BlogLifestyleGadget15 Rekomendasi HP Xiaomi Terbaik 2023, Wajib Punya!
0
0

15 Rekomendasi HP Xiaomi Terbaik 2023, Wajib Punya!

Dipublikasikan oleh Syahya Rembulan dan Diperbarui oleh Syahya Rembulan

Apr 11, 2023

11 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

Xiaomi mengklaim bahwa mereka merupakan salah satu dari 4 produsen smartphone terbesar yang memberikan rekomendasi HP Xiaomi terbaik dengan menjual produk mereka di berbagai negara. 

Pasalnya, produsen smartphone yang satu ini memang cukup terkenal dan sudah mendunia, terutama untuk pasar di Asia Tenggara. Xiaomi dikenal baik berkat penawaran gadget dengan harga murah, namun dengan spesifikasi yang sangat menakjubkan.

Banyak orang beranggapan bahwa barang yang diproduksi dari China merupakan produk yang memiliki kualitas rendah. Namun, tidak dengan Xiaomi. Vendor smartphone raksasa China ini harus diakui mengedepankan kualitas smartphone yang mereka produksi. 

Bukti dari kualitas yang mereka berikan adalah bahwa Xiaomi memiliki penggemar yang cukup banyak bahkan di Indonesia juga. Setiap Tahun akan ada smartphone Xiaomi yang akan rilis banyak dinantikan oleh para pecinta gadget. Arus produksinya pun se-massive Oppo dan Vivo, rival smartphone.

Nah, pada artikel kali ini Pinhome akan membahas berbagai rekomendasi HP Xiaomi terbaik 2023 yang bisa kamu miliki. Penasaran apa saja? Simak sampai habis ya! 

Baca juga:

Rekomendasi HP Xiaomi Terbaik 2023

Di tahun 2023, memiliki smartphone sudah menjadi sebuah kebutuhan untuk melakukan multitasking dari bermain game, berswafoto, bahkan membuat konten. Berikut ini rekomendasi HP Xiaomi terbaik yang bisa Pins jadikan referensi untuk dukung kegiatan sehari-harimu!

Xiaomi Mi 10

rekomendasi hp xiaomi terbaik
Source : mi.com

Rekomendasi HP terbaik Xiaomi yang bagus pertama yakni Xiaomi Mi 10. Ini adalah salah satu HP Flagship Premium Xiaomi yang dibekali dukungan spesifikasi yang mewah dan mumpuni. Tak ayal jika harga ditawarkan cukup tinggi yakni sekitar Rp9.500.000 per unitnya.

Xiaomi Mi 10 dibekali layar Super AMOLED 6,67 inci resolusi 1.080 x 2.340 piksel, refresh rate 90 Hz dilengkapi perlindungan Corning Gorilla Glass. Untuk sistem operasinya sendiri menggunakan Android 10, MIUI 11.

Kinerja HP Flagship Xiaomi terbaru 2021 sangat tangguh berkat dukungan dapur pacu Qualcomm Snapdragon SM8250 Snapdragon 865 (7 nm), CPU Octa Core, Grafis Adreno 650, RAM 8GB dan ROM 256GB yang bertenaga.

Xiaomi Mi 10 juga memiliki sisi kamera yang handal dengan empat kamera belakang dengan konfigurasi 108MP + 13MP + 2MP + 2MP yang mampu memberikan kualitas fotografi jernih. Untuk foto selfie didukung kamera depan 20MP.

Xiaomi Poco M3

Source : mi.com

Rekomendasi HP Xiaomi terbaik 2023 yang kedua adalah ponsel Rp1 jutaan yang bernama Xiaomi Poco M3. Sebagai salah satu Handphone Xiaomi terbaik kelas entry-level, Xiaomi Poco M3 menawarkan dukungan spesifikasi yang baik.

HP Xiaomi baterai jumbo terbaik bisa melekat pada ponsel yang satu ini karena dibekali baterai 6000mAh. Selain itu, dukungan fast charging 18W membantu kamu mendapatkan waktu pengisian lebih cepat.

Layar Xiaomi Poco M3 memiliki luas 6,53 inci berteknologi IPS LCD serta resolusi 1.080 x 2.340 piksel dan dilindungi Corning Gorilla Glass 3. Sistem operasi yang dimiliki adalah Android 10 dengan antarmuka khas MIUI 12.

