BlogPemilik PropertiDesain Hunian15 Rekomendasi Model Pagar Besi Minimalis Beserta Proses Pembuatannya
0
0

15 Rekomendasi Model Pagar Besi Minimalis Beserta Proses Pembuatannya

Dipublikasikan oleh Aodhira Fawwaz Syah dan Diperbarui oleh Achlisia Putri

Des 11, 2023

6 menit membaca

Copied to clipboard
model pagar besi minimalistop-right-banner

Pagar besi tentu dapat dijadikan solusi untuk Pins yang ingin meningkatkan keamanan di rumah. Pasalnya, rumah dengan pagar besi dapat memungkinkan Pins agar dapat menguncinya dengan berbagai cara, termasuk untuk meningkatkan privasi bagian dalam rumah. Saat ini terdapat banyak sekali model pagar besi minimalis yang bisa Pins aplikasikan di rumah. Model pagar besi minimalis memiliki keunggulan dari segi desain Pins, selain mudah untuk dimodifikasi, pilihan bahan, arsitektur, dan warnanya juga sangat mudah untuk dipadupadankan dengan beragam desain rumah. Yuk, simak rekomendasi model pagar besi minimalis berikut ini!

Kamu juga bisa menerapkan pagar besi minimalis di rumah baru Kamu yang akan ditemukan di perumahan baru di Kabupaten Bogor dan di rumah bekas di Kec Bandung. Kamu juga dapat membangun rumah dengan desain sendiri lalu menambahkan penggunaan pagar besi minimalis untuk mempercantik bagian depan rumah Kamu dengan Program KPR Bank.

Baca juga: 

Rekomendasi Model Pagar Besi Minimalis

Pins masih bingung model pagar besi seperti apa yang akan digunakan pada rumah? Yuk, simak beberapa rekomendasi desain dan modelnya berikut ini!

1. Model Pagar Besi Minimalis Timpa

Source : Pinterest

Untuk Pins yang menyukai hal simpel, model pagar besi timpa yang satu ini sangat cocok untuk digunakan. Selain unik, ukurannya yang tidak terlalu besar tentu sangat pas untuk dipadukan dengan hunian minimalis. Selain itu, konsep yang digunakan juga menggunakan desain ala farmhouse yang unik.

2. Model Pagar Besi Minimalis Majestik

Source : Freshpatio

Dengan mengadopsi gaya klasik, model pagar yang satu ini memiliki keunikannya tersendiri Pins. Ukiran besi yang dibuat melengkung dengan sentuhan klasik membuat rumah Pins nampak lebih mewah. Tampilan rumah minimalis milik Pins akan terlihat lebih majestik. Kamu juga bisa menerapkan pagar lipat dorong minimalis dengan kesan modern agar rumah Kamu terlihat unik.

3. Model Pagar Besi Minimalis dengan Kombinasi Kayu

Source : Architecturesideas

Pins ingin memiliki privasi yang lebih baik di rumah? Mungkin kamu bisa mengadopsi model pagar besi minimalis yang satu ini. Meskipun didominasi oleh material besi pada sisinya, desain yang satu ini memiliki cover kayu di bagian tengahnya untuk meningkatkan privasi.

4. Model Pagar Besi Minimalis dengan Tema Old Architecture

Source : Magicbricks

Bosan dengan desain yang modern dan monoton? Pins bisa memilih model pagar besi minimalis mewah dengan gaya old architecture yang satu ini. Selain terkesan mewah, model besi yang digunakan juga tidak akan terkesan tua.

Baca juga:

5. Model Pagar Besi Minimalis Grill dengan Sentuhan Emas

Source : Magicbricks

Menggunakan konsep grill yang unik, sentuhan warna emas pada pagar besi yang satu ini membuat tampilan rumah Pins telihat lebih mewah dan elegan. Ditambah lagi dengan ukuran pagar yang mungkin dapat Pins sesuaikan dengan ukuran rumah, membuat semuanya telihat lebih serasi.

6. Model Pagar Besi Minimalis Rumah Mini

Source : Magicbricks

Memiliki ukuran rumah yang kecil bukan sebuah halangan untuk memiliki pagar yang estetik Pins! Kamu bisa menggunakan model pagar rumah mini seperti pada gambar di atas yang bisa disesuaikan dengan ukuran halaman rumah. Selain itu, jenis pagar ini juga memiliki harga yang cukup terjangkau.

