Ukuran Lapangan Bulu Tangkis Standar PBSI dan BWF

Dipublikasikan oleh Pandu Pamungkas ∙ January 25, 2023 ∙ 6 menit membaca

Selain sepak bola, salah satu olahraga yang banyak diminati oleh masyarakat Indonesia adalah bulu tangkis atau Badminton. Selain populer, olahraga ini juga mudah sekali untuk dimainkan. Selain karena ukuran lapangan bulu tangkis yang tidak terlalu membutuhkan lahan yang luas. Peralatan yang dibutuhkan untuk bermain bulu tangkis juga mudah ditemukan.

Pada kesempatan kali ini, Pinhome akan membahas ukuran lapangan bulu tangkis berdasarkan standar nasional dan internasional.

Baca juga: Klub Bulu Tangkis Indonesia

Ukuran Lapangan Bulu Tangkis Standar Nasional

ukuran lapangan bulu tangkis
(Pinhome)

Induk organisasi yang menaungi bulu tangkis di Indonesia adalah PBSI atau Persatuan Bulu Tangkis Indonesia. Organisasi ini adalah organisasi yang mengatur segala peraturan, permainan dan juga ukuran lapangan bulu tangkis yang ada di Indonesia.

Baik untuk tunggal putri, tunggal putra atau untuk ganda putri atau ganda putra, atau untuk ganda campuran memiliki ukuran yang sama. Hanya saja garis yang digunakan di lapangan untuk setiap kategori berbeda-beda.

Untuk lebih detailnya tentang ukuran lapangan dan garisnya dalam permainan bulu tangkis bisa Pins baca di bawah ini.

Baca juga: 6 Pemain Legendaris Bulu Tangkis di Indonesia

Ukuran Lapangan Bulu Tangkis Tunggal Putri dan Putra

Lapangan yang digunakan pada dua kategori itu sama. Hanya saja pada lebar dan panjang kedua kategori tersebut berbeda.

  • Lebar bidang lapangan permainan bulu tangkis adalah 5,18 meter
  • Panjang bidang lapangan permainan bulu tangkis adalah 13,4 meter
  • Lebar bidang penerima servis bulu tangkis adalah 2,59 meter
  • Dan panjang bidang lapangan penerima servis bulu tangkis adalah 4,77 meter.

Nah ukuran diatas adalah ukuran lapangan badminton atau bulu tangkis yang khusus untuk pemain tunggal putri atau putra.

Ukuran Lapangan  Bulu Tangkis Ganda Campuran atau Satu Jenis

Ukuran lapangan untuk pemain ganda jauh lebih luas dibandingkan dengan ukuran lapangan pemain tunggal. Pada permainan bulu tangkis, ukuran lapangan yang digunakan khusus pemain ganda menggunakan garis bagian terluar yang ada pada lapangan.

  • Lebar bidang lapangan permainan bulu tangkis adalah 6,10 meter
  • Panjang bidang lapangan permainan bulu tangkis adalah 13, 4 meter
  • Lebar bidang lapanagan servis permainan bulu tangkis adalah 3,05 meter
  • Panjang bidang lapangan servis permainan bulu tangkis adalah 3,96 meter

Kalau Pins perhatikan ukuran lapangan bulu tangkis khusus pemain ganda jauh lebih lebar karena garis yang digunakan pada permainan ini adalah garis terluar dari lapangan. Sehingga dengan menggunakan garis terluar itulah membuat ukuran lapangannya jauh lebih lebar dan panjang.

Walaupun memiliki ukuran lapangan yang jauh lebih panjang dan lebar, akan tetapi untuk keseluruhan panjang lapangan bulu tangkis tetap aja sama, yaitu 13,4 meter. Yang membedakan lebar dan panjang pada lapangan bulu tangkis di antara tunggal dan ganda adalah panjang dan lebar servis lapangan.

Ukuran Lapangan Bulu Tangkis Standar Internasional

ukuran lapangan bulu tangkis
(Kompas)

Induk organisasi bulu tangkis internasional bernama BWF atau Badminton World Federation. Ukuran lapangan bulu tangkis standar BWF dengan PBSI ada sedikit perbedaan. Untuk menandakan bidang permainan pada olahraga bulu tangkis, ada dua garis yang perlu Pins ketahui pada ukuran lapangan bulu tangkis.

