Dipublikasikan oleh Putra dan Diperbarui oleh Nabila Azmi
Okt 27, 2023
6 menit membaca
Daftar Isi
Perumahan di Bintaro menjadi incaran bagi banyak orang dari Jabodetabek karena lokasinya yg strategis. Bagaimana tidak? Infrastruktur yang sudah modern serta aksesibilitasnya yang mudah karena banyak moda transportasi umum menjadi salah satu faktor Bintaro banyak digemari oleh masyarakat.
Daerah sekitarnya seperti Cinere, Serpong, dan Cengkareng pun dapat mudah dijangkau dengan adanya akses Tol JORR (Jakarta Outer Ring Road).
Apakah Pins tahu bahwa Bintaro dikembangkan oleh salah satu pengembang pioneer di Indonesia, Jaya Real Property pada 1979 silam? Maka dari itu, Bintaro sampai saat ini dikenal dengan nama Bintaro Jaya.
Jika Pins memiliki rencana untuk menetap di Bintaro namun belum tahu properti mana yang strategis, mala ulasan rekomendasi perumahan di Bintaro ini cocok untuk kamu!
Kamu bahkan bisa cek dulu harga estimasi rumah di Cipayung. Kamu juga bisa cek estimasi harga rumah bekas di Bekasi yang ada daerah lainnya menggunakan fitur PinValue di aplikasi Pinhome.
Baca juga: Tukang bangunan di Jakarta, Bekasi, Depok, Tangerang
Layaknya kota-kota lainnya, Bintaro merupakan kota mandiri yang memiliki banyak fasilitas seperti pusat perbelanjaan, pusat bisnis, dan fasilitas publik. Berikut adalah beberapa perumahan di Bintaro yang sekiranya strategis dan murah:
Berlokasi di Jl. Swadaya, Kecamatan Pondok Aren, terdapat properti perumahan garapan MDS Corporation yang dikenal dengan Cluster Boston Residence Bintaro.
Seperti namanya, perumahan ini menggunakan model cluster. Menyuguhkan perumahan eksklusif dengan lingkungan asri dan sejuk. Boston Residence menyediakan hunian terintegrasi yang dapat memenuhi semua kebutuhan penghuninya.
Saat ini, Pins dapat memilih antara 2 tipe rumah yang tersedia:
Semua rumah dilengkapi dengan 3 kamar tidur, 2 kamar mandi, 2 carport, serta taman. Fasilitas dan keamanan juga lengkap karena terdapat pengawasan CCTV dan keamanan 24 jam.
Baca juga:
Dikembangkan oleh PT. Ruma Digital Indonesia, Vasa Loka berlokasi di Jl. Masjid As-Sa’adah, Kecamatan Pondok Aren.
Vasa Loka dibangun pada lahan seluas 2000 m2. Mengedepankan hunian bergaya compact house yang diharapkan dapat menjawab semua kebutuhan bagi penghuninya.
Dilengkapi dengan fasilitas taman bermain anak dan area komunal, Vasa Loka at Bintaro cocok untuk kamu yang memiliki keluarga kecil. Keamanan juga terjamin dengan adanya pengawasan CCTV dan keamanan 24 jam.
Tersedia 3 jenis hunian di pasaran saat ini:
Lokasinya juga strategis lantaran berdekatan dengan banyak fasilitas umum seperti pusat perbelanjaan, rumah sakit, sekolah, dan lain sebagainya.
Golden Palma merupakan properti yang digarap oleh Bright Eight Group dan berlokasi di Jl. Puskesmas, Kecamatan Pondok Aren.
Mengedepankan konsep hunian breathable home, Golden Palma menyediakan hunian modern kekinian yang sehat dan diperuntukkan untuk kaum milenial. Lokasinya juga bebas banjir sehingga Pins tidak perlu cemas saat musim hujan.
Saat ini, Pins dapat memiliki hunian sehat dan modern seharga Rp1,2 miliar hingga Rp1,4 miliaran saja. Rumah yang didapat merupakan Tipe 75, 3 lantai dan bergaya split level.
Fasilitasnya juga lengkap dan mendukung pola hidup modern. Ada gym, arena bermain anak, jogging track, ATM Center, serta taman. Keamanan juga terjamin dengan adanya pengawasan CCTV dan keamanan 24 jam.
Lokasinya strategis karena berdekatan dengan banyak fasilitas dan jalan umum. 8 km menuju Tol JORR, 6 km menuju Tol Jakarta-Serpong, Tol Serpong-Cinere, Tol Jakarta-Merak, Bintaro Xchange, Universitas Pembangunan Jaya, dan masih banyak lagi.
Baca juga: 6 Rekomendasi Perumahan Elit dan Mewah di Makassar
Mampir ke daerah Jl. Kakatua, Kecamatan Pondok Aren, ada sebuah perumahan di Bintaro yang dikembangkan oleh Abdi Real Estate. Perumahan tersebut adalah ABDI Bintaro Estate.
