BlogLifestyleHewan PeliharaanBerbagai Pose Foto Kucing Anggora Lucu Super Menggemaskan
0
0

Berbagai Pose Foto Kucing Anggora Lucu Super Menggemaskan

Dipublikasikan oleh Rizko Fatra dan Diperbarui oleh Rizko Fatra

Apr 7, 2023

6 menit membaca

Copied to clipboard
kucing anggoratop-right-banner

Pesona Kucing Anggora memang tidak ada duanya. Anabul (anak bulu) Anggora sering kali dijadikan teman dan hewan peliharaan di rumah. Jika Pins salah seorang pecinta kucing, pasti Anggora akan banyak membuat Pins dan keluarga terhibur.

Pinhome – Bagaimana tidak, tingkah polah Kucing jenis Anggora tak jarang membuat berdecak kagum, terlebih lagi perawakannya yang super menggemaskan. Anak Anggora pun tak kalah lucunya dengan Anggora dewasa.

Baca Juga: Ingin Memelihara Kucing Persia? Kenali Ciri Ciri Khas Dan Kebiasaannya!

Tapi, apakah Pins sudah tahu sejarah Kucing jenis Anggora? Supaya lebih mengenal dekat dengan kucing jenis ini, yuk kenalan lebih jauh!

Asal-usul si Anggora

Berbagai Pose Foto Kucing Anggora Lucu Super Menggemaskan
Source : Unsplash

Kucing Anggora sebenarnya berasal dari Turki Tengah tepatnya di wilayah Ankara, Pins. Nama Anggora juga diambil dari nama wilayah Ankara yang juga disebut dengan Angora.

Baca Juga: Kenali Jenis-Jenis Kucing Sebelum Memeliharanya

Kucing ini lantas dibawa ke Eropa pada tahun 1520 yang akhirnya membuat peternak lokal tertarik untuk mengembangbiakkannya. Saat itu eksistensi Kucing asal Ankara tersebut kalah dengan ras Kucing Persia dan membuatnya nyaris punah.

Namun, di negara asalnya, Kucing ini masih dijaga dengan baik di sebuah tempat laiknya kebun binatang. Jika Kucing jenis Persia memiliki panjang usia 12 tahun, Anggora sendiri memiliki panjang usia sekitar 13 tahun. Kebanyakan Anggora asli memiliki warna bulu putih, Pins. Tapi, seiring berjalannya waktu dan ada perkawinan silang membuat si Anggora semakin beragam jenisnya.

Baca Juga: 7 Tips Bagaimana Cara Merawat Hewan Peliharaan Khususnya Kucing Dan Anjing

Berikut jenis anggora berdasarkan warna bulunya yang beragam yang sudah kami rangkum:

  • Anggora putih
  • Anggora hitam
  • Anggora belang tiga atau tricolor
  • Anggora abu-abu
  • Anggora emas atau oranye 

Ciri-ciri Si Anggora

Melansir dari berbagai sumber, CFA (Cat Fanciers Association) menjelaskan kalau perawakan tubuh si Anggora tergolong ramping dengan bulu panjang yang halus dan lembut. Untuk bentuk kepala, anabul yang satu ini memiliki kepala yang tergolong kecil dan bulat. Selain itu, si Anggora mempunyai telinga lebar dan mata yang bulat jadi membuat mereka semakin terlihat anggun.

Foto si Anggora yang Super Menggemaskan

Berikut kami rangkum beberapa pose super menggemaskan dan manja dari si Anggora yang menggelitik, Pins.

  • Berpose bak model
Berbagai Pose Foto Kucing Anggora Lucu Super Menggemaskan
Source : Pinterest

Lihatlah Pins, betapa menawannya pose si Anggora ini. Dengan warna bulunya yang putih membuat kucing ini semakin menawan. Warna matanya yang keemasan membuat tatapannya semakin tajam, lho.

  • Awas paparazzi!
Source : Pinterest

Kalau Kucing Anggora yang ini kepergok ngantuk maksimal sampai nguap tak tertahankan. Tiduran di atas alas yang hangat memang menjadi hobi anabul yang satu ini. Foto si Anggora ini tentu bikin gemas dan pengen bisa memeluknya.