Kinerja HP Xiaomi terbagus dibawah 2 jutaan ini sangat baik dengan didukung chipset besutan Qualcomm SM6115 Snapdragon 662, RAM 4/6GB dan ROM 64/128GB. Kamera Xiaomi Poco M3 juga sangat baik dengan triple kamera berkonfigurasi 48MP + 2MP + 2.42 MP untuk hasil fotografi yang maksimal dan selfie kamera depan 8MP. 

Baca juga: 12 Kelebihan dan Kekurangan HP Xiaomi Yang Patut Diketahui

Xiaomi Redmi S2

rekomendasi hp xiaomi terbaik
Source : mi.com

Jika Pins ingin mencari smartphone dengan harga Rp1 jutaan yang memiliki kualitas kamera yang baik, kamu perlu melirik Xiaomi Redmi S2. Smartphone yang satu ini memiliki berbagai kelebihan di kualitas kamera.

Dengan fitur kamera yang dilengkapi dengan fitur AI, dan juga memiliki dua kamera ganda untuk kamera utama dan juga kamera depan dengan resolusi yang cukup besar, Redmi S2 menjadi salah satu smartphone kamera terbaik di harga Rp1 jutaan.

Xiaomi Redmi S2 ini dirilis pada tahun 2018. Target pasar dari Xiaomi Redmi S2 ini adalah anak muda yang gemar mengekspresikan diri dengan berfoto dan selfie. Desain yang elegan dan cukup tipis juga menjadi kelebihan smartphone ini.

Xiaomi Redmi 7

Source : mi.com

Pada awal tahun 2019 Xiaomi mengeluarkan satu smartphone entry level yaitu Redmi 7. Xiaomi memisahkan brand Redmi agar fokus ke pasaran smartphone menengah ke bawah. Sedangkan untuk brand Mi tentu membidik pasaran flagship.

Redmi 7 ini memiliki desain cantik nan elegan yang sangat cocok digunakan oleh para anak muda. Pilihan warna yang menarik juga menjadikan Redmi 7 ini pantas untuk Pins jadikan pilihan.

Dengan didukung chipset Snapdragon 632, dan juga RAM sebesar 3 GB serta disokong kapasitas baterai sebesar 4000 mAh, sekali lagi Redmi 7 lebih dari cukup untuk penggunaan sehari – hari. Selain itu Redmi 7 ini juga dilengkapi dengan sensor sidik jari di layar depan.

Baca juga:

Xiaomi Mix Fold 2

rekomendasi hp xiaomi terbaik
Source : mi.com

HP Xiaomi terbaik berikutnya adalah Xiaomi Mix Fold 2. Ponsel lipat terbaru pabrikan Xiaomi ini hadir untuk menyasar kelas premium yang didukung dengan spesifikasi tinggi seperti layar utama Foldable LTPO2 OLED 8 inci, kamera mumpuni 50 MP hingga dapur pacu mumpuni dengan tenaga Snapdragon 8+ Gen 1 yang handal dan maksimal.

Layar Xiaomi Mix Fold 2 pada bagian dalam hadir dengan teknologi Foldable LTPO2 OLED berdiagonal 8.02 inci, resolusi 1914 x 2160 pixels, refresh rate 120Hz, HDR10+, Dolby Vision dan tingkat kecerahan mencapai 13000 nits.

Sedangkan untuk layar sampulnya hadir dengan panel Samsung E5 AMOLED FHD+ berukuran 6.56 inci,  refresh rate 120Hz yang dilindungi oleh Corning Gorilla Glass Victus.

Beralih ke sektor dapur pacu, HP terbaik Xiaomi Mix Fold 2 dipersenjatai oleh chipset Snapdragon 8+ Gen 1 dengan fabrikan sebesar 4nm yang ditemani oleh RAM 12GB serta tiga varian pilihan memori internal yakni 256/512GB/1TB.

Ponsel ini memiliki dukungan baterai sebesar 4500 mAh berteknologi Fast charging 67W, Power Delivery 3.0 serta teknologi Quick Charge 4+.

