Gemar Minum Kopi? Ini 15 Tempat Ngopi di Malang yang Recommended

Dipublikasikan oleh Putri Aprilia dan Diperbarui oleh ∙ 22 January 2022 ∙ 5 menit membaca

Malang merupakan salah satu kota di Jawa Timur yang memiliki banyak tempat wisata, mulai dari wisata alam, hiburan, hingga kuliner. Tak heran, banyak wisatawan yang menjadikan kota ini sebagai salah satu destinasi wisatanya. Tidak hanya itu, kota ini juga menawarkan banyak tempat ngopi yang asik untuk nongkrong. 

Pilihan Tempat Ngopi di Malang

Nah, buat kamu yang ingin nongkrong bersama teman di Malang, berikut ini 15 rekomendasi tempat ngopi di Malang yang enak dan asik. Yuk, simak daftarnya! 

1. 8 Oz Coffee Studio 

8 Oz Coffee Studio 
(malangculinary.com) 

Rekomendasi tempat ngopi di Malang yang pertama adalah 8 Oz Coffee. Tempat nongkrong di Malang yang satu ini menawarkan berbagai jenis kopi lokal dan mancanegara yang nikmat. Jadi, buat kamu pecinta kopi, kamu wajib banget mengunjungi cafe yang satu ini. 

Desain cafe ini didominasi interior kayu dan tanaman hijau sehingga dapat membuat kamu nyaman dan betah berlama-lama di cafe ini. Untuk lokasinya, cafe ini berada di Jalan Citandui, No. 74 Malang. 

2. Robucca 

tripadvisor.com

Buat kamu yang ingin nongkrong di area outdoor, Robucca cafe bisa jadi pilihannya. Cafe ini menawarkan konsep desain modern minimalis yang cukup nyaman untuk ngopi bersama teman-teman. Desainnya yang menarik juga cocok untuk spot foto yang instagramable. Nah, untuk minumannya, kamu bisa memesan aneka kopi dan minuman lain, seperti red velvet, matcha, dan aneka yakult serire. 

3. Nakoa Cafe 

Nakoa Cafe 
(tribunnews.com) 

Satu lagi tempat ngopi estetik di Malang yang bisa kamu kunjungi, yaitu Nakoa Cafe. Cafe ini memiliki desain interior yang cantik dengan dominasi warna kayu dan dinding kaca. Desain tersebut dijamin dapat membuat kamu betah berlama-lama di cafe ini. Nah untuk menu minumannya, kamu bisa memesan aneka kopi kekinian yang bikin nagih. Cafe ini berlokasi di Jalan Bondowoso No. 14, Malang. 

4. Bataputi Coffee House 

Bataputi Coffee House 
(dakatour.com) 

Bataputi Coffee House merupakan salah satu tempat ngopi di Malang yang wajib kamu kunjungi. Cafe ini cukup terkenal di Malang karena tempatnya yang nyaman dan kopinya yang enak. Kamu bisa memilih tempat di indoor atau outdoor. Keduanya punya desain arsitektur yang instagramable. Jadi, kamu bisa ngopi sambil berfoto-foto di sini. 

Baca juga: 16 Tempat Nongkrong di Batu yang Buka Sampai Malam

5. AND Coffee Space

AND Coffee Space
(bisik.id) 

Masih bingung mencari tempat ngopi yang estetik? Tenang, ada satu tempat ngopi di Malang yang memiliki desain interior cantik, yaitu AND coffee space. Setiap sudutnya dihiasi hiasan dari rotan yang mampu menambah keindahan tempat ini. Sangat cocok untuk kamu yang ingin foto OOTD, deh. 

Untuk menunya, kamu bisa memesan aneka kopi, mulai latte, cappucino, dan masih banyak lagi. Kamu juga bisa memesan makanan, seperti pasta, korean wings, dan sebagainya. Nah, lokasinya ada di Jalan Jakarta No. 22 Malang. 

