9 Rekomendasi Merk Cuka Apel untuk Toner Wajah

Dipublikasikan oleh Anggi Putri ∙ December 19, 2022 ∙ 6 menit membaca

Cuka apel sejak lama dikenal dengan khasiatnya yang baik bagi kesehatan. Fermentasi dari sari apel ini sangat baik untuk mengurangi resiko diabetes, serangan jantung, hingga kanker. Bahkan, saat ini banyak orang yang memanfaatkan cuka apel untuk perawatan wajah sebagai pengganti toner. Namun, hanya ada beberapa merk cuka apel untuk wajah yang aman digunakan.

Toner cuka apel sangat bermanfaat bagi kulit karena kandungan enzim, pectin, bakteri dan mineral di dalamnya. Banyak yang mengakui khasiat toner cuka apel pada wajah dapat membantu menghilangkan jerawat, anti-aging, hingga mengangkat sel kulit mati.

Kalau Pins juga tertarik mencoba, Pinhome sudah merangkumkan deretan merk cuka apel yang bisa dijadikan toner di artikel ini.

Deretan Merk Cuka Apel yang Aman untuk Kulit Wajah

Cuka apel mengandung asam yang tinggi sehingga dalam penggunaannya perlu berhati-hati. Sebelum mengoleskan ke wajah, Pins harus mencampurkannya dengan air terlebih dahulu. Lalu, bersihkan wajah secara menyeluruh sebelum mengaplikasikan ke wajah.

Walaupun terbuat dari bahan alami, cuka apel tetap memiliki efek samping seperti menyebabkan iritasi dan sensasi terbakar. Akan tetapi jika Pins tetap ingin mencobanya, tidak ada salahnya kok. Asalkan dipakai dalam takaran yang tepat.

Nah, berikut ini ada beberapa pilihan merk cuka apel yang recommended dijadikan toner wajah.

1. Cuka Apel Vinega

Merk Cuka Apel untuk Wajah
(Shopee)

Venega merupakan salah satu merk cuka apel yang bagus untuk wajah. Terlebih kualitasnya sudah sangat terpercaya, sehingga mendapat label khusus dari komunitas organik Indonesia.

Produk ini diklaim menggunakan apel yang 100 % alami. Bahkan apel yang digunakan untuk fermentasi dipastikan tidak menggunakan pestisida, sehingga aman dari zat kimia.

Hal ini sudah dibuktikan dengan lolosnya merk cuka Venega terhadap uji coba dari Sucofindo yang mengatakan tidak ada kandungan zat pestisida di dalamnya.

Kelebihan:

  • Bisa digunakan untuk mengatasi masalah jerawat.
  • Memudarkan flek hitam.
  • Bebas bahan kimia.
  • Halal karena tidak menggunakan cider.

Baca juga: 12 Cara Ampuh Menghilangkan Bekas Jerawat

2. Cuka Apel Bragg

(Shopee)

Cuka apel dari Bragg juga sangat laris di pasaran, karena kualitasnya yang tidak kalah bagus dengan Venega.

Kebetulan, merk cuka apel untuk wajah ini diproduksi langsung dari Amerika. Semua bahan yang digunakan untuk mengolah cuka juga menggunakan bahan berkualitas serta teknologi yang canggih.

Beberapa produk cuka apel Bragg dengan isi 940 ml biasanya dijual satu paket dengan madu Buray. Hal ini dilakukan untuk memfokuskan penggunaannya sebagai perawatan wajah.

Kelebihan:

  • Kualitas internasional.
  • Ampuh membasmi beruntusan.
  • Mendetoks racun pada kulit sehingga netral kembali.
  • Mudah diperoleh.

3. Voelkel Organic Apple Cider Vinegar With Mother

(Tokopedia)

Sedikit berbeda dari merk lain, cuka apel dari Voelkel Organic ini dengan sengaja membiarkan sisa sari apel mengendap dalam botol kemasannya. Ini juga menjadi bentuk bukti keaslian produk.

Harga merk cuka apel ini cukup terjangkau untuk isi 750 ml.

Selain itu, proses pembuatan cuka Voelkel Organic tidak melalui proses pemanasan sehingga tidak mengurangi kandungan dan manfaat di dalamnya.

