BlogPemilik PropertiDesain Hunian5 Tips Dekorasi Rumah Klasik Modern dan Contohnya
0
0

5 Tips Dekorasi Rumah Klasik Modern dan Contohnya

Dipublikasikan oleh Pandu Pamungkas dan Diperbarui oleh Pandu Pamungkas

Mar 31, 2023

4 menit membaca

Copied to clipboard
dekorasi rumah klasiktop-right-banner

Apakah kamu tipe orang yang suka mengganti desain dan dekorasi rumah? Nah, kamu dapat mencoba dekorasi rumah klasik modern untuk hunian yang lebih nyaman dan elegan.  

Sekarang ini, konsep desain rumah klasik modern sedang berkembang. Dekorasi rumah klasik sangat cocok bagus kami yang miliki rumah yang cukup besar.

Konsep dari dekorasi rumah ini yaitu dengan ukir-ukiran, perabotan yang kuno, dan corak warna untuk rumah klasik tidak bervariasi. Tapi tak perlu khawatir, jika kamu memiliki rumah minimalis, kamu juga bisa menerapkan dekorasi rumah klasik di rumahmu.

Tak berlu berlama-lama lagi, langsung saja kita bahas tips dekorasi rumah klasik yang nyaman dan elegan.

Baca juga: 

Rumah Klasik Modern Luxury

dekorasi rumah klasik modern
Source : Shutterstock

Jika Pins menyukai desain rumah yang menampilkan kemewarahan, desain ini akan sangat cocok pada hunian Pins. Tiang besar bagian masuk akan memberikan kesan kemewahan. Selain itu Pins bisa mengkombinasikan dinding rumah dengan batu alam untuk menambah kesan mewah.

Rumah Klasik Modern American Style

dekorasi rumah klasik modern
Source : Shutterstock

Pins akan sering menjumpai desain ini pada rumah-rumah di Amerika. Rumah biasanya dibuat melebar dan luas. Desain tangga juga biasanya berada tepat di depan pintu masuk.

Desain Rumah Klasik Modern dengan Teras

desain rumah klasik modern
Source : Shutterstock

Pada desain ini di dominasi dengan kayu pada pondasinya. Jika Pins ingin membuat rumah klasik dengan desain seperti ini, sangat disarankan jika Pins memiliki tanah yang cukup luas. Kombinasi rumah yang sederhana dengan taman yang luas memberikan kesan klasik pada rumah. Pins bisa menggunakan lampu berwarna kuning untuk memperkuat kesan klasik.

Desain Rumah Klasik Modern dengan Kolam Renang

dekorasi rumah klasik modern
Source : Shutterstock

Rumah dengan desain klasik satu lantai ini sangat menarik karena menggunakan warna-warna yang lembut. Pins bisa menggunakan cat seperti putih dan menggunakan atap gentang pada rumah. Pinggiran kolam renang juga menggunakan batu alam bukan marmer.

Desain Rumah Klasik Modern Gaya Kolonial

dekorasi rumah klasik modern
Source : Shutterstock

Desain bergaya kolonial ini akan sangat nyaman digunakan. Kolam renang pada bagian depan rumah sangat enak untuk dipakai bersantai bersama keluarga.

Desain Rumah Klasik Modern Kontemporer

dekorasi rumah klasik modern
Source : Shutterstock

Untuk membuat rumah klasik kontemporer Pins memerlukan beberapa kombinasi yang pas. Gunakan baru alam dan kayu sebagai pondasi rumah. Pins juga bisa memberikan kaca besar dan lampu dengan aksen kuning untuk menguatkan kesan kontemporer.

Desain Rumah Klasik Modern Cozy

desain rumah klasik modern
Source : Shutterstock

Kesan cozy langsung terasa ketika melihat desain ini. Kombinasi warna cerah pada rumah benar-benar memberikan kesan nyaman ketika melihatnya. Pins juga bisa menggunakan keramik dengan aksen unik sebagai lantai jalur masuk.