7. Model Pagar Besi Minimalis Konsep Bambu

Source : Architecturesideas

Mungkin Pins sering menemukan rumah di pedesaan yang menggunakan bambu sebagai bahan untuk pagar. Untuk membuatnya terlihat lebih unik dan modern, kamu bisa mengganti bahan bambu dengan besi Pins! Seperti pada gambar di atas dengan menggunakan material besi pada pagar yang dibentuk seperti pagar bambu unik.

8. Model Pagar Besi Minimalis Salur dengan Campuran Kayu

Source : Hzcdn

Jika Pins penggemar model pagar besi salur, untuk membuatnya tampak lebih unik bisa menggunakan model yang satu ini. Menggunakan kombinasi dua material yang berbeda yaitu besi dan kayu menjadikannya memiliki konsep yang unik. Sangat cocok untuk digunakan pada hunian bergaya modern minimalis.

9. Model Pagar Besi Minimalis dengan Ukiran Kaca

Source : Portes-77

Menentukan desain pagar rumah memang tidak bisa dilakukan secara asal-asalan Pins, kamu membutuhkan konsep yang tepat untuk hunian di masa depan. Pins mungkin bisa menggunakan model pagar besi dengan ukiran kaca yang seperti gambar di atas. Selain memiliki privasi yang kuat, rumah Pins juga akan semakin aman. Jika Kamu menginginkan pagar berunsur artistik, Kamu dapat mencoba model pagar roster beton minimalis, cocok segala rumah!

10. Model Pagar Besi Minimalis Berkonsep Taman

Source : Emeraldironworks

Memiliki rumah dengan konsep yang alami tentu menjadi idaman bagi beberapa orang. Apakah Pins termasuk salah satunya? Jika ya, kamu bisa menggunakan konsep pagar yang satu ini denga ukiran yang membentuk daun tentu akan membuat suasana tampilan rumah terlihat lebih asri.

11. Model Pagar Besi Minimalis Monochromic

Source : Npcdn

Konsep monochromic memang banyak diaplikasikan pada hunian modern. Untuk Pins yang memiliki rumah bergaya modern minimalis, bisa menggunakan model pagar besi minimalis yang satu ini. Model pagar besi minimalis mewah monochromic akan membuat rumah terlihat lebih elegan.

12. Model Pagar Besi Minimalis Bertema Farmhouse

Source : Djpricefencing

Pins menyukai suasana pedesaan? Jika ya, kamu bisa menggunakan model pagar rumah minimalis yang satu ini. Dengan menggunakan tema farmhouse dan bebatuan sebagai sisi pagar akan membuat tampilan rumah terlihat lebih menyejukan.

13. Model Pagar Besi Minimalis Abu-Abu

Source : Unitedautomaticgates

Pins menyukai sesuatu yang simpel tetapi terkesan mewah? Model pagar besi minimalis mewah yang satu ini akan membuat rumah Pins terlihat lebih simpel tetapi juga mewah. Selain itu, warna abu-abu juga sangat cocok untuk dipadukan dengan desain apapun.

14. Model Pagar Besi Minimalis Warna Soft

Source : Pinimg

Siapa bilang warna-warna lembut tidak bisa diaplikasikan pada pagar rumah? Seperti gambar di atas, penggunaan warna soft bisa membuat tampilan rumah terlihat lebih unik dan eye-catching. Pins bisa menggunakannya untuk meningkatkan kesan feminim pada rumah.

15. Model Pagar Besi Minimalis Royal and Magestic

Source : Thearchitecturedesign

Ingin mengadaptasi kemewahan pada rumah minimalis? Pins bisa menggunakan model pagar besi minimalis mewah yang satu ini. Tampilannya sangat terlihat seperti hunian-hunian yang mewah di luar negeri bukan, Pins? Hunian minimalis akan semakin terlihat unik dengan pagar seperti gambar di atas.

Baca Juga:

Beragam Jenis Besi untuk Pagar Minimalis

Saat ini terdapat banyak jenis besi yang sering digunakan oleh kebanyakan orang untuk membuat pagar dengan keunggulan yang berbeda-beda. Pins juga bisa menentukan jenis besi seperti apa yang akan digunakan tergantung pada kebutuhan. Berikut beberapa diantaranya! Kamu juga bisa loh menerapkan inspirasi model pagar tembok minimalis tanpa besi.

