BlogPemilik PropertiDesain Hunian11 Inspirasi Desain Rumah Hook 2 Muka yang Menarik dan Unik!
0
0

11 Inspirasi Desain Rumah Hook 2 Muka yang Menarik dan Unik!

Dipublikasikan oleh Nur Dwi Ratnasari dan Diperbarui oleh Nur Dwi

Feb 28, 2024

5 menit membaca

Copied to clipboard
desain rumah hook 2 mukatop-right-banner

Menentukan desain rumah yang berada di persimpangan dua jalan, atau dikenal dengan nama rumah hook 2 muka, bisa cukup menyita waktu. Hal ini dikarenakan pemilik rumah hook perlu mempertimbangkan desain rumah yang sesuai dengan 2 sisinya yang terbuka.

Lewat fitur PinValue, kamu bisa menemukan rumah hook 2 muka di berbagai daerah sesuai budget yang dimiliki. Tersedia pula informasi hunian dekat SMA Al Azhar BSD, rumah di Karawaci, perumahan di Jagakarsa misalnya Vasa Jagakarsa dan sebagainya.

Desain Rumah Hook 2 Muka

Untuk mempermudah kamu dalam mencari desain rumah hook 2 muka yang menarik dan unik, kamu bisa mengecek inspirasi desainnya berikut. Inspirasi desainnya mulai dari rumah hook 1 lantai, Pins.

Baca juga: Desain Rumah Dengan Gaya Artistik Terpopuler

1. Menekankan Konsep Minimalis 

Source : Pinterest

Kesan minimalis langsung terpancar dari rumah 1 lantai ini. Konsep minimalis yang diusungnya lebih menekankan pada fungsionalitasnya.

Mulai dari desain bangunan yang dibuat meninggi untuk sirkulasi udara yang lebih baik. Kemudian, jendela yang juga berfungsi sebagai pintu pada sisi sampingnya sebagai area masuk sinar matahari.

Tidak hanya itu, sebagai area beristirahat ditempatkan juga lantai di samping jendela sebagai ruang kamu dan anggota keluarga bersantai.

2. Memberikan Kesan Mewah dan Berkelas 

Source : Pinterest

Desain rumah hook 2 muka 2 lantai ini memunculkan kesan yang mewah dan berkelas. Pada sisi samping hunian, dilengkapi dengan area parkir yang dapat memuat hingga 2 kendaraan pribadi.

Atap yang menaungi bagian bawah hunian berfungsi juga sebagai rooftop minimalis sederhana pada bagian lantai atas.Tambahkan tanaman hijau pada area samping bangunan untuk mempermanis tampilan hunian.

3. Menjaga Keseimbangan dengan Area Hijau

Source : Pinterest

Tidak semua penghuni menggunakan luas lahannya untuk lebih didominasi hunian. Jika kamu termasuk salah satunya, desain rumah hook 2 lantai ini dapat menjadi referensimu membangun hunian dengan pekarangan yang cukup luas.

Pada lantai pertama hunian dibuat lebih menyempit dibandingkan lantai atasnya, karena digunakan sebagai tempat memarkirkan mobil. Sementara untuk lantai atasnya barulah didesain lebih luas.

4. Mengambil Inspirasi Bentuk Kubus  

Source : Pinterest

Bagaiman pendapatmu mengenai rumah hook ini, Pins? Terlihat unik bukan? Rumah hook 2 muka yang memiliki desain unik rumah kubus ini menggunakan kombinasi warna abu-abu dan putih sebagai cat dindingnya.

Perbedaan warna ini membuat seakan-akan masing-masing bagian ruangan dalam bangunan terpisah. Terdapat 2 pintu pada hunian yang masing-masing pintunya itu menghadap ke arah gerbang keluar.

5. Memadukan Dinding Tembok dan Kayu

Source : Pinterest

Hunian 2 muka ini menggabungkan penggunaan bahan kayu dan bata sebagai bagian dindingnya. Hal tersebut membuat hunian seperti memiliki 2 karakter yang berbeda, yakni uansa alami dan modern.

Hunian ini dilengkapi juga dengan pemandangan hijau. Selain ditempatkan pada bagian halaman depan dan samping, juga terdapat pada area balkon. 

