Inilah Makna dari Lukisan Bunga yang Jarang Diketahui

Dipublikasikan oleh Cahyadi Nugraha dan Diperbarui oleh Achlisia Putri ∙ April 10, 2023 ∙ 5 menit membaca

Lukisan bunga merupakan sebuah lukisan klasik yang abadi dan tak akan lekang dimakan zaman. Lukisan sendiri adalah sebuah karya seni yang dibuat dengan memulaskan cat dengan alat kuas lukis, atau peralatan lain. Para seniman membuat lukisan dengan memadupadankan warna dengan komposisi tertentu sehingga tercipta sebuah lukisan yang bernilai seni tinggi.

Banyak sekali jenis lukisan yang telah dibuat oleh para seniman, mulai dari lukisan abtrak, lukisan pemandangan alam, manusia, serta lukisan binatang. Lukisan bunga termasuk jenis lukisan yang diminati oleh banyak masyarakat.

Lukisan bunga memiliki makna tentang sebuah keharmonisan dan juga kadang menggambarkan sebuah rasa cinta serta suasana romantis. Bukan hal yang aneh bila banyak seniman membuat lukisan tentang bunga. Alasannya karena bunga memiliki pesona serta keindahan yang kuat selain itu bunga juga digunakan sebagai simbol keindahan secara luas.

Lukisan bunga biasanya digunakan untuk mempercantik tampilan ruangan, dengan adanya lukisan bunga yang mempesona menempel pada dinding ruangan tentu akan menambah nilai eksotis ruangan tersebut.

Makna dari Sebuah Lukisan Bunga

Lukisan Bunga
Lukisan Bunga – pixabay.com

Untuk menilai kualitas suatu lukisan tidak bisa dilihat dari tampilannya saja. Untuk menilainya diperlukan kemampuan khusus dan harus menguasai mempunyai jiwa seni tinggi. Mereka yang memiliki jiwa seni atau biasa disebut dengan nama seniman mampu menilai dan membandingkan sebuah lukisan yang dibuat.

Selain itu ada beberapa jenis lukisan yang tidak ternilai harganya, biasanya lukisan jenis ini memiliki nilai history. Berikut adalah beberapa jenis lukisan bunga dan makna dibalik lukisan tersebut.

Artikel Terkait : Membuat Bunga dari Kertas Krep

Lukisan Bunga Matahari

Lukisan Bunga Matahari
Lukisan Bunga Matahari Sumber Gambar : digaleri.com

Bunga matahari merupakan bunga yang sangat indah dan cantik. Selain warna serta bentuknya yang indah bunga matahari biasanya ditanam untuk dijadikan tanaman hias. Selain itu bunga Matahari juga biasa dibudidayakan untuk diambil biji dan diolah menjadi camilan yang gurih dan enak.

Bunga Matahari mempunyai perilaku khas, yaitu bunganya selalu menghadap ke arah matahari. Makna yang terkandung dari bunga matahari adalah bunga ini menggambarkan rasa riang gembira serta bunga yang melambangkan sebuah kebahagian.

Jadi tanamanlah bunga ini agar suasana rumah kamu menjadi ceria, bila tidak ada lahan menanamnya cukup dengan membuat lukisan bunga ini lalu pajanglah di dinding rumah.

Lukisan Bunga Popy

Lukisan Bunga Popy
Lukisan Bunga Popy
Sumber Gambar : laptopsiunyil.blogdetik.com

Bunga popy merupakan sejenis bunga liar yang biasanya hidup berkelompok di padang rumput atau pegunungan. Saat ini jenis bunga ini sudah banyak dibudidayakan sebagai tanaman hias. Keragaman warna bunga ini sangat mempesona siapapun yang melihatnya.

Warna dari bunga popy sangat beranekaragam seperti merah jambu, kuning, putih, orange, biru, ungu, merah darah dan warna lain yang sangat menarik siapapun yang melihatnya. Makna dari bunga Popy ternyata berbanding terbalik dengan keindahannya. Bunga ini melambangkan sebuah kematian. Oleh karena itu bunga ini biasanya digunakan sebagai lambang penghormatan tentara yang gugur di medan perang.

Lukisan Bunga Lily

Lukisan Bunga Lily
Lukisan Bunga Lily – azzahrapainting.blogspot.com

Bunga Lily merupakan bunga yang tumbuh pada musim panas. Bunga ini mempunyai warna serta bentuk yang sangat cantik, warna cerah serta bau harum semerbak dari bunga ini akan membuat jatuh cinta orang yang melihatnya.

Selain digunakan sebagai tanaman hias ternyata bunga Lily juga memiliki khasiat lain seperti menghilangkan bekas luka bakar, menghambat pertumbuhan sel kanker, membantu melembabkan kulit. Selain itu bunga ini juga bisa mengobati penyakit batuk, sakit perut setelah melahirkan, bengkak dan bisul, amandel, radang saluran nafas, radang paru-paru, diare kronis, asma, sakit lambung, jerawat, dan lain-lain.