Xiaomi Redmi K50 Ultra

Source : mi.com

Daftar HP Redmi terbaik 2023 selanjutnya adalah Xiaomi Redmi K50 Ultra. Sebagai model terbaru, perangkat tersebut hadir dengan sejumlah peningkatan spesifikasi yang lebih baik seperti chipset lebih bertenaga hingga fitur keamanan yang lebih mumpuni dengan hadirnya pemindai sidik jari di bawah layar (in-display fingerprint scanner) pada bagian layar ponsel.

HP terbaru Xiaomi Redmi K50 Ultra ditenagai oleh chipset teranyar serta tercanggih dari Qualcomm saat ini yakni Snapdragon 8 Plus Gen 1 yang dipadukan dengan kapasitas RAM 8/12 GB serta ruang penyimpanan media 128/256/512 GB. Ponsel ini membawa dukungan sistem operasi Android 12 dan dilapisi antarmuka MIUI 13.

Pada aspek layar, HP Xiaomi Redmi K50 Ultra didukung teknologi panel AMOLED berdiagonal 6,67 inci dengan resolusi Full HD+ 1.220 x 2.712 piksel, refresh rate 120 Hz, kerapatan piksel 466 ppi, touch sampling rate 480 Hz serta HDR10 dan Dolby Vision. Sementara untuk mencukupi kebutuhan daya, ditenamkan baterai 5.000 mAh dengan fitur fast charging 120 watt.

Baca juga: 12 Rekomendasi HP Xiaomi 3 Jutaan Terbaik di Kelasnya

Xiaomi 12s Ultra

rekomendasi hp xiaomi terbaik
Source : mi.com

Kehadiran Xiaomi 12S Ultra menambah rekomendasi HP Xiaomi terbaik 2023. Ponsel cerdas keluaran terbaru ini membawa dukungan spesifikasi kelas tinggi di semua sektor dan layak sebagai salah satu HP flagship terbaik yang bisa dipertimbangkan untuk dimiliki.

Tidak hanya membawa design premium, kualitas kinerja dan kamera juga sangat baik dan mumpuni. Xiaomi 12S Ultra memiliki kemampuan kinerja yang mumpuni berkat sokongan dari chipset terbaik dari Qualcomm yaitu Snapdragon 8 Plus Gen 1.

Ini juga telah dilengkapi dengan tiga varian memori yakni 8/256GB, 12/256GB dan 12/512GB. Chipset tersebut mendukung berbagai aktivitas seperti gaming maupun editing dengan baik.

Beralih ke sektor kamera, HP Terbaik Xiaomi 12S Ultra hadir dengan konfigurasi empat kamera belakang yang terdiri dari 50.3 MP (main), 48 MP (telephoto), 48 MP (ultrawide), dan TOF 3D (depth). Sementara untuk kamera selfie memiliki dukungan kamera beresolusi 32 MP untuk foto selfie dan video call.

Xiaomi 12 Pro

Sambutlah salah satu ponsel flagship tercanggih di dunia yaitu Xiaomi 12 Pro. Sebagai HP Xiaomi, Pins bisa mengharapkan hal-hal baik dari segala sisi, termasuk performa, layar, dan juga konektivitasnya.

Hadirkan teknologi LTPO AMOLED yang mendukung 1 miliar warna, ia mampu hadirkan refresh rate adaptif 120 Hz dengan kualitas gemilang. Keberadaan standar Dolby Vision dan HDR10+ juga memastikan Pins hanya disuguhkan dengan kualitas tampilan terbaik ketika menonton konten film, TV series, dan gaming.

Bicara soal game, dapur pacunya didukung dengan chipset terbaik Snapdragon 8 Gen 1 berfabrikasi 4 nm yang tampaknya menjadi staple bagi HP flagship keluaran 2022.

Tentunya, HP ini juga disematkan dengan standar RAM LPDDR5 hingga 12 GB dengan jenis memori internal UFS 3.1 hingga 512 GB untuk semakin memuaskan hasrat dalam bermain game dan multitasking.

Baca juga: 7 Cara Masuk dan Keluar Mode Fastboot Xiaomi Dengan Mudah

Black Shark 5 Pro

HP Xiaomi terbaik tentu tidak luput dari seri BlackShark. Di tahun 2022, Pins bisa menikmati pengalaman gaming paling dahsyat yang pernah ada dengan menggunakan Black Shark 5 Pro.

