Jenis-Jenis Ikan Molly Lengkap di Sini!

Dipublikasikan oleh Rizko Fatra dan Diperbarui oleh Voni Wijayanti ∙ February 21, 2023 ∙ 6 menit membaca

Ikan Molly sebagai ikan memang selalu menarik untuk dipelihara. Warnanya yang cantik dan bentuknya yang anggun membuat siapa saja yang melihatnya jatuh hati. Tak heran banyak sekali orang yang berburu ikan hias untuk mempercantik aquariumnya atau bahkan memenuhi hobinya. 

Pinhome – Jika belakangan ini, ikan cupang sangat populer di kalangan pecinta ikan hias, masih banyak ikan lain yang tak kalah menarik untuk dipelihara. Tidak hanya cupang, ikan lain yang cukup populer di kalangan pecinta ikan hias salah satunya adalah ikan Molly. 

Pernahkan Pins mendengar jenis ikan yang satu ini? Ya, ikan yang satu ini memang tidak sepopuler ikan cupang, namun bentuknya tak kalah cantik. Bagi Pins yang tertarik dengan ikan ini, yuk simak jenis-jenis ikan Molly di bawah ini.

Baca Juga: Kamu Pecinta Ikan Hias? Bikin Akuarium Unik Di Rumah, Yuk!

Jenis-Jenis Ikan Molly

Ikan Molly cukup populer di kalangan pecinta ikan hias. Ikan yang satu ini memiliki peminat yang cukup besar. Selain bentuknya tubuhnya yang unik, warna dari ikan ini pun cukup beragam dan cantik. Tidak heran, ikan ini cukup menarik perhatian. Ikan ini adalah ikan yang berasal dari Amerika Tengah dan Amerika Selatan. Jenisnya pun cukup banyak, sehingga Pins tidak akan mudah bosan dengan ikan yang satu ini. Apa saja jenis-jenis ikan tersebut? Ini dia daftarnya.

Baca Juga: Inspirasi Model Kolam Ikan Minimalis Yang Unik Dan Tidak Biasa

Golden Molly

(Pinterest)

Golden Molly adalah salah satu jenis ikan yang saat ini cukup langka. Ikan ini memiliki tubuh dengan warna orange keemasan di seluruh bagian tubuhnya. Ikan ini sangat cocok diletakkan di akuarium Anda karena warnanya yang sangat mencuri perhatian bagi siapa saja yang melihatnya. Harga dari ikan ini sendiri dibanderol mulai dari Rp10.000 – Rp15.000 per ekornya. Cukup murah, bukan?

Golden Black Molly

(Pinterest)

Jika sebelumnya kita berbicara tentang jenis ikan yang berwarna keemasan, jenis ikan ini juga terdapat dengan warna emas dan hitam. Biasanya tubuhnya berwarna keemasan yang ditambah dengan bercak-bercak hitam. Tentunya warna ini membuat ikan tersebut semakin cantik dan menarik untuk dipelihara. Harga dari ikan yang satu ini dibanderol mulai dari Rp3.000 – Rp5.000 per ekor.

Black Molly

(Pinterest)

Black Molly adalah salah satu jenis ikan ini cukup digemari oleh para pecinta ikan hias. Jenis ikan ini yang satu ini memiliki warna hitam pekat di seluruh bagian tubuhnya. Warna ikan inilah yang menjadi daya tarik tersendiri ikan ini. Meski menjadi primadona, harga ikan yang satu ini terbilang sangat terjangkau. Harga untuk black Molly dibanderol mulai dari Rp2.000 – Rp10.000 per ekor.

Molly Marble

(Pinterest)

Selain batu-batuan yang bermotif marble, ternyata Molly juga lho! Jenis ikan yang satu ini juga menjadi salah satu jenis ikan yang cukup populer di kalangan pecinta ikan hias. Warna dasar putih disertai corak hitam di bagian tubuh ikan ini membuatnya terlihat sangat cantik dan menawan untuk dipelihara. Harga jenis ikan yang satu ini pun tidak mahal. Ikan ini dibanderol mulai dari Rp2.000 – Rp10.000 per ekor.

Lyretail Molly

(Pinterest)

Jenis ikan selanjutnya yang sangat menarik untuk dipelihara adalah Lyretail Molly. Ikan yang satu ini memiliki keunikan tersendiri. Ikan ini berwarna hitam pekat mirip seperti black Molly, namun lyretail Molly memiliki ekor yang meruncing di bagian ujung-ujungnya sehingga membentuk huruf U. Karena keunikannya, ikan ini masuk ke dalam jenis ikan termahal. Ikan ini dibanderol mulai dari harga Rp25.000 – Rp50.000 per ekornya.

Atlantic Molly

ikan molly
(Pinterest)

Molly jenis Atlantic adalah Molly dengan warna yang sangat cantik. Ikan ini memiliki warna hijau, kuning disertai corak hitam dan biru yang menarik hati para pecintanya. Warnanya yang mencolok membuat ikan ini sangat cocok dipelihara di akuarium, sehingga mempercantik isi akuarium Anda. Harga dari ikan Atlantic Molly ini berkisar antara Rp20.000 – Rp30.000 per ekor.

Liberty Molly

ikan molly
(Pinterest)

Jenis ikan Liberty Molly adalah jenis Molly yang memiliki sirip pendek dengan panjang tubuh maksimal hanya 8 cm. Ikan yang satu ini berasal dari El Salvador, Amerika Tengah. Molly yang satu ini memiliki sifat yang cukup agresif, bahkan ikan ini sering menyerang dan menggigit sirip ikan lain. Oleh karena itu, ikan ini sangat dicari oleh para pecinta ikan hias. Harga ikan Liberty Molly ini dibanderol mulai dari Rp10.000 – Rp20.000 per ekornya.