Ukuran garis yang dalam itu sekitar panjangnya 11,76 meter  dan lebarnya 5,18 meter. Sedangkan untuk garis lapangan bagian luarnya memiliki panjang 13,4 meter dan lebar lapangan tersebut adalah 6,1 meter.

  • Lebar lapangan bulu tangkis adalah 6,10 meter
  • Panjang lapangan bulu tangkis adalah 13,4 meter
  • Jarak garis tengah servis dengan garis samping adalah 3,05 meter
  • Jarak antara garis servis dengan garis net adalah 1,98 meter
  • Jarak garis samping permainan bulu tangkis untuk tunggal dengan garis pinggir adalah 0,46
  • Jarak garis servis belakang untuk pemain ganda dengan garis belakang adalah 0,76 meter

Garis Lapangan Bulu Tangkis

Setelah membahas panjang dan lebar ukuran lapangan bulu tangkis. Maka sekarang Pins akan memperdalam pembahasan tentang garis lapangan bulu tangkis.

Garis lapangan bulu tangkis juga telah diatur oleh organisasi nasional bahkan internasional. Untuk mengetahui lebih detailnya bisa baca di bawah ini.

ukuran lapangan bulu tangkis
(iStock)

Tebal Garis Lapangan Bulu Tangkis

Ketebalan garis lapangan diukur bertujuan untuk tidak mengganggu pemain saat bermain di lapangan dan juga untuk tidak merubah ukuran lapangan bulu tangkis. Kalau garis yang di gunakan dalam lapangan terlalu tebal, maka bisa jadi akan mengganggu ukuran lapangan dan fokus para pemain.

Begitupun dengan garis yang terlalu tipis akan membuat pemain tidak bisa memperhatikan garis tersebut. dan kalau garis itu tidak terlihat, bisa saja menyusahkan wasit untuk menentukan bola tersebut masuk atau tidak.

Oleh karena itu, garis lapangan juga ada peraturan ketebalannya agar dua hal di atas tidak menjadi alasan untuk pemain ketika kalah dalam permainan. Dan juga tidak menjadikan alasan untuk wasit berbuat curang dalam mengontrol permainan di lapangan.

Untuk ketebalan garis lapangan badminton yang sesuai dengan standar internasional adalah 40 mm. Warna yang digunakan untuk garis lapangan tersebut adalah warna kontras yang terlihat jelas baik oleh wasit, pemain, bahkan penonton.

Baca juga: 8 Jenis Latihan Fisik Bulu Tangkis

Garis Lapangan Bulu Tangkis Area Servis

Ada perbedaan ukuran area servis untuk pemain tunggal dan pemain ganda. Area servis pemain ganda menggunakan garis samping bagian dalam dan garis belakang bagian luar. Panjangnya 11,88 meter dan lebarnya adalah 6.10 meter. Sedangkan dalam permainan tunggal, ukuran area servis yang digunakan adalah garis samping bagian dalam dan garis belakang bagian luar. Panjangnya 13,4 meter dan lebarnya adalah 5,18 meter.

Ukuran Net Bulu Tangkis

ukuran net bulu tangklis
(Kompas)

Setelah Pins mengetahui ukuran lapangan bulu tangkis baik itu secara nasional atuapun internasional. Penting sekali untuk mengetahui ukuran net yang diperlukan dan sesuai standar PBSI maupun BWF. Selain dari ukuran net, BWF dan PBSI juga mengatur warna net.

  • Lebar net bulu tangkis adalah 0,75 meter
  • Panjang net bulu tangkis adalah 6,10 meter
  • Tinggi tiang untuk memasang net adalah 1,5 meter
  • Ketebalan net bulu tangkis adalah 75 milimeter
  • Dan untuk warna net bulu tangkis adalah warna yang harus gelap.
  • Bagian bibir jaring net harus berwarna putih.