6. Sejenak Coffee House 

Sejenak Coffee House 
(ngalammbois.com) 

Sore-sore duduk santai sambil di tempat ngopi yang cantik bersama teman, tentu terdengar mengasyikkan, bukan? Kamu bisa mengunjungi Sejenak Coffee House di Malang. Cafe ini memiliki desain interior yang estetik dengan vibes seperti di Bali. Untuk lokasinya, cafe ini berada di Jalan Bunga Mondokaki No. 30 Malang. 

Baca juga: 10 Rekomendasi Tempat Ngopi di Batu yang Enak

7. Golden Heritage Koffie 

twitter.com

Tempat ngopi di Malang yang enak selanjutnya adalah Golden Heritage Koffie. Tempat ini sudah cukup populer di Malang, karena suasananya yang nyaman dan kopinya yang enak. Buat kamu pecinta kopi, kamu juga bisa menyaksikan proses pengolahan kopinya, mulai dari proses pemanggangan, penyaringan, hingga disajikan menjadi kopi nikmat. 

8. Lenong Rumpi Kopitown 

traveloka.com

Kalau kamu ingin mencari tempat ngopi yang asik dinikmati bersama keluarga atau teman, Kamu bisa mengunjungi Lenong Rumpi Kopitown. Cafe ini menawarkan suasana tempat yang nyaman untuk disinggahi bersama keluarga.

Bahkan, tempat ini juga bisa dijadikan tempat kamu meeting bersama rekan kerja. Di sini, kamu bisa memilih tempat indoor atau outdoor.yang nyaman. 

Untuk lokasinya, cafe ini terletak di Jalan Kalpataru No. 11 Kota Malang. 

9. Bureau Coffee and Dine 

malangculinary.com

Butuh tempat ngopi dengan suasana modern? Tenang.. Di Malang, kamu bisa mengunjungi Bureau Coffee and Dine. Desain interior cafe ini dibuat modern dengan hiasan dinding yang cantik dan minimalis. Tempat ini cocok untuk kamu yang ingin nongkrong bersama teman. Untuk lokasinya, cafe ini berada di Jalan Soekarno Hatta Blok D, No. 509, Malang. 

10. Kopituju 

akulily.com

Masih ingin mencari tempat ngopi yang nyaman dan menyediakan aneka kopi nikmat? Kopituju bisa jadi pilihannya, lho. Tempat ini memang tidak terlalu luas, namun, konsepnya yang minimalis dan unik membuat cafe ini terlihat estetik dan nyaman. Dijamin kamu bisa betah berlama-lama di sini. Untuk menunya, kamu bisa memesan aneka kopi, seperti cappucino, piccolo, dan minuman non kopi. 

11. Labore Coffee Eatery 

malangculinary.com

Satu lagi tempat ngopi di Malang yang bisa kamu kunjungi, yaitu Labore Coffee Eatery. Tempat makan ini menyediakan aneka kopi nikmat dengan tempat yang cantik. Ada banyak spot estetik yang bisa kamu gunakan untuk berfoto. Untuk menunya, kamu bisa memesan aneka kopi dan sajian makanan khas vietnam, yaitu Pho. 

Jika kamu tertarik mengunjungi tempat makan ini, kamu bisa langsung ke Jalan Soekarno Hatta No. 25 Malang. 

Baca juga: 15 Tempat Makan Keluarga di Kota Malang

12. Java Dancer Coffee 

detik.com

Buat kamu yang ngaku pecinta kopi, kamu wajib mengunjungi Java Dancer Coffee. Tempat ini menyediakan aneka kopi nusantara yang nikmat, seperti Kopi Aceh, Sumatera, Flores, dan Sumbawa. Selain menu kopinya, tempat ini juga menawarkan desain tradisional yang menarik. Untuk lokasinya, cafe ini berada di Jalan Jakarta No. 59, Malang. 

Nah, itu dia beberapa rekomendasi tempat ngopi di Malang. Gimana? Kamu tertarik nongkrong dimana nih, Pins?


Temukan beragam pilihan rumah di Malang atau info perumahan baru di Malang melalui Aplikasi Pinhome. Segera daftarkan properti & iklankan properti kamu di Jual Beli Properti Pinhome. Bergabunglah bersama kami di aplikasi Rekan Pinhome untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai Properti di Property Academy by Pinhome. Download aplikasi Rekan Pinhome melalui App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.