Kelebihan:

  • Nyaman digunakan, karena baunya tidak menyengat.
  • Bisa digunakan sebagai pengganti toner.
  • Lebih hemat, karena digunakan dengan campuran air.
  • Kemasan didesain anti sinar UV.

Baca juga: 14 Rekomendasi Toner Untuk Kulit Kombinasi

4. Cuka Apel Heinz

Merk Cuka Apel untuk Jerawat
(Tokopedia)

Sama dengan merk Bragg, keaslian dan kualitas merk cuka apel Heinz untuk wajah juga sudah diakui dunia. Produk asal Amerika ini juga menggunakan apel yang 100% alami.

Walaupun sering digunakan untuk mengatasi masalah kesehatan seperti jantung, kolesterol, dan menurunkan berat badan, Heinz juga baik untuk perawatan wajah dengan tipe kulit normal.

Kelebihan:

  • Mengurangi minyak pada kulit.
  • Membersihkan sisa make up.
  • Membantu mencegah timbulnya bakteri.
  • Aman digunakan secara rutin dengan dosis ringan.

5. Cuka Apel Yoqueen Beauty

(Shopee)

Yoqueen Beauty merupakan brand skincare yang memproduksi bahan-bahan alami secara langsung tanpa melewati banyak proses pengoahan.

Selain cuka apel, merk ini juga memproduksi air mawar yang sering kali digunakan sebagai toner atau air pembersih wajah.

Kelebihan:

  • Mampu menghilangkan noda hitam bekas jerawat.
  • Bisa mencerahkan wajah secara alami.
  • Memiliki sertifikat USDA Organic
  • Aman untuk kulit wajah.
  • Harga terjangkau.
  • Kemasan simpel dan mudah disimpan.

6. Tahesta Cuka Apel

Merk Cuka Apel yang Bagus
(Blibli)

Tahesta termasuk produk lokal yang memiliki kualitas setara dengan produk cuka apel merk internasional.

Sebab, mereka menggunakan buah apel berkualitas dengan proses seleksi ketat sehingga sudah terjamin aman digunakan pada kulit.

Beberapa produk olahan apel yang diproduksi Tahesta selain cuka adalah :

  1. Venacare
  2. Lite
  3. Anggur
  4. Cuka apel kapsul.

Kelebihan:

  • Sebagai detoksifikasi di kulit wajah.
  • Mampu menyerap hingga ke pori-pori.
  • Membersihkan dengan menjaga kelembaban kulit.
  • Produk berpengalaman sejak 2001

Baca juga: 10 Rekomendasi Toner Untuk Kulit Sensitif 

7. Cuka Apel S & W

Merk Cuka Apel yang Halal
(Tokopedia)

Jika kamu sering melihat tutorial penggunaan cuka apel untuk wajah di Youtube, tentu tidak asing dengan merk ini.

S&W sering sekali digunakan sebagai bahan utama pada tutorial perawatan wajah. Hal ini disebabkan karena bahannya yang berkualitas dan mengandung alkohol sekitar 0,004 % sehingga aman digunakan.

Toner dengan merk cuka apel ini cocok untuk pemilik kulit normal, kering dan berminyak.

Kandungan apel yang digunakan merupakan apel organik tanpa menggunakan pupuk kimia, sehingga kandungan nutrisinya sangat tinggi.

Kelebihan:

  • Lebih terpercaya dari banyaknya pengguna untuk kecantikan.
  • Mengandung anti bakteri alami.
  • Menghaluskan tekstur wajah.

8. Cuka Apel Daesang Chung Jung One

Merk Cuka Apel yang Halal
(Shopee)

Penggemar Korea tentu tidak asing dengan produk cuka apel Daesang yang diproduksi langsung dari negara tersebut.

Kemasan yang digunakan sudah dijamin steril dan higienis. Selain itu, merk cuka apel ini sudah terdaftar BPOM Indonesia sehingga bisa dipakai dengan aman.

Apel Daesang Chung Jung One mengandung alkohol sebesar 0,13 %. Walau masih tergolong rendah, bagi pemilik kulit sensitif sebaiknya tetap perlu berhati-hati saat menggunakan produk ini.

Kelebihan:

  • Membantu menyeimbangkan PH pada kulit wajah.
  • Menghaluskan permukaan wajah.
  • Mengurangi flek dan noda hitam.

