BlogPemilik PropertiDesain HunianHarga dan Motif Keramik Dinding Kamar Mandi 25×40
0
0

Harga dan Motif Keramik Dinding Kamar Mandi 25×40

Dipublikasikan oleh Ramanda Salsa dan Diperbarui oleh Ramanda Salsa

Mei 2, 2023

5 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

Keramik dinding kamar mandi ukuran 25×40 cm adalah yang biasa dipakai. Tapi ada cara tersendiri untuk menghitung kebutuhannya. Tidak kalah penting pula dalam pemilihan motif keramik dinding kamar mandi 25×40 cm yang baik agar pengulangan dindingnya seirama dan cocok dipasang di kamar mandi.

Umumnya, satu dus keramik dinding kamar mandi 25×40 berjumlah 10 keping. Satu keping keramik dinding bisa menutupi luas tembok sekitar 1 meter persegi. Keramik dinding kamar mandi 25×40 memiliki kelebihan tahan lama serta memiliki motif yang sangat bervariasi yang dijual di pasaran.

Sayangnya, kekurangan dari keramik ini harganya relatif mahal dan rentan retak jika tidak rajin dibersihkan atau dirawat. Nah, apa saja pilihan motif cantik dan keren yang bisa jadi pilihan keramik dinding kamar mandi 25×40 cm?

Motif Batu

Source : Flooring Masters

Keramik motif batu adalah salah satu motif favorit yang kerap dipilih agar kamar mandi terlihat berbeda dan keren. Ada banyak pula jenis motif batu pada keramik dinding kamar mandi 25×40 cm.

Biasanya, keramik motif batu ini dipasang di area shower yang bisa terpisah sebagai area basah karena dipartisi oleh kaca atau gorden anti air. Pilih motif batu yang menimbulkan rasa menenangkan karena secara alami dekat dengan alam.

Keramik Gelap Mengkilap

Beda dengan keramik lantai yang sebaiknya tidak licin agar tak mudah tergelincir, dinding kamar mandi justru cantik jika dipasang dengan keramik mengkilap, terlebih yang berwarna gelap.

Pilihan jenis dan warna keramik ini akan menambah kesan elegan dan tegas pada kamar mandi tanpa harus terlihat kaku dan berlebihan. Keramik gelap mengkilap juga dianggap cocok untuk dinding kamar mandi yang gampang basah ketika digunakan.

Motif Bunga Background Putih

keramik dinding kamar mandi 25x40
Source : Zfhousing.en.made-in-china

Jika suka sesuatu yang ceria dan bernuansa tropical, Kamu bisa bermain di motif keramik bergambar bunga yang merambat di beberapa sisi sehingga ketika keramiknya disusun, akan terasa menjadi gambar bersambung.

Bisa memilih motif bunga warna-warni, tapi usahakan background utama dari keramiknya berwarna putih agar tidak terlalu mencolok mata dan seluruh kamar mandi tertutup gambar bunga. 

Percantik tampilan kamar mandinya dengan peralatan atau cat beberapa sisi dengan salah satu warna yang ada di motif bunga tersebut. Tambahkan juga peralatan atau perlengkapan mandi yang senada dengan bunganya.

Baca Juga: 8 Motif Lis Keramik Dinding Kamar Mandi

Motif Batik

Motif batik akan menjadi sangat unik di kamar mandi dan bisa membangkitkan nuansa yang berbeda-beda. Di beberapa motif batik, kamar mandi akan terasa sangat tradisional. Walaupun di desain dan dicampur dengan paduan yang lain, motif batik pada keramik akan menonjol namun tetap minimalis dan elegan.

Motif Geometris

keramik dinding kamar mandi 25x40
Source : Pinterest

Keramik motif geometris juga tidak akan pernah salah untuk kamar mandi karena unik dan berulang sehingga terasa sangat dinamis sehingga tidak terasa sepi atau monoton. Namun sebaiknya tetap menerapkan motif keramik geometris ini tidak di seluruh bagian dinding atau lantai karena akan terasa berlebihan.

Motif Kayu Coklat Muda atau Krem

keramik dinding kamar mandi 25x40
Source : Marazzi Group

Jika Kamu ingin nuansa alam tetap ada di kamar mandi tapi tidak mau terlalu naturalis, coba pilih keramik dinding 25×40 bermotif kayu dengan pilihan warna yang lembut seperti krem atau coklat muda.

Selain itu, jangan takut bermain dengan motif kayu yang berbeda. Di beberapa desain kamar mandi bahkan menggunakan 3 keramik motif kayu yang memiliki serat dan warna berbeda tapi tidak terlalu kontras.

Motif Gelombang

Motif gelombang biasanya hadir pula dengan bagian yang polos tapi memiliki warna yang sama dengan yang bermotif. Sehingga keramik motif gelombang hanya dipasang atau disusun tersambung satu sama lain misalnya di bagian tengah dinding. Sementara bagian atas atau bawahnya dengan keramik berwarna yang sama dengan warna motif gelombang tersebut.

Motif Jeny

keramik dinding kamar mandi 25x40
Source : Green woodking

Motif Jeny sering dipilih untuk keramik kamar mandi 25×40 cm karena warnanya yang cantik yaitu krem atau beige dan memang teksturnya bagus untuk diterapkan di kamar mandi serta tidak terlalu licin sehingga aman untuk pengguna tidak mudah tergelincir.

Baca Juga:

Motif Serat

keramik dinding kamar mandi 25x40
Source : Pinterest

Keramik motif serat sedikit berbeda dengan motif garis karena sifatnya terlihat tipis dan agak tidak beraturan lebar antar seratnya. Motif ini akan memberikan kesan simpel tapi juga elegan dan modern tanpa banyak aksen.

Pilih warna kalem seperti krem atau coklat muda untuk meng-highlight motif seratnya yang halus seperti serat kayu tersebut.

Keramik Warna Bold Menyala

Keramik 25×40 cm juga manis dengan warna bold dan menyala yang sangat vibrant. Contohnya seperti merah atau kuning agar nuansa kamar mandi lebih cerah dan bersemangat ketika melakukan aktivitas membersihkan tubuh.

Namun agar tidak berlebihan, bisa menerapkan keramik warna berani itu hanya di salah satu atau dua sisi tembok kamar mandi saja, selebihnya keramik putih atau warna netral. Padukan juga rak atau wadah peralatan mandi yang senada dengan warna dinding bold tersebut.

Soal harga, biasanya 1 dus keramik dinding kamar mandi 25×40 cm dibanderol harga Rp 65.000 – Rp 85.000 tergantung dari motif dan warna yang dipilih. Dan biasanya, untuk satu kamar mandi berukuran standar dibutuhkan 8-10 dus keramik ukuran 25×40 cm.

Sehingga jika ditotal, biaya keramik dinding kamar mandi 25×40 cm akan memakan biaya sekitar Rp 680.000 – Rp 850.000. Selamat memilih keramik sesuai kebutuhan dan seleramu, Pins!

Featured Image Source: Freepik/mrsiraphol


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download