Sailfin Molly

ikan molly
(Pinterest)

Ikan Sailfin Molly adalah ikan yang berasal dari sungai San Antonio, Texas. Ikan ini memiliki panjang tubuh yang bisa mencapai 12 cm dan usia yang cukup lama, yaitu 3 tahun. Molly jenis ini cukup banyak dicari oleh para pecinta ikan hias. Harganya sendiri dibanderol mulai dari Rp10.000 – Rp50.000 per ekor.

Black Sailfin Molly

ikan molly
(Pinterest)

Mirip dengan Sailfin Molly, Black Sailfin Molly adalah jenis Molly berwarna gelap disertai dengan corak warna biru keemasan. Ikan ini sekilas terlihat seperti ikan cupang. Selain warnanya yang sangat cantik, jenis Molly yang satu ini sangat mudah dirawat dan berkembang biak, sehingga sangat cocok untuk dipelihara. Harga ikan Black Sailfin Molly dibanderol mulai dari Rp2.000 – Rp10.000 per ekor.

Pot Belly Molly

ikan molly
(Pinterest)

Pot Belly Molly adalah salah satu jenis Molly dengan bentuk tubuh yang cukup unik. Ikan ini memiliki tubuh bulat seperti balon dengan warna putih yang menarik perhatian mata. Tidak seperti Atlantic Molly, ikan yang satu ini biasanya dijual dengan harga yang lebih murah. Ikan Pot Belly Molly dibanderol mulai dari Rp2.000 – Rp5.000 per ekornya.

Molly Balon

ikan molly
(Pinterest)

Selain Pot Belly Molly, jenis ikan lainnya yang memiliki bentuk tubuh bulat seperti balon adalah Molly balon. Jenis ikan ini memiliki perut yang buncit yang membuat ikan ini tampak seperti balon kecil hidup dalam air. Warna dari jenis Molly ini pun cukup beragam, mulai dari emas, orange, cokelat, hingga campuran lebih dari satu warna pun ada. Tidak heran banyak sekali orang yang sangat suka dengan jenis Molly yang satu ini. Selain warnanya yang cantik, ikan ini juga memiliki harga yang cukup murah. Harga Molly balon dibanderol mulai dari Rp5.000 – Rp10.000 per ekor.

Itulah informasi tentang jenis-jenis Molly. Semoga Pins tidak bingung lagi untuk memilih jenis ikan Molly yang akan dijadikan peliharaan di rumah.


Temukan beragam pilihan rumah terlengkap di Daftar Properti & iklankan properti Kamu di Jual Properti. Bergabunglah bersama Kami di aplikasi Rekan Pinhome untuk Anda Agen properti independen atau Agen kantor properti.

Hanya di Pinhome.id yang memberikan Anda kemudahan membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Koordinator: Aileen

Editor: Rizko Fatra

Tags :

Artikel Pilihan

Berita Pinhome
Berita Pinhome Hadir di Denpasar, Pinhome Home Service Solusi Satu Langkah Mudah Bersih-Bersih Rumah

Jakarta, 9 Juli 2021 – Layanan Pinhome Home Service (PHS), hasil kolaborasi Pinhome dengan PT. Ap

Berita Pinhome
Berita Pinhome Hadir di Bandar Lampung dan Yogyakarta, Pinhome Home Service: Solusi Satu Langkah Mudah Bersih-bersih Rumah

Jakarta – Layanan Pinhome Home Service (PHS), hasil kolaborasi Pinhome dengan PT. Aplikasi 

Berita Pinhome
Berita Pinhome Buka Booth Free Massage di Acara CoHive Pop Up Market, Layanan Pinhome Home Service Diminati Lebih dari 150 Orang

Jakarta, 14 Juli 2022 - Pinhome selaku e-commerce properti, penyedia jasa rumah tangga, dan gaya hi

Berita Pinhome
Berita Pinhome KPR Lewat Pinhome, Agen Properti Bisa Klaim Seluruh Komisi!

Jakarta, 9 Agustus 2021 – Pinhome sebagai e-commerce properti memiliki misi untuk menjadikan prop

Berita Pinhome
Berita Pinhome Mau Bangun Usaha? Berikut Tips Pengecekan Properti untuk Tempat Usaha dari Pinhome

Jakarta, 1 November 2021 – Memahami aspek hukum pada properti merupakan hal yang krusial sebelum

Artikel Terkini

Properti
Properti 14 Daftar Perumahan Baru Menarik di Kawasan BSD

Mencari hunian yang nyaman dan strategis di wilayah BSD? Tidak perlu khawatir! Kini semakin banyak

Finansial
Finansial Cara Investasi Emas yang Menguntungkan Supaya Bisa Beli Hunian Impian

Ingin beli hunian impian dengan cara investasi? Pins bisa memanfaatkan investasi emas sebagai tabun

Properti
Properti Menurut Ahli, Perumahan Sebaiknya Tidak Dibangun di 7 Tempat Ini

Pada saat membeli rumah, lokasi menjadi faktor yang tak boleh terlewatkan sebagai pertimbangan untu

Properti
Properti 10 Daftar Perumahan di Alam Sutera, Tangerang

Jika sedang mencari hunian di daerah yang nyaman dan strategis, perumahan di Alam Sutera bisa jadi

Properti
Properti 4 List Perumahan di Kawasan Elit Pondok Indah

Pondok Indah merupakan salah satu kawasan hunian di Jakarta Selatan yang terkenal dengan perumahan

Ikuti Media Sosial Kami

Pinhome Indonesia