Permukaan Lapangan Bulu Tangkis

Permukaan lapangan bulu tangkis
(Unsplash)

Lapangan bulu tangkis harus dibuat senyaman mungkin untuk para atlet. Hal ini bertujuan agar para atlet mudah melakukan setiap gerakan dan membahayakan atlet ketika bermain.

Lapangan bulu tangkis disarankan menggunakan bahan permukaan yang terbuat dari bahan sintetis yang lunak dan kayu. bahan yang digunakan pada permukaan lapangan bulu tangkis tidak boleh menggunakan bahan sintetis yang keras dan beton karena dapat membahayakan para pemain dan dapat membuat para atlet atau pemain cidera.

Bentuk dari lapangan bulu tangkis adalah persegi panjang yang terdapat garis-garis batas sebagai salah satu tanda pada permainan buku tangkis yang berwarna kontras atau cerah terhadap warna lapangan bulu tangkis.

Jenis warna yang dianjurkan untuk membuat garis batas tersebut adalah warna kuning atau warna putih. Adapun ketebalan dari masing-masing garis lapangan dalam permainan bulutangkis yaitu sekitar 40 mm.

Nah itulah pembahasan lengkap seputar ukuran lapangan bulu tangkis sesuai standar PBSI dan BWF beserta garis, net dan permukaan lapangan.. Semoga bermanfaat.

Baca juga:


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.

Tags :

Artikel Pilihan

Berita Pinhome
Berita Pinhome Hadir di Denpasar, Pinhome Home Service Solusi Satu Langkah Mudah Bersih-Bersih Rumah

Jakarta, 9 Juli 2021 – Layanan Pinhome Home Service (PHS), hasil kolaborasi Pinhome dengan PT. Ap

Berita Pinhome
Berita Pinhome Hadir di Bandar Lampung dan Yogyakarta, Pinhome Home Service: Solusi Satu Langkah Mudah Bersih-bersih Rumah

Jakarta – Layanan Pinhome Home Service (PHS), hasil kolaborasi Pinhome dengan PT. Aplikasi 

Berita Pinhome
Berita Pinhome Buka Booth Free Massage di Acara CoHive Pop Up Market, Layanan Pinhome Home Service Diminati Lebih dari 150 Orang

Jakarta, 14 Juli 2022 - Pinhome selaku e-commerce properti, penyedia jasa rumah tangga, dan gaya hi

Berita Pinhome
Berita Pinhome KPR Lewat Pinhome, Agen Properti Bisa Klaim Seluruh Komisi!

Jakarta, 9 Agustus 2021 – Pinhome sebagai e-commerce properti memiliki misi untuk menjadikan prop

Berita Pinhome
Berita Pinhome Mau Bangun Usaha? Berikut Tips Pengecekan Properti untuk Tempat Usaha dari Pinhome

Jakarta, 1 November 2021 – Memahami aspek hukum pada properti merupakan hal yang krusial sebelum

Artikel Terkini

Properti
Properti Update! Daftar Harga Listrik Per-kWh Tahun Ini

Keberadaan listrik pada rumah menjadi hal yang sangat penting. Sebab, listrik bisa membantu penghun

Properti
Properti Intip Daftar Lengkap Rusun di Jakarta

Selain rumah tapak, rusun atau Rumah Susun menjadi pilihan lain untuk masyarakat yang mencari tempa

Arsitektur & Desain
Arsitektur & Desain 15 Inspirasi Model Teras Rumah Panjang yang Menarik

Teras rumah merupakan bagian depan dari hunian yang menjadi tempat untuk bersantai dan menerima tam

Finansial
Finansial Lebih Baik Mana, Pengajuan KPR Atas Nama Istri atau Suami?

Kredit Pemilikan Rumah atau KPR menjadi solusi paling baik dalam membeli hunian sendiri sampai saat

Lifestyle
Lifestyle Yuk Desain Amplop Lebaran Tinggal Print Word Mudah Banget!

Momen bagi-bagi THR saat lebaran selalu ditunggu oleh anak-anak apalagi dari kerabat yang jauh dari

Ikuti Media Sosial Kami

Pinhome Indonesia