Dipublikasikan oleh Aodhira Fawwaz Syah dan Diperbarui oleh Aodhira Fawwaz Syah
Sep 21, 2023
6 menit membaca
Daftar Isi
Sedang membutuhkan toren air untuk penyimpanan air di rumah Kamu? Biasanya toren air disebut juga dengan tandon air. Kamu harus tahu bahwa toren air memiliki beberapa kapasitas dalam menampung air. Ketahui juga apakah kapasitas yang Kamu pilih sudah cukup dapat memenuhi kebutuhan Kamu dan keluargamu? Simak artikel berikut ini untuk mengetahui harga toren air 500 liter sampai 1000 liter terbaru!
Penyimpanan air sangat dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan air sehari-hari Kamu dan keluarga di jual rumah baru di Kabupaten Bogor dan di rumah bekas di Kec Bandung Kamu juga harus ingat bahwa keberadaan toren air sangat dibutuhkan, oleh karena itu carilah rumah-rumah di Rumah Ekslusif yang sudah memiliki toren sebagai penyimpan airnya.
Kini kebutuhan air bersih sulit untuk didapatkan oleh masyarakat, salah satu cara untuk memenuhi kebutuhan air bersih tersebut adalah dengan menggunakan tempat penyimpanan air atau yang biasanya disebut dengan toren air di rumah tangga. Sesuai dengan namanya sebagai tempat penyimpanan air, toren menjadi bermanfaat untuk mempermudah pemilik rumah dalam menggunakan sumber airnya.
Ketika Kamu memiliki toren air sebagai tempat menyimpan air di rumah, maka Kamu tidak akan kekurangan air bersih di saat yang dibutuhkan. Cara bekerjanya, toren dapat otomatis terisi kembali untuk memenuhi toren tersebut, ketika air di dalamnya mencapai tingkat kerendahan tertentu. Selain itu, toren juga menjadi alternatif bagi Kamu yang ingin menghemat penggunaan listrik saat menggunakan air, itu adalah toren sebagai jawabannya.
Mengapa begitu? Sebab penggunaan toren berbeda dengan penggunaan pompa air bor. Pompa air bor akan terus menyala untuk melakukan penarikan air dari dalam tanah. Di saat ini lah listrik akan terus tersedot hingga membuat biayanya membengkak. Berbeda, dengan penggunaan toren air yang melakukan pengisian airnya hanya saat air yang berada di dalam sudah mencapai titik rendah tertentu. Oleh karena itu, Kamu cukup sekali menyalakan listrik untuk mengisi toren air tersebut.
Biasanya peletakkan konstruksi toren berada di atas rumah atau atap bangunan rumah Kamu. Hal ini dikarenakan konstruksi tersebut melibatkan pengetahuan tentang gravitasi, yang beranggapan bahwa ketinggian tersebut akan mempengaruhi derasnya air yang mengalir dari toren ke kran-kran Kamu. Jangan lupa untuk mengetahui perkiraan pilihan dari jumlah liter pada toren, apakah 500 liter atau 1000 liter sudah cukup memenuhi kebutuhan air Kamu dan keluarga.
Berikut ini beberapa daftar toren air 500 liter sampai 1000 liter terbaru:
Merk toren yang pertama untuk dapat menjadi rekomendasi penyimpanan air di rumah Kamu adalah toren dengan merk Koala. Tandon air satu ini dapat Kamu letakkan di atas rumah atau atap bangunan rumah, yang terkena cahaya matahari langsung. Apakah akan baik-baik saja jika terkena cahaya matahari secara langsung? Jawabannya, aman Pins, karena tandon air satu ini diproduksi memiliki ketahanan akan cahaya matahari.
Toren Koala dibuat menggunakan bahan yang bernama plastik PE (polietilen), bahan plastik ini lah yang memiliki kelebihan untuk menahan sinar matahari agar tidak mempengaruhi bentuk luar maupun kandungan di dalam toren. Berbahan dasar plastik PE akan menjaga dari korosi, ketahanan air yang tinggi, dan isolator listrik yang baik, serta mencegah lumut datang.
• Toren Air Koala 500 liter dibanderol dengan harga 800 ribu rupiah hingga 1 juta rupiah.
• Toren Air Koala 550 liter dibanderol dengan harga 1 jutaan.
Baca juga: Rekomendasi Merk Tandon Air Terbaik Beserta Tips Memilih
Merk toren kedua yang banyak sekali digunakan oleh orang-orang adalah toren bermerk penguin. Jangan khawatir kualitas air yang terkandung di dalam toren akan tercemar, karena toren bermerk penguin ini sudah diuji memiliki sertifikasi food grade. Maka Kamu tidak perlu khawatir air yang bersentuhan dengan material toren tidak akan membahayakan kesehatan Kamu. Jika Kamu suka melihat toren dengan beragam warna mencolok, itu adalah hasil dari merk Penguin!
