Dipublikasikan oleh Annisa Hapsari dan Diperbarui oleh Syahya Rembulan
Mar 2, 2022
6 menit membaca
Daftar Isi
Merawat kulit tentu jadi sebuah rutinitas yang seolah tak bisa terlewatkan di setiap harinya. Urutan skincare pun tak pelak jadi salah satu kunci produk kecantikan yang Pins gunakan bisa bekerja secara optimal.
Pinhome – Bukan tanpa alasan, urutan skincare malam dan urutan skincare pagi ternyata berbeda. Sebelum mengetahui lebih lanjut mengenai urutan skincare, ada baiknya Pins mencari tahu seberapa pentingnya menggunakan produk perawatan kulit.
Mungkin selama ini lekat di benak Pins, rajin menggunakan produk perawatan kulit akan membuat tampak lebih cantik dan percaya diri. Tak hanya perkara cantik rupa saja, menggunakan skincare nyatanya sangat penting untuk menjaga kesehatan kulit, Pins.
Bayangkan saja ketika Pins aktif berkegiatan di luar ruangan atau di depan layar komputer dan gawai. Maka, besar kemungkinan kulit akan terpapar radiasi sinar UV A, UV B, dan blue light. Selain itu, debu atau partikel kecil tak terlihat lainnya bisa saja menempel di permukaan kulit.
Ketika kulit terpapar beberapa partikel berbahaya tersebut, sangat mungkin kulit mengalami perubahan tekstur dan warna. Kusam, keriput, jerawat, dan masalah pada kulit lainnya sangat mungkin terjadi.
Untuk itulah merawat kulit sejak dini sangat penting untuk mengurangi risiko-risiko berbahaya tersebut. Tak hanya kaum hawa, laki-laki pun berhak merawat kulit, lho. Tak dipungkiri bahwa manfaat menggunakan produk perawatan kulit akan membawa segudang manfaat bagi Pins.
Baca juga: Merk Skincare Korea Terbaik (Best Seller)
Supaya Pins tidak bermalas-malasan menggunakan skincare, lebih baik catat baik-baik beberapa manfaat menggunakan produk perawatan kulit:
Seiring bertambahnya usia, sel-sel kulit akan melambat sehingga berpotensi memicu munculnya kerutan halus. Rutin menggunakan produk perawatan kulit terbukti ampuh mengurangi risiko kerutan pada area wajah, Pins.
Paparan partikel debu dan sinar matahari atau cahaya gawai yang terlalu sering akan membuat kulit wajah kurang bercahaya. Dari sinilah Pins tidak boleh lupa mengoleskan tabir surya. Selain itu, produk perawatan kulit juga akan mempermudah mengangkat sel kulit mati, Pins.
Kulit yang terawat dan bebas dari noda akan terhindar dari risiko jerawat hingga komedo membandel. Dengan begitu, Pins tak perlu ragu investasi produk perawatan kulit yang terpercaya demi mencegah risiko berbahaya tersebut.
Kulit sehat tentu jadi tujuan utama menggunakan skincare, kulit berseri akan menjadi bonus tersendiri yang akan membuat Pins tampil lebih percaya diri. Untuk bisa mendapatkan segudang manfaat skincare, tentu Pins tidak boleh sembarangan mengaplikasikannya pada kulit.
Baca juga: Cara Menghilangkan Kulit Bertekstur dengan Skincare
Untuk diketahui, produk perawatan kulit sangat banyak jenisnya. Di bawah ini beberapa skincare wajib yang bisa Pins gunakan untuk modal merawat kesehatan kulit setiap harinya.
Exfoliator: Belakangan ini banyak merk exfoliator yang dapat Pins jajal. Produk ini memiliki klaim dapat mengangkat sel kulit mati secara maksimal. Dengan begitu, regenerasi kulit menjadi lebih baik dan Pins terhindar dari risiko komedo, jerawat, dan gangguan lainnya.
Serum: Sama halnya dengan exfoliator, serum juga tak boleh ketinggalan masuk ke daftar produk perawatan kulit andalan. Jika exfoliator bisa digunakan dua kali atau sekali dalam seminggu. Serum dapat digunakan di malam hari maupun siang hari, tergantung kandungan dan kegunaannya.
Baca juga: Cara Menetralkan Wajah Sebelum Ganti Skincare
Supaya tidak salah kaprah dan produk perawatan kulit yang Pins gunakan dapat bekerja secara optimal, sebaiknya mulai sekarang perhatikan betul urutan skincare yang baik dan benar. Berikut GudangMama rangkum urutan skincare pagi dan urutan skincare malam:
Baca juga: Urutan Skincare Emina Untuk Hasil yang Lebih Maksimal
Selain produk perawatan kulit dari dokter, saat ini sedang marak skincare yang bisa Pins pilih sendiri sesuai kandungannya. Melansir dari beragam sumber, berikut ini beberapa kandungan yang umumnya ditemukan pada produk kecantikan.
Sekarang Pins sudah tahu betul urutan skincare, ya? Selain urutan skincare malam dan urutan skincare pagi, yang patut diperhatikan yaitu komposisi dan kebutuhan kulit supaya hasil yang diharapkan menjadi maksimal. Selamat mencoba, Pins!
Baca juga:
Editor: Syahya Rembulan
Temukan beragam pilihan rumah terlengkap di daftar properti & iklankan properti kamu di Jual Beli Properti Pinhome. Bergabunglah bersama kami di aplikasi Rekan Pinhome untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti.Â
Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai Properti di Property Academy by Pinhome. Download aplikasi Rekan Pinhome melalui App Store atau Google Play Store sekarang!
Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.