Ini merupakan varian tertinggi di serinya, bawakan spesifikasi dewa dalam bentuk chipset Snapdragon 8 Gen 1 yang berlari pada frekuensi hingga 3.0 GHz.

Selain andalkan dapur pacu berkinerja tinggi, pengguna juga akan sangat menikmati pengalaman gaming yang imersif berkat dukungan layar berspesifikasi prima. Ia mengantongi panel layar AMOLED E4 berukuran 6,67 inci pada resolusi Full HD+.

Layar ponsel pintar ini juga hadir dengan refresh rate 144 Hz yang dapat membuat gerakan pada game terlihat jauh lebih halus ketimbang 60 Hz konvensional. Bermain di luar ruangan pun tidak jadi kendala lantaran mendukung kecerahan hingga 1300 nit.

Xiaomi Mix 4

rekomendasi hp xiaomi terbaik
Source : mi.com

Xiaomi Mix 4 merupakan generasi keempat dengan kamera yang terbenam di layar. Di bagian mesinnya, terdapat dapur pacu Snapdragon 888+ yang merupakan hasil overclock dari Snapdragon 888 reguler. Ini menandakan kalau Xiaomi MIx 4 memang sudah siap dijadikan sarana gaming.

Tapi selebih itu, HP Xiaomi ini juga memiliki kemampuan kamera belakang dengan spek mutakhir. Bagaimana tidak? Lensa utamanya saja mengusung resolusi 108 MP. Sensor inipun didampingi dengan dua kamera pendamping yakni sensor telefoto 13 MP yang mampu zoom optik hingga 5x, serta kamera ultra wide 13 MP dengan kemampuan FOV 123 derajat.

Tidak lupa, kamera telefotonya juga mengusung fitur OIS agar hasil foto tetap maksimal dan bebas dari blur sekalipun tanpa menggunakan tripod. Xiaomi Mix 4 yang hadir dengan berbagai fitur inovatif juga memiliki sensor lengkap.

Baca juga: 8 Cara Reset HP Xiaomi Semua Tipe Secara Otodidak

Xiaomi Mi 11 Ultra

Produk Xiaomi tercanggih ini adalah varian tertinggi dari jajaran Mi 11 series setelah reguler dan Pro. Varian Ultra ini menawarkan ukuran layar yang paling besar juga, seukuran 6,81 inci serta menyuguhkan resolusi 1440p yang mampu menghasilkan ketajaman layar dengan luar biasa.

Layarnya yang berpanelkan OLED juga diusung dengan laju penyegaran 120 Hz dan mampu menampilkan spektrum 1 milyar warna. Sementara untuk menjaga layar agar tidak retak saat terjatuh, dibekali layar lapisan Corning Gorilla Glass Victus yang notabene merupakan anti gores tertangguh di seluruh jajaran Gorilla Glass.

Perangkat ini juga menyematkan sertifikasi HDR10+ dan Dolby Vision pada layar, sehingga memberikan kenyamanan sinematis yang tak terlupakan. Terlebih, mengingat audionya berasal dari dual stereo speaker yang hasil setelan dari Harman Kardon, mengusung resolusi tinggi 24-bit/192kHz.

Xiaomi K20 Pro

Ini merupakan salah satu smartphone Xiaomi flagship yang dirilis di bulan juli 2019. Xiaomi ini memiliki desain futuristik dengan tampilan full layar, dan teknologi kamera depan pop-up sehingga tidak ada kamera depan yang ada di depan layar.

Dengan menggunakan chipset snapdragon 855, tentunya performa tidak menjadi masalah bagi smartphone yang satu ini. Soal dapur pacunya sendiri, Redmi K20 akan ditenagai oleh chipset unggulan Snapdragon 855 dengan dukungan RAM 6/8 GB dan OS Android 9.0 (Pie). Sehingga, performanya jauh lebih terjamin.

Selain itu, smartphone ini akan menggunakan tiga kamera dengan sensor utama 48 MP + 13 MP + 8 MP. Sebagai pengganti notch, akan ada kamera selfie pop-up 20 MP. Pengguna akan dimanjakan dengan fotografi yang begitu handal dan mampu memberikan kualitas mumpuni.

