BlogLifestyleHobiTips Menyimpan Sepeda Ontel di Rumah dengan Lahan Terbatas
0
0

Tips Menyimpan Sepeda Ontel di Rumah dengan Lahan Terbatas

Dipublikasikan oleh Tsamira Tya Abigail dan Diperbarui oleh Rizko Fatra

Apr 6, 2023

2 menit membaca

Copied to clipboard
Tips Menyimpan Sepeda Ontel di Rumah dengan Lahan Terbatastop-right-banner

Sepeda ontel merupakan alat transportasi sekaligus alat olahraga yang sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan tubuh. Sepeda menjadi barang mahal sekaligus pilihan terbaik sebelum adanya kendaraan bermotor yang lajunya lebih cepat dan beralih menggunakan bahan bakar minyak sebagai tenaga pengganti sistem kayuh pada sepeda ontel. Namun dibalik kemudahan yang ditawarkan kendaraan bermotor ternyata ada sisi lain yang dapat membahayakan kesehatan tubuh. Ya, “Kurang Olahraga” itulah masalah besar yang dapat mengganggu kesehatan tubuh. Kondisi ini menyebabkan keberadaan sepeda ontel masih begitu penting seiring perkembangan zaman. Contohnya di Jakarta ada sistem car free day (hari bebas kendaraan bermotor) untuk memanjakan para pengguna sepeda kayuh. Ada juga program pembangunan jalan khusus sepeda.

Selanjutnya ketika berbicara masalah penyimpanan sepeda ontel, mungkin tak jadi masalah bagi yang menghuni rumah lebar nan luas. Permasalahan akan timbul ketika harus mengatur perletakan pada rumah dengan lahan terbatas. Alih-alih untuk menyimpan sepeda ontel, untuk bisa memaksimalkan jumlah  ruang tidur saja kadang-kadang perlu berpikir ekstra dalam mengatur denah rumah sebagus mungkin agar seluruh anggota keluarga bisa mendapatkan fasilitas hunian terbaik. Namun tenang saja! Selalu ada solusi dari setiap permasalahan yang ada. Disini kita akan mencoba mengungkap beberapa alternatif yang bisa dilakukan untuk menyimpan sepeda ontel di rumah dengan lahan terbatas.

Tips menyimpan sepeda ontel di rumah dengan lahan terbatas

  1. Di gantung di langit-langit rumah.
  2. Di simpan di atas plafond.
  3. Di tempelkan di dinding rumah.
  4. Di taruh dibawah bordes tangga.
  5. Di buatkan tempat dibawah meja.
  6. Di letakan di bagasi Mobil.
  7. Di buatkan ruang bawah tanah.
  8. Di titipkan di rumah tetangga yang masih ada sisa lahan kosong.
  9. Di taruh di pinggir jalan, tapi diberikan kunci pengamaan ekstra. Sambil berdoa mudah-mudahan aman.
  10. Membentuk komunitas sepeda ontel, lalu membuat gudang bersama untuk urusan kumpul-kumpul dan penyimpanan.

Tentunya masih banyak cara lain yang bisa dilakukan. Jadi, selamat berkreasi untuk mendapatkan metode penyimpanan sepeda ontel terbaik di rumah dengan ukuran terbatas 🙂

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download