9. Cuka Apel Dynamic Health

Merk Cuka Apel yang Aman untuk Wajah
(Shopee)

Merk cuka apel yang bagus untuk wajah ini merupakan produksi dari Brooklyn New York yang sudah ada sejak tahun 1994. Merk ini juga sudah dikenal sebagai produsen suplemen dan jus alami untuk kesehatan.

Proses pengolahannya tidak melalui penyaringan dan pasteurisasi sehingga lebih natural. Hal ini juga berpengaruh pada kualitasnya karena mampu mempertahankan bakteri baik di dalamnya.

Kelebihan:

  • Tidak mengandung zat kimia berbahaya.
  • Mampu mengencangkan kulit yang keriput.
  • Memudarkan flek hitam di wajah.

Baca juga: 7 Cara Mengatasi Flek Hitam Membandel Secara Alami 

Tren penggunaan toner dari cuka apel memang sempat booming. Selain diklaim punya manfaat untuk kesehatan kulit, harga produknya juga sangat murah ketimbang membeli produk khusus kecantikan.

Namun meskipun terbuat dari bahan alami, Pins harus tetap berhati-hati dalam penggunaannya. Sebab, kandungan asam pada cuka apel sangat tinggi sehingga bisa menimbulkan reaksi iritasi pada kulit sensitif.

Itu sebabnya sebelum mencoba, kenali terlebih dulu jenis kulitmu, ya. Jangan lupa juga untuk mencampurkan cuka apel dengan air agar tidak merusak kulitmu. Selamat mencoba!

Editor: Sekar Ningtyas

Source feature image: Freepik


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Artikel Pilihan

Berita Pinhome
Berita Pinhome Hadir di Denpasar, Pinhome Home Service Solusi Satu Langkah Mudah Bersih-Bersih Rumah

Jakarta, 9 Juli 2021 – Layanan Pinhome Home Service (PHS), hasil kolaborasi Pinhome dengan PT. Ap

Berita Pinhome
Berita Pinhome Hadir di Bandar Lampung dan Yogyakarta, Pinhome Home Service: Solusi Satu Langkah Mudah Bersih-bersih Rumah

Jakarta – Layanan Pinhome Home Service (PHS), hasil kolaborasi Pinhome dengan PT. Aplikasi 

Berita Pinhome
Berita Pinhome Buka Booth Free Massage di Acara CoHive Pop Up Market, Layanan Pinhome Home Service Diminati Lebih dari 150 Orang

Jakarta, 14 Juli 2022 - Pinhome selaku e-commerce properti, penyedia jasa rumah tangga, dan gaya hi

Panduan KPR/KPA
Panduan KPR/KPA KPR Lewat Pinhome, Agen Properti Bisa Klaim Seluruh Komisi!

Jakarta, 9 Agustus 2021 – Pinhome sebagai e-commerce properti memiliki misi untuk menjadikan prop

Berita Pinhome
Berita Pinhome Mau Bangun Usaha? Berikut Tips Pengecekan Properti untuk Tempat Usaha dari Pinhome

Jakarta, 1 November 2021 – Memahami aspek hukum pada properti merupakan hal yang krusial sebelum

Artikel Terkini

Panduan Beli Properti
Panduan Beli Properti Nabung Buat Beli Rumah atau Travelling? Ini Jawabannya!

#MulaidariSekarang - Punya rumah sendiri dan travelling menjelajahi tempat yang menarik adalah dua

Finansial
Finansial 7 Jurus Jitu Generasi Sandwich Agar Tetap Bisa Berinvestasi Untuk Diri Nya

Jika Pins mendegar kata generasi sandwich atau sandwich generation apa  yang  akan terlintas di b

Uncategorized
Uncategorized 7 Tips Menyisihkan Uang untuk Beli Hunian Idaman

Membeli hunian idaman adalah impian banyak orang. Namun, prosesnya tidak selalu mudah, terutama dal

Panduan Beli Properti
Panduan Beli Properti 6 Strategi Negosiasi Harga Beli Properti

Gajian sebentar lagi dan Ramadhan baru saja usai. Beberapa diantara kamu mungkin sudah punya rencan

Panduan Beli Properti
Panduan Beli Properti Cara Menabung Beli Rumah Tanpa KPR

Memiliki rumah sendiri tentunya menjadi impian bagi setiap orang terutama para pasangan baru. Harga

Ikuti Media Sosial Kami

Pinhome Indonesia