Bunga Lily mempunyai banyak makna sperti bunga Lily warna putih yang melambangkan kesucian, murni, persahabatan dan juga pengabdian. Sedangkan warna merah muda pada bunga Lily melambangkan kekayaan dan juga kemakmuran.

Artikel Terkait : Jenis-jenis Bunga Anggrek yang Ada di Indonesia

Lukisan Bunga Mawar

Lukisan Bunga Mawar
Lukisan Bunga Mawar – fetixuyan16.wordpress.com

Mawar merupakan jenis bunga yang sangat mudah kita jumpai di sekitar lingkungan kita. Bunga jenis ini memang mudah untuk dibudidayakan di rumah dan dijadikan tanaman bunga hias. Mawar putih biasa diartikan sebagai rasa cinta sejati, sebuah kemurnian, polos serta simpati dan spiritual. Bunga ini biasa digunakan pada pesta pernikahan sebagai lambang dari cinta sejati.

Lukisan Bunga Tulip

Lukisan Bunga Tulip Ungu
Lukisan Bunga Tulip Ungu
Sumber Gambar : fineartamerica.com

Bunga tulip merupakan salah satu bunga yang paling menarik di dunia. Bunga ini dikenal karena mempunyai tampilan warna yang cerah serta bentuk yang sederhana. Setiap warna dari bunga tulip memiliki makna tersendiri seperti warna merah yang memiliki makna keyakinan cinta, warna putih melambangkan sebuah kemurnian, kepolosan serta kerendahan hati, warna ungu yang memiliki makna royalti dan lain sebagainya.

Itulah beberapa makna yang terkandung dari sebuah lukisan bunga. Mungkin masih banyak lagi jenis lukisan bunga yang ada di dunia ini, hal itu dikarenakan memang kreativitas dari para seniman yang tidak ada habisnya. Sekian artikel kali ini semoga bermanfaat.

Itulah beberapa lukisan bunga beserta makna yang terkandung di dalamnya. Semoga artikel tentang bunga ini bermanfaat dan membantu Anda dalam mengetahui berbagai jenis bunga dan maknanya.

Artikel Pilihan

Berita Pinhome
Berita Pinhome Hadir di Denpasar, Pinhome Home Service Solusi Satu Langkah Mudah Bersih-Bersih Rumah

Jakarta, 9 Juli 2021 – Layanan Pinhome Home Service (PHS), hasil kolaborasi Pinhome dengan PT. Ap

Berita Pinhome
Berita Pinhome Hadir di Bandar Lampung dan Yogyakarta, Pinhome Home Service: Solusi Satu Langkah Mudah Bersih-bersih Rumah

Jakarta – Layanan Pinhome Home Service (PHS), hasil kolaborasi Pinhome dengan PT. Aplikasi 

Berita Pinhome
Berita Pinhome Buka Booth Free Massage di Acara CoHive Pop Up Market, Layanan Pinhome Home Service Diminati Lebih dari 150 Orang

Jakarta, 14 Juli 2022 - Pinhome selaku e-commerce properti, penyedia jasa rumah tangga, dan gaya hi

Panduan KPR/KPA
Panduan KPR/KPA KPR Lewat Pinhome, Agen Properti Bisa Klaim Seluruh Komisi!

Jakarta, 9 Agustus 2021 – Pinhome sebagai e-commerce properti memiliki misi untuk menjadikan prop

Berita Pinhome
Berita Pinhome Mau Bangun Usaha? Berikut Tips Pengecekan Properti untuk Tempat Usaha dari Pinhome

Jakarta, 1 November 2021 – Memahami aspek hukum pada properti merupakan hal yang krusial sebelum

Artikel Terkini

Finansial
Finansial 7 Jurus Jitu Generasi Sandwich Agar Tetap Bisa Berinvestasi Untuk Diri Nya

Jika Pins mendegar kata generasi sandwich atau sandwich generation apa  yang  akan terlintas di b

Uncategorized
Uncategorized 7 Tips Menyisihkan Uang untuk Beli Hunian Idaman

Membeli hunian idaman adalah impian banyak orang. Namun, prosesnya tidak selalu mudah, terutama dal

Panduan Beli Properti
Panduan Beli Properti 6 Strategi Negosiasi Harga Beli Properti

Gajian sebentar lagi dan Ramadhan baru saja usai. Beberapa diantara kamu mungkin sudah punya rencan

Panduan Beli Properti
Panduan Beli Properti Cara Menabung Beli Rumah Tanpa KPR

Memiliki rumah sendiri tentunya menjadi impian bagi setiap orang terutama para pasangan baru. Harga

Edukasi
Edukasi 5 Jenis Cat Dulux Interior Rumah Paling Awet

Memilih cat dinding untuk bagian dalam rumah tentunya tidak boleh asal. Selain memilih warna, kamu

Ikuti Media Sosial Kami

Pinhome Indonesia