Menyediakan hunian dengan gaya modern dan minimalis, ABDI Bintaro Estate hadir dengan harapan untuk memenuhi kebutuhan dan mengakomodasi gaya hidup modern dari penghuninya.
Saat ini, Pins dapat memiliki hunian Tipe 75 dengan kisaran harga sekitar Rp990 jutaan hingga Rp1,4 miliaran.
Fasilitas juga lengkap dengan adanya taman dan arena bermain anak. Keamanan juga terjamin dengan adanya pengawasan CCTV dan keamanan 24 jam.
Lokasinya sangat strategis. Beberapa daerah yang dapat dijangkau:
Menuju ke daerah Sektor 3A, terdapat perumahan Ruma Prana yang dikembangkan oleh PT. Hekta Karya.
Mengedepankan desain dan konsep hunian modern, Bintaro Paradiso hadir dengan 2 cluster yang dapat menyesuaikan dengan kebutuhan penghuni yang beragam.
Saat ini, tersedia rumah tipe 60/60 seharga Rp1,2 miliaran dan Tipe 80/72 seharga Rp1,6 miliaran, lho! Rumah dua lantai ini dilengkapi dengan 2 kamar mandi dan 2 kamar tidur serta 1 carport.
Keamanan juga terjamin dengan adanya pengawasan CCTV dan keamanan 24 jam.
Lokasinya juga sangat strategis lantaran berdekatan dengan banyak fasilitas umum di Bintaro mulai dari pusat perbelanjaan, sarana edukasi dan kesehatan, serta stasiun transportasi seperti Stasiun Pondok Ranji
Berlokasi di Jl. Lengkong Wetan, Serpong, Green Serpong Bintaro merupakan perumahan yang digarap oleh PT. Niaga Manajemen Citra.
Mengedepankan konsep hunian eksklusif, Green Serpong Bintaro menghadirkan hunian yang aman, nyaman, asri, dan padat penduduk. Mewujudkan citra perumahan yang rapi dan tertata, perumahan ini sudah menggunakan utilitas kabel bawah tanah.
Pins dapat memilih dari 5 tipe hunian yang tersedia:
Fasilitasnya lengkap dan dapat digunakan oleh penghuni, seperti kolam renang, arena bermain anak, taman, dan gym. Keamanan juga terjamin dengan adanya pengawasan CCTV dan keamanan 24 jam.
Pesona Remboelan berlokasi di Jl. H. Amat, Gg. Rais, Serpong, Tangerang Selatan dan merupakan proyek dari PT Semesta Membangun Indonesia.
Perumahan ini menyediakan 4 tipe unit berbeda-beda yang bisa kamu pilih sesuai dengan keinginan kamu. Range harga keempat unit ini berawal dari 718 juta Rupiah sampai 2,7 Miliar Rupiah. Semua tipe unit menyediakan 3 kamar tidur.
Kamu bisa memilih 3 opsi pembayaran di antaranya KPR, cash bertahap dan cash keras.
Mazenta Residence adalah sebuah kompleks perumahan yang terletak di Jalan Bakti Karya Raya, Sawah Baru, Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan, Banten. Perumahan Mazenta Residence mengusung ide “Japanese Ambience Living.”
Perumahan ini adalah hasil proyek dari developer Cipta Harmoni Lestari, range harganya mulai dari 2,1 Miliar sampai 4,7 Miliar. Bahkan di semua tipe kamu bisa mendapatkan 3 kamar tidur.
Ruma Priva adalah sebuah kompleks perumahan yang terletak di Jalan Legoso Raya, di lingkungan Pisangan, Kecamatan Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan, Banten.
Kawasan Ruma Priva mengusung ciri khas kaum perkotaan modern, dan dirancang dengan konsep hunian yang memiliki gaya modern yang simpel. Dengan tampilan yang fungsional dan praktis.
Ada dua tipe unit disini dengan nama Tipe A 1,3 M dan Tipe B 1,8 M. Tipe A memiliki 3 kamar tidur, sedangkan Tipe B memiliki 4 Kamar Tidur.
Baca juga:
Sebuah kawasan perumahan yang terletak di Jalan Discovery Aluvia, Parigi, Kecamatan Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, Banten 15227.
Dalam pengembangannya, Discovery Aluvia Bintaro menerapkan konsep desain modern sederhana dengan tata letak ruang yang sangat praktis. Sesuai dengan gaya hidup masyarakat perkotaan modern.
Nah, jadi itu adalah beberapa rekomendasi perumahan di Bintaro dan sekitarnya. Penting untuk mengetahui apa yang menjadi kebutuhan diri agar dapat menentukan properti yang tepat.
Baca juga: 10 Rekomendasi Perumahan di Tangerang
Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek properti pilihan kami Avoria Estate dan temukan keunggulan, fasilitas menarik dan promo menguntungkan lainnya cuma di Pinhome! Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.
Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.
© www.pinhome.id