Pengertian Morfologi
Daftar Isi
Pada pembahasan sebelumnya, sudah cukup sering kita membahas sesuatu yang berkenaan dengan morfologi, seperti morfologi ikan dan tumbuhan.
Nah untuk artikel kali ini, kami akan membahas tentang pengertian morfologi secara lengkap dan mendetail, dengan harapan dapat menambahan wawasan Anda mengenai morfologi itu sendiri.
Berikut pembahasannya.
Apa Itu Morfologi?
Morfologi adalah cabang ilmu yang mempelajari bentuk. Ilmu ini sering kali digunakan dalam pembahasan biologi, bahasa Indonesia dan geografi.
Berikut penjelasan mengenai ketiga morfologi di atas.
- Morfologi linguistik, yaitu cabang ilmu yang mengkaji dan mempelajari bagaimana sebuah kata terbentuk menjadi sebuah tatanan.
- Morfologi biologi, merupakan cabang ilmu yang mempelajari segala macam bentuk kehidupan, baik tumbuhan, manusia maupun hewan.
- Morfologi geografi (Geomorfologi), merupakan cabang ilmu dalam morfologi yang mempelajari bagian luar bumi beserta batuan.
Pengertian Morfologi Menurut Ahli
Berikut pengertian morfologi menurut para ahli, baik morfologi linguistik dan biologi.
1. Morfologi Linguistik
Cabang ilmu yang mengidentifikasi satuan dasar pada bahasa secara gramatikal.
J. W. M. Verhaar
Kridalaksana mendefinisikan morfologi lingustik yang mempelajari morfer dan segala kombinasinya dari struktur sebuah bahasa.
Kridalaksana
O’Grady dan Dobrovolsky memberikan pendapat mengenai morfologi yaitu sebuah komponen bahasa yang generatif transformasional atau biasa disebut dengnan TGT yang membicarakan struktur kata secara internal, terkhusus kata-kata yang bersifat kompleks.
O’Grady dan Dobrovolsky
Rusmaji mendefiniskan morfologi linguistik sebagai pembahasan mengenai kata, baianya serta proses dalam pembentukan sebuah kata.
Rusmaji
Mereka berdua mengartikan morfologi linguistik sebagai ilmu bahasa yang membahas mengenai struktur kata bahasa.
Zaenal Arifin dan Juaiyah
Ramlan memberikan arti morfologi linguistik sebagai sebuah ilmu bahasa yang dikhususkan mempelajari dan membicarakan struktur kata serta pengaruh dari struktur kata terhadap arti.
Ramlan
Sebuah kajian yang membahas mengenai morferm-morferm serta penyusun morfem dalam sebuah kata.
Nida
Morfologi ialah cabang dalam tata bahasa dengan membahas tentang struktur dan bentuk dari kata . Pembahasan tersebut dilakukan melalui morferm.
Crystal
Hampir sama dengan para ahli lain, Bauer mengartikan morfologi sebagai bentuk struktur kata.
Bauer
Morfologi dalam linguistik adalah pembahasan mengenai kata, bagiannya serta proses terbentuknya sebuah kata.
Rusmaji
2. Morfologi dalam Biologi
Morfologi dalam biologi merupakan sesuatu yang berkaitan erat dengan identifikasi bentuk baik secara internal maupun eksternal. Objek yang dapat dijadikan penelitian atau identifikasi, bisa hewan, tumbuhan, dan manusia.
Contohnya morfologi jenis ikan koi, morfologi manusia, morfologi tanaman paku, dan masih banyak lagi.
Pada dasarnya morfologi biologi merupakan ilmu yang mengidentifikasi struktur atau bagian dari mahluk hidup, cabang ilmu ini berkaitan erat dengan anatomi.
Baca juga: Tikus Putih: Habitat, Morfologi & Anatomi, Jenisnya
Demikian pembahasan mengenai pengertian morfologi, semoga informasi yang kami uraikan dalam artikel ini bisa bermanfaat bagi Anda.
Temukan beragam pilihan rumah terlengkap di daftar properti & iklankan properti kamu di Jual Beli Properti Pinhome. Bergabunglah bersama kami di aplikasi Rekan Pinhome untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti.
Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai Properti di Property Academy by Pinhome. Download aplikasi Rekan Pinhome melalui App Store atau Google Play Store sekarang!
Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.
Source feature image: envirocivil.com
BAGIKAN ARTIKEL