  • Emak sedang sibuk mengurus anak
Source : Pinterest

Nah, foto Kucing jenis Anggora ini tidak sendirian, Pins. Ada anak Anggora yang tampak baru saja selesai minum susu dari induknya. Ibu Anggora tampak kelelahan sepertinya, ya.

  • Jangan lupa makan!
Berbagai Pose Foto Kucing Anggora Lucu Super Menggemaskan
Source : Pinterest

Kalau Si Kucing yang satu ini sedang fokus menghabiskan makanan sampai lupa bergaya di depan kamera. Jangan-jangan takut jatah makannya diserobot anabul yang lainnya, ya? Wah, kalau bicara soal foto kucing memang tidak ada habisnya. Pasti ada saja yang membuat Pins senyum-senyum sendiri.

Kepribadian si Kucing jenis Anggora

Sebelum memutuskan untuk memelihara Anggora, ada baiknya juga mengenali lebih dalam kepribadian kucing. Selain perwatakannya yang dikenal anggun, Kucing Anggora juga cukup aktif, Pins.

Ia senang bermain sendiri maupun bersama manusia. Apabila Pins memiliki kucing menggemaskan ini jangan bosan-bosan mengajaknya bermain. Selain hobi main, Kucing Anggora dewasa maupun anak Kucing Anggora pun tergolong kucing cerdas. Kucing ini juga ramah terhadap keluarga maupun orang asing, loyal dan setia, hingga mudah dirawat.

Cara Merawat Kucing Anggora

Walaupun mudah dirawat, sebaiknya jangan mengabaikan aspek kesehatan Kucing Anggora, Pins. Berikut beberapa hal yang harus diperhatikan jika Pins memelihara kucing asal Turki Tengah ini:

  • Vaksin dan cek kesehatan

Supaya selalu menggemaskan dan sehat, lengkapi kebutuhan vaksinnya. Selalu cek kesehatan secara berkala. Sebab, kucing jenis ini memiliki penyatik genetik kardiomiopati hipertrofi atau kelainan jantung pada usia 2 sampai 6 tahun. Anggora berbulu putih dan mata biru kebanyakan memang tuli, jadi Pins tak perlu panik jika mereka kurang responsif ketika dipanggil.

  • Utamakan kebersihan

Kebersihan bisa dimulai dari kandang dan bak kotoran. Cuci bersih dan ganti pasir secara berkala. Buang pup anabul menggunakan pelindung supaya Pins tidak kontak langsung.

Selain kebersihan kandang dan bak kotoran, perhatikan juga kebersihan si lucu Anggora di rumah. Sebaiknya, selalu rutin menyisir bulunya yang panjang. Hal ini dimaksudkan untuk menghindari risiko jamur, kutu, bulu kusut, dan kumal.

Memandikan si Anggora yang menggemaskan sebaiknya menggunakan air hangat, shampo kucing, dan lakukan ritual menggosok dengan lembut area wajah, sela-sela ekor, hingga telinga, keringkan hingga maksimal menggunakan handuk bersih atau pengering rambut.

  • Makanan dan minuman

Ketahui Si Kucing alergi dengan makanan apa saja, Pins. Berikan pakan sewajarnya dan tidak berlebihan, setidaknya 2 sampai 3 kali sehari.

Perhatikan tekstur, rasa, dan aroma pakan. Hal ini bisa mencegah risiko diare pada kucing. Selain makan enak dan cukup. Usahakan juga memberikan minum supaya ia tidak dehidrasi, Pins.

  • Bermain

Seperti yang sudah Pins ketahui kalau Kucing jenis Anggora dewasa dan anak Anggora doyan bermain dan aktif. Supaya tidak merasa kesepian, sebaiknya luangkan waktu untuk mengajak mereka bermain permainan favorit.

Itu dia beberapa pose menggemaskan Kucing Anggora dan beberapa fakta menarik tentangnya. Jika Pins memiliki Kucing Anggora di rumah, sayangi dengan sepenuh hati, ya!


Temukan beragam pilihan rumah terlengkap di daftar properti & iklankan properti kamu di Jual Beli Properti Pinhome. Bergabunglah bersama kami di aplikasi Rekan Pinhome untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai Properti di Property Academy by Pinhome. Download aplikasi Rekan Pinhome melalui App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Kontributor: Yosa

Editor: Iko

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download