1. Pagar Besi Stainless Steel

Source : Pinterest

Stainless steel atau besi tahan karat adalah material pagar yang sering digunakan sebagai pagar. Model pagar besi minimalis berbahan stainless steel ini memiliki daya tahan yang tidak perlu diragukan lagi Pins. Material yang satu ini tidak mudah berkarat karena dilapisi kromium untuk melindungi dari karat. 

Selain itu, perawatan pagar ini juga sangat mudah karena materialnya yang mudah dibersihkan. Pagar dengan bahan besi putih ini cocok untuk dipadukan dengan desain lain karena memiliki tampilan yang minimalis. Pins juga bisa mengkombinasikannya dengan material lain seperti beton atau batu bata.

2. Pagar Besi BRC

Source : Pinterest

Material BRC (British Reinforced Concrete) adalah material yang juga sering digunakan pada beragam model pagar saat ini. Pagar yang disebut juga dengan pagar roll top ini berasal dari Singapura. Merupakan jenis pagar wire mesh yang dilas dengan struktur segitiga dan di gulung pada bagian atas dan bawahnya. 

Dengan melalui proses pengelasan membuat kaitan pagar lebih terikat dan kuat. Jenis pagar ini sangat ideal bagi Pins yang suka bercocok tanam karena bisa dijadikan sebagai rambatan tanaman

Dibuat menggunakan baja bertegangan tinggi, yaitu 2.9000 kg/cm2 membuatnya menjadi salah satu jenis bahan pagar yang kuat. Memiliki karakteristik yang tidak mudah melengkung dan tidak mudah berkarat. Hal ini karena pagar BRC telah melalui proses galvanizing dan electroplating.

3. Pagar Besi Hollow Galvalume

Source : Bengkel Teralis

Model dan jenis besi untuk pagar rumah yang satu ini adalah salah satu pilihan terbaik untuk Pins lho. Sebutan galvalume ini diambil dari zincalume yang mana merupakan proses pelapisan dengan unsur besi dan aluminium serta besi. 

Jenis besi ini memiliki kandungan lapisan silikon sebanyak 1,5%, 43,5% unsur besi dan coating aluminium sebesar 55%. Kualitas besi yang satu ini memiliki ketahanan yang sangat baik dari korosi dan karat. Oleh karena itu jenis besi hollow galvalume ini cenderung lebih mahal dibandingkan dengan jenis besi pagar lainnya. 

4. Pagar Besi Vial

Source : Pinterest

Jenis besi vial ini terbuat dari material logam dengan beragam bentuk dan model. Jenis besi untuk pagar rumah yang satu ini dilapisi dengan aluminium anti karat sehingga cukup awet dan tahan lama. Hal ini juga memungkinkan Pins untuk lebih mudah dalam melakukan perawatan pada pagar. Jenis besi untuk pagar rumah ini juga dijual dengan harga cenderung lebih murah.

5. Pagar Besi Tuang

Source : Dekoruma

Besi tuang adalah salah satu jenis besi untuk pagar yang sangat sering digunakan. Material ini dibuat dengan biji-biji besi yang dilebur dan dibentuk sesuai dengan ukuran yang diinginkan. Jenis besi untuk pagar rumah ini mengandung fosfor, karbon, belerang, mangan dan silikon. 

6. Pagar Besi Plat Galvalum

Source : Pinterest

Plat galvalum adalah salah satu bahan yang terbuat dari baja lapis yang mengandung campuran aluminium dan zinc. Jenis besi yang satu ini sering digunakan sebagai atap, talang air, termasuk pagar. Keunggulan jenis besi ini adalah tidak merambatkan api dan tentunya tahan terhadap rayap. Hanya saja, besi ini cukup mudah berkarat, sehingga Pins perlu memberikan perawatan yang khusus.

Baca juga:

7. Besi Plat Strip

Source : Pinterest

Jenis besi untuk pagar yang satu ini merupakan plat baja dengan ketebalan sekitar 2-60 mm. Besi ini sering disebut juga dengan baja karbon rendah dan sering digunakan sebagai rangka teralis pada jendela dan juga pagar. 

Plat strip ini sangat mudah didapatkan dan memiliki banyak kelebihan seperti sangat tahan korosi, kuat dan sangat awet. Jadi plat strip ini bisa menjadi pilihan Pins sebagai bahan utama pagar rumah. 

