prau yang bisa Anda jumpai.

1. Pesona Keindahan Bukit Teletubbiesnya

gunung prau jawa tengah
instagram/@iqbal_pasyar

Salah satu bonus istimewa saat Anda mengunjungi wisata Prau yaitu dilihat dari pesona bukit Teletubbiesnya yang memiliki hamparan bukit hijau sangatlah indah. Tentunya, bukit teletubbies ini dapat dijadikan sebagai salah satu spot foto yang sangat bagus sehingga dapat menciptakan moment tak terlupakan saat mendaki.

2. Keindahan Jajaran Gunung

Perlu diketahui selanjutnya bahwa keindahan gunung Prau juga memberikan pemandangan yang sangat indah dan mempesona dari gunung Sumbing, Merapi, Sindoro, dan juga gunung Slamet. Tentunya jajaran gunung tersebut juga dapat memberikanspot foto yang sangat indah.

Dengan demikian maka Anda dapat mengabadikan momen saat di gunung Prau dengan pemandangan yang sangat indah dan gugusan jajaran gunungnya yang juga sangat menakjubkan sehingga membuat para pendaki gunung merasa puas saat berada di puncak gunung Prau.

3. Telaga Warna Dieng

Berikutnya, Anda juga dapat melihat pemandangan Telaga Warna Dieng dari ketinggian, tentunya pemandangan tersebut sangatlah indah bukan? dengan demikian maka perjalanan pendakian Anda yang cukup jauh memang akan menyajikan pemandangan ataupun pesona alam yang sangat bagus.

Tentunya mengambil spot foto telaga warna dari dieng memang sangatlah bagus, Anda dapat menciptakan momen berbahagia bersama orang-orang terdekat dengan pemandangan alam yang sangat mempesona.

4. Hamparan Bunga

Perlu diketahui pula bahwa ketika Anda melakukan pendakian gunung menuju puncak, maka terdapat hamparan bunga yang sangat indah sehingga dapat dijadikan sebagai spot foto cukup bagus.

Tentunya, ketika Anda melakukan pendakian menuju Gunung Prau bisa mengambil moment bagus dari berbagai pemandangan alam disekitarnya.

Hamparan bunga ini tentunya memiliki warna yang sangat bagus sehingga membuat para pendaki terkagum saat melihatnya.


Temukan pilihan rumah di Surabaya atau info perumahan baru di Surabaya melalui Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.