Baca juga: 10 Ide Desain Rumah Dingin Tanpa AC Terbaik

6. Memanfaatkan Pencahayaan Alami dan Sirkulasi Udara 

Source : Mitsuihome

Dilihat dari tampilan luarnya, hunian ini memadukan model rumah atap biasa dengan hunian berbentuk kubus. Untuk memberikan sirkulasi udara dan pencahayaan yang baik, ditempatkan banyak jendela pada semua sisinya.

Walaupun pada bagian atapnya menggunakan warna deep tosca, tetapi warna bold ini tetap cocok dipadukan dengan warna dinding dan material yang digunakan pada bagian dinding rumah.

7. Menempatkan Desain Serupa Pada Dua Sisinya

Source : Pinterest

Desain rumah hook 2 muka 1 lantai ini pada bagian satu sisi dengan sisi lainnya dibuat dalam desain yang sama. Hal yang membedakan hanyalah dari penggunaan material dan ukuran pintunya.

Untuk pintu utama yang lagnsung menghadap ke jalan raya menggunakan warna hitam yang kontras dengan warna dinding. Sementara itu, untuk pintu sisi lainnya menggunakan material kayu yang senada dengan warna pagar.

8. Memilih Desain Modern dengan Banyak Ruang

Source : Pinterest

Apakah keluarga kamu memiliki jumlah anggota keluarga yang banyak? Untuk bisa memberikan kenyamanan dan fasilitas ruang yang memadai untuk seluruh anggota keluarga, kamu bisa menyiasatinya dengan rumah hook tingkat ini.

Desain hunian ini sangat cocok untuk penghuni rumah yang menyukai desain modern. Kesan modern terlihat dari penggunaan model kaca yang dibuat memanjang hingga menyentuh tingkat 2. Kemudian juga penempatan balkon pada setiap lantainya.

9. Melengkapi Hunian dengan Banyak Aksen

Source : Pinterest

Hunian dengan atap kerucut bisa juga diterapkan pada desain rumah hook 2 muka. Apabila kamu tidak ingin tampilan sisi kiri dan depannya terlihat monoton, kamu bisa menambahkan detail yang berbeda.

Untuk bagian depan yang merupakan tempat dimana pintu utama berada, bisa dibuat dengan lebih banyak detail. Contohnya adalah dengan menambahkan aksen kayu, dan bebatuan alam. Pada bagian lantai atas hunian pun tinggal disesuaikan.

10. Mengkombinasikan Model Atap Miring

Source : Iskcorp

Rumah atap miring ini dapat menjadi inspirasi bagi kamu yang tidak ingin menggunakan pagar atau dinding pembatas pada hunianmu. Bagian atapnya dibuat dalam model menurun, sehingga memberikan tampilan yang unik. Untuk dindingnya juga tidak hanya menggunakan dinding tembok, tetapi juga kombinasi dinding kayu untuk tampilan yang tidak monoton.

Baca juga: Desain Rumah Unik Gaya Victoria

11. Menggunakan Dinding & Pagar Pembatas Unik

Source : Pinterest

Walaupun memiliki 3 lantai, tetapi hunian ini dapat dijadikan inspirasi untuk perencanaan hunian 2 lantai. Untuk lantai 1 dan 2 disertai dengan penempatan jendela yang menghadap ke jalan.

Sementara itu, untuk lantai ke-3 jendela berukuran besar hanya disematkan pada sisi samping rumah.  Pemilihan cat putih untuk keseluruhan warna dinding bangunan, memberikan kesan hunian yang bersih dan luas.

Hal yang cukup unik dari hunian ini  adalah dinding pembatas rumah yang berfungsi sebagai pagar hanya dibangun di salah satu sisinya saja. Untuk sisi pintu lainnya langsung menghadap ke arah jalan.

Itulah 11 desain rumah hook 2 muka dengan pilihan 1, 2, hingga 3 lantai. Bagaimana pendapatmu mengenai desain hunian-hunian tersebut. Dari segi luas lahannya, adakah yang terlihat sama dengan luas lahan hunianmu, Pins?

Source Feature Image: Pinterest


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek properti pilihan kami, Vila Dago Pamulang dan temukan keunggulan, fasilitas menarik dan