Desain Rumah Klasik Modern Shingled

desain rumah klasik modern
Source : Shutterstock

Gaya Shingled merupakan arsitektur Amerika yang dipopulerkan oleh kebangkitan sekolah arsitektur New England, yang menghindari pola gaya Eastlake yang sangat berornamen dalam arsitektur Queen Anne.

Desain Rumah Klasik Modern Minimalis

dekorasi rumah klasik modern
Source : Shutterstock

Desain minimalis memang selalu enak ketika dipandang. Kesederhanaan pada rumah justru memberikan kesan mewah yang kuat.

Dekorasi Rumah Klasik Modern

dekorasi rumah klasik

Dekorasi Furnitur

Kamu dapat mendekorasi rumah klasik dari furnitur atau perabot rumah yang digunakan. Karya funitur klasik dari luar negeri dan dalam negeri juga dapat kamu contoh agar rumah tidak akan ketinggalan zaman.

Kamu dapat mencoba furnitur bergaya Perancis yang saat ini sedang berkembang dan memberikan suasana berbeda di dalam ruangan. Selain itu, perabot yang berumur tua menghadirkan nuasnsa klasik.

Semakin lama umur dari prabot maka akan bertambah keindahannya. Untuk itu, mulailah untuk mengkoleksi barang-barang antik untuk perlengkapan rumah, seperti, lemari, gelas, teko, lampu dan barang antik lainnya.

Baca juga: Trik Membuat Dekorasi Ruang Tamu Minimalis agar Terlihat Luas

Dekorasi Pencahayaan

Selanjutnya, kamu dapat mendekorasi rumah klasik dengan pencahayaan. Kebanyakan rumah tidak memiliki pencahayaan yang bagus sehingga mengurangi nilai dari desain interior dalam rumah.

Cobalah untuk memaksimalkan cahaya alami yang masuk disetiap ruangan. Rumah klasik selalu memanfaatkan cahaya alami dengan ukuran jendela yang cukup besar.

Intensitas yang masuk ke setiap ruangan secara merata akan menguatkan kesan klasik dalam rumah secara professional.

Baca juga: Jenis-Jenis Lampu Taman untuk Dekorasi Halaman Rumah

Dekorasi Karya Seni

Mendekorasi ruang interior rumah dengan menggunakan karya seni. Gaya klasik sangat menekankan persinalitas dari penghuninya. Karya seni tersebut dapat kamu sesuaikan dengan keinginan dan karakter diri.

Untuk itu, kamu harus berani berimajinasi dan kreatif dalam mendekorasi rumah. Pilihan untuk dekorasi akan membuatmu tidak cepat bosan dalam suasana rumah untuk beberapa tahun ke depan.

Jadi, ekspresikan selera desain yang kamu mau sehingga rumah nampak berkarakter sesuai denganmu.

Baca juga: Cara Menggunakan Batik Untuk Dekorasi Rumah

Dekorasi Warna

dekorasi rumah klasik

Dekorasi warna dalam rumah klasik dengan konsep warna lembut. Warna untuk rumah klasik selalu memberikan kesan anggun dan elegan yaitu dengan warna putih, ivory, merah, dan beige. Kamu dapat mengkombinasikan warna dengan kain tekstil yang lembut.

Baca juga: Rekomendasi Perpaduan Warna Kaligrafi yang Bagus Untuk Dekorasi Rumah

Dekorasi Material

Selain hal-hal tersebut, kamu dapat menambahkan bahan material yang tahan lama seperti bahan kayu asli, genteng kramik, marmer dan bahan material lainnya.

Penggunaan bahan material tersebut akan menambah kesan mewah dan elegan pada rumahmu. Jika dikelolah dengan benar, rumah klasik akan bertahan lama dan tidak ketinggalan zaman.

Rumah klasik juga dapat kamu buat menjadi rumah klasik modern dan dapat digunakan bagi kamu yang mempunyai rumah kecil. 

Demikianlah beberapa info dan tips tentang dekorasi rumah klasik. Semoga bermanfaat!

Baca juga: 


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek properti pilihan kami Ruma Priva dan temukan keunggulan, fasilitas menarik dan promo menguntungkan lainnya cuma di Pinhome! Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.

Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download