Baca juga: 6 Cara Melacak HP OPPO Yang Hilang Dengan Mudah

Poco X3 NFC

Poco X3 NFC merupakan salah satu tipe dari merk HP Xiaomi terbaik terakhir yang bisa Pins jadikan sebagai pilihan. Smartphone Poco X3 NFC dirilis tahun 2020 dan menjadi salah satu HP Xiaomi terbaik di 2020 lalu yang begitu laris di pasaran Indonesia.

Smartphone Poco X3 NFC menawarkan dukungan kinerja yang apik dari Qualcomm Snapdragon 732G, Octa Core yang dipadukan dengan grafis Adreno 618, RAM 6/8GB dan ROM 64/128GB sehingga kemampuannya tidak perlu diragukan lagi dengan multitasking yang baik dan tanpa hambatan.

Sebagai HP Xiaomi 3 jutaan terbaik yang populer di pasaran, pihak produsen menyematkan dukungan empat kamera yang masing-masing 64MP + 13MP + 2MP + 2MP. Poco X3 NFC juga dibekali kamera selfie dengan sensor 20MP yang jernih.

Xiaomi Mi 11

Source : mi.com

Berikutnya adalah merek HP Xiaomi Terbaik Xiaomi Mi 11. Jika Pins sedang mencari HP dengan fitur mewah tentu kamu tidak boleh melewatkan smartphone satu ini. Xiaomi Mi 11 merupakan smartphone terbaik Xiaomi di awal tahun 2021.

Mengusung layar sentuh 6,81 inci AMOLED dengan refresh rate 120Hz serta resolusi WQHD+ 1440 x 3200 piksel membuat tampilan layar begitu jernih, tajam dan juga padat.

Sisi performa, kualitas HP Flagship Xiaomi terbaru ini sangat baik dengan chipset Qualcomm Snapdragon 888 Octa Core, Grafis Adreno 660, RAM 8 GB serta memory penyimpanan berkapasitas 256 GB.

Untuk sektor kamera, HP Xiaomi terbaru Xiaomi Mi 11 didukung tiga kamera belakang yakni 108 MP (wide) + 13 MP (ultrawide) + 5 MP (telemakro) serta kamera depan 20MP untuk aksi foto selfie dan juga videonya.

Baca juga: 25 Rekomendasi HP 5G Terbaik dan Tercanggih

Xiaomi Redmi 9T

rekomendasi hp xiaomi terbaik
Source : mi.com

Rekomendasi HP Redmi terbaik selanjutnya yakni Xiaomi Redmi 9T. HP Xiaomi terbaik yang dirilis pada Februari 2021 ini menawarkan dukungan baterai jumbo yakni 6000mAh dan empat kamera utama belakang.

Untuk urusan kinerja, Xiaomi Redmi 9T didukung performa gahar dari Qualcomm SM6115 Snapdragon 662 dengan dua varian penyimpanan data yaitu 64 GB + RAM 4 GB dan 128 GB + RAM 6 GB untuk versi Indonesia. OS yang digunakan adalah Android 10, MIUI 12.

Layar HP Xiaomi terlaris 2021 Xiaomi Redmi 9T cukup bongsor dengan ukuran 6,53 inci berteknologi IPS LCD resolusi 1080 x 2340 piksel plus dukungan perlindungan Gorilla Glass 3. Untuk penyuplai kebutuhan daya dibekali baterai 6000mAh disertai fast charging 18W.

HP Xiaomi terbaik harga 2 jutaan ini dibekali fitur kamera sangat mumpuni berkat empat kamera belakang dengan konfigurasi kamera utama 48 MP,ultrawide 8 MP,2 MP makro, serta depth sensor 2 MP. Untuk aksi foto selfie,  Xiaomi Redmi 9T dibekali dengan kamera depan beresolusi sebesar 8MP.

Nah, artikel ini telah merekomendasikan daftar harga HP Xiaomi terbaik yang bisa Pins pilih. Kamu bisa memilih tipe sesuai keinginan Pins, tapi tentunya perhatikan spesifikasinya terlebih dahulu. Semoga membantu ya!

Baca juga:

Featured image: mi.com


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek properti pilihan kami Summarecon Bogor dan temukan keunggulan, fasilitas menarik dan promo menguntungkan lainnya cuma di Pinhome! Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © lifestyle.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download