Toren merk satu ini dibuat menggunakan bahan plastik polietilena murni (PE) dan ada juga berbahan stainless steel. Keduanya bersifat higienis, bebas dari kuman, jamur, dan lumut, serta tahan sinar ultraviolet. Tentunya kita membutuhkan toren dengan kualitas terbaik untuk menampung air bersih yang dapat menjaga kesehatan kita. Toren ini juga terdapat campuran material bernama penstabil UV20 untuk menjaga umur toren secara jangka panjang.
•Toren Air Penguin Berbahan PE 500 liter dibanderol dengan harga sekitar 900 ribu rupiah.
•Toren Air Penguin Berbahan Stainless Steel 500 liter dibanderol dengan harga 1 juta rupiah hingga 3 juta rupiah.
• Toren Air Penguin 1000 liter dibanderol dengan harga sekitar 4 juta rupiah.
Jika rumah kamu menggunakan sumur yang dalam, ketahui rekomendasi pompa air submersible terbaik.
Merk toren air ketiga yang dapat digunakan sebagai penyimpanan air di rumah Kamu adalah toren air bermerk Excel. Masih sama seperti toren-toren sebelumnya, toren merk Excel ini juga memiliki bahan dasar pembuatan yang sama, yaitu plastik PE (polietilena) yang sudah pasti tahan akan panasnya sinar mentari. Selain itu, lapisan dalam tandon air satu ini dibuat tahan akan tumbuhnya lumut. Jadi merk tandon air ini akan menjaga kualitas air yang tersimpan di dalam penyimpanannya.
• Toren Air Excel 500 liter dibanderol dengan harga sekitar 1,2 juta rupiah.
• Toren Air Excel 1000 liter dibanderol dengan harga sekitar 2,5 juta rupiah – 3 juta rupiah.
Jika tagihan air Kamu tiba-tiba naik, ini dia cara menghemat air di rumah!
Merk toren air keempat yang dapat menjadi rekomendasi tempat penyimpanan air untuk Kamu gunakan di rumah adalah toren bermerk Profil Tank. Mungkin toren merk satu ini memang jarang dikenal oleh orang-orang, tetapi toren ini memiliki kelebihan yang dapat menarik Kamu untuk mempergunakannya.
Masih sama seperti tandon air sebelumnya, tandon air satu ini sudah diproduksi dengan bahan dasar plastik PE (polietilena) dan tercatat keamanannya untuk manusia dari Food and Drug Administration (FDA). Toren ini dirancang dengan memiliki 3 buah lapisan di dalamnya untuk menjaga kualitas air di dalam tabung tersebut. Ketahui sarana air bersih di komplek rumah Kamu!
• Toren Air Profil Tank 500 liter dibanderol dengan harga sekitar 900 ribu rupiah.
• Toren Air Profil Tank 1000 liter dibanderol dengan harga 1 jutaan ke atas.
Baca juga: 7 Ide Desain Tempat Tandon Air Agar Tidak Makan Tempat
Untuk toren terakhir ini adalah toren bermerk Mpoin Pins! Hadir dengan model pembuatan yang lebih lentur dan lebih kuat, yaitu polietilen berdensitas tinggi. Bagian dalamnya dibuat dengan 3 bahan yang dapat membunuh kuman dan bakteri di dalam air, yaitu Silver Ion, Zinc, dan Tembaga (Copper). Dari bahan tersebut lah dinyatakan bahwa toren Mpoin sudah 100% berlabel food grade.
Ketebalan tandon air satu ini dapat mencegah menembusnya sinar matahari ke dalam air, jadi tidak akan muncul lumut pada air. Lapisan tabungnya dibuat agar tahan dengan cuaca ekstrim dan mempertahankan temperatur menjadi stabil. Kamu bisa menempatkan tandon merk Mpoin di bawah tanah jika memungkinkan!
• Toren Air Mpoin 600 liter dibanderol dengan harga 1 juta rupiah – 2 juta rupiah.
• Toren Air Mpoin 1200 liter dibanderol dengan harga 2 juta rupiah – 3 juta rupiah.
Itulah beberapa daftar harga toren air 500 liter hingga 1000 liter yang terbaru. Semoga artikel ini dapat bermanfaat untuk kalian dan dapat membantu menentukan mana pilihan toren yang tepat!
Baca juga: Perlu Tahu! 10 Tips Memilih Pompa Air di Rumah
Source Feature Image: iStock
Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek properti pilihan kami Puri Tenjo dan temukan keunggulan, fasilitas menarik dan promo menguntungkan lainnya cuma di Pinhome! Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.
Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.
© www.pinhome.id