8. Pagar Besi Gypsum

Source : Pinterest

Besi gypsum adalah jenis besi yang berasal dari beberapa lapisan, yaitu stainless dan meni. Umumnya pada jenis besi untuk pagar ini memiliki ketebalan mulai dari 0,3 sampai 0,7 mm. Besi ini sangat kokoh dan tahan lama, oleh karena itu besi ini sering digunakan sebagai rangka atap, plafon dan juga pagar. 

Jenis besi ini biasanya akan diberikan cat lapisan dengan warna hijau atau merah. Harga dari besi hollow gypsum sendiri sangat bervariasi tergantung dari ukurannya mulai dari Rp 25.000 hingga Rp 125.000.

9. Pagar Besi Galvanis

Source : Pinterest

Besi galvanis adalah salah satu jenis besi yang sering digunakan untuk pagar rumah. Jenis besi yang satu ini dibuat dari material seng (zinc) dan memiliki tingkat konsentrasi kemurnian tinggi yaitu sebesar 99,7%. Material ini berfungsi untuk melindungi besi korosi atau karat sehingga cukup awet ketika digunakan.

Cara Menghitung Harga Pagar Rumah Minimalis Per m2

Setelah menentukan untuk memilih dan membeli jenis dan model pagar besi minimalis ada baiknya jika Pins mealakukan perhitungan terkait harganya terlebih dahulu.

Sebagai perkiraan, Pins akan membuat pagar untuk rumah dengan lebar gerbang 2,5m dengan inggi pagar yang direncanakan adalah 1,5m. Setelah melakukan survey ke bengkel jasa pembuatan pagar rumah minimalis maka mendapat kesepakatan harga termasuk pasang Rp 500.000/ m2. Pertanyaannya adalah berapa total biaya yang dibutuhkan untuk membuat pagar rumah tersebut?

Pertama-tama Pins harus menghitung terlebih dahulu volume pagar sehingga didapatkan satuan m2.

  • Luas pagar = panjang x tinggi = 2,5 m x 1,5 m = 3,75 m2.

Maka total biaya yang dibutuhkan

  • Harga pagar rumah = volume x harga satuan = 3,75 m2 x Rp 500.000 = Rp 1.875.000

Itulah perkiraan biaya untuk pembuatan pagar rumah minimalis per m2.

Baca juga:

Proses Membangun Pagar Besi untuk Rumah Minimalis

Setelah mengetahui jenis besi, model, dan harga untuk pagar besi minimalis, Pins bisa melanjutkan ke proses pembangunannya. Berikut beberapa proses membangun pagar besi untuk hunian Pins.

1. Tentukan Bahan Baku Pagar

Salah satu hal yang patut diperhatikan dalam proses membangun pagar rumah minimalis adalah menentukan bahan bakunya. Ada begitu banyak bahan baku yang tersedia dan bisa dipakai untuk membangu pagar. Mengingat Pins ingin memiliki pagar besi, tentu kamu perlu memilih bahan besi berkualitas bagus, bukan? 

Umumnya, pagar besi dilapisi dengan baja galvanis atau aluminum. Pagar jenis ini mudah dibersihkan dengan perawatan yang minimal. Bila ada karat muncul, kamu bisa menghilangkannya dengan cat biasa dan cat anti-karat. Selain itu, pagar besi lebih kuat dan tahan lama sehingga cocok untuk kamu yang baru saja punya rumah minimalis. 

2. Rancang Model Pagar

Setelah menentukan bahan baku, kini Pins sudah bisa merancang model pagar rumah yang diinginkan. Beberapa orang yang membangun pagar besi mungkin memilih pagar yang bisa didorong karena hemat tempat. Bila Pins sama seperti mereka, ketahuilah bahwa ada jenis pagar besi dorong yang bisa jadi bahan pertimbangan. Pertama, pagar besi dorong dengan dua pintu model lipat biasanya dipakai untuk memudahkan pejalan kaki dan kendaraan masuk ke rumah. 

Di sisi lain, pagar besi yang mengandalkan pintu dorong saja memang lebih sederhana dan dilengkapi dengan dua akses dalam satu pintu. Ini bertujuan agar pejalan kaki dan kendaraan bisa masuk atau keluar dalam satu pintu tanpa perlu pintu lainnya. Sebelum membangunnya, coba tetapkan dulu jenis pagar besi minimalis yang ingin Pins bangun. Lalu, rancang desain sesuai keinginan kamu, ya!

3. Ukur Lahan yang Dipasangi Pagar

Jika sudah selesai mendesain model pagar yang hendak dibangun, pembangunan pagar tidak akan lengkap tanpa diukur lahannya terlebih dulu. Pada tahapan ini Pins perlu mengukur lebar dan tinggi pagar yang akan dibangun. Ketika mengukurnya, pastikan tinggi dan lebar pagar halaman proporsional sehingga tidak mengurangi nilai estetika rumah.  

4. Potong Besi Jadi Beberapa Bagian

Proses membangun pagar besi untuk rumah minimalis selanjutnya adalah mulai memotong besi menjadi beberapa bagian. Proses ini biasanya melibatkan pemotongan ukuran yang sesuai dengan model pagar yang sudah dirancang menjadi beberapa buah. Setelah dipotong, coba rangkai pagar besi tersebut menjadi rangkaian yang sesuai dengan rancangan yang ada, Pins. 

5. Bangun Rangkaian Besi

Jika potongan besi untuk pagar rumah minimalis sudah tersusun rapi, bagian ini akan dilas sampai rapi. Biaya mengelas besi tidak semahal yang kamu bayangkan kok. Harganya biasanya tidak lebih dari membeli pagar baru yang sudah jadi, Pins. 

Bila kamu punya alat las sendiri, tidak apa-apa jika ingin mengelasnya di rumah. Namun, Pins harus berhati-hati dan cek lagi apakah sudah menggunakan tekanan arus yang tepat. Ini karena hal tersebut mempengaruhi hasil pengelasannya. Pins bisa membaca besaran arus yang dipakai pada skala arus di pesawat las. Bila terlalu besar, permukaan las akan ikut membesar dan penembusan ke besi pun terlalu dalam. 

6. Pasang Pintu Pagar

Setelah mengelas rangkaian pagar besi tadi, kamu sudah bisa nih melihat bagaimana tampilan pagar tersebut di depan rumah. Pins bisa menyelesaikan pekerjaan ini dengan memasan pintu pagar. Umumnya, pintu pagar dipasang pada tahap paling akhir ketika bagian pagar sudah terpasang sempurna. Beberapa orang menanamkan pintu pagar ini pada kolom atau tiang yang letaknya paling luar. 

Mengingat Pins menggunakan besi sebagai bahan bakunya, tentu pintu pagarnya pun harus terbuat dari bahan besi baja. Dengan begitu, kamu bisa mendapatkan pintu pagar yang kuat dan lebih tahan lama. 

7. Cat Pagar Sesuai Warna yang Diinginkan

Jika rangkaian pagar dan pintunya sudah terpasang, kini Pins bisa lanjut mengecatnya sesuai warna yang diinginkan. Namun, ada beberapa hal yang perlu kamu perhatikan ketika mengecat pagar rumah minimalis. Pertama-tama, kamu perlu menggunakan cat minyak sebagai pelapis dasar pagar. Pins cukup menyediakan satu kaleng cat minyak mengingat ukuran pagar minimalis tidak begitu lebar. 

Setelah itu, baru Pins bisa menambahkan warna pada pagar. Pemilihan warna cat pagar juga penting, lho. Umumnya, rumah minimalis mempunyai warna pagar yang tidak begitu kontras dengan warna cat tembok. Jadi, Pins mungkin perlu menghindari pengecatan warna pagar yang senada dengan rumah, terutama tembok rumah berwarna putih. Ini bisa menghasilkan perpauan yang monoton. 

Itulah beberapa rekomendasi untuk model pagar minimalis yang bisa Pins aplikasikan pada rumah. Selain penting untuk memilih model pagar besi minimalis mewah, elegan, dan yang sesuai dengan tampilan rumah, menentukan bahan dan proses pembuatannya juga penting Pins. Sehingga hasil akhir dari pembuatannya terlihat lebih rapi dan tahan lama.

Baca juga:

Featured Image Source: Pinterest

Infografis by: Creative Team Pinhome


emukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek properti pilihan kami Griya Parama dan temukan keunggulan, fasilitas menarik dan promo menguntungkan lainnya cuma di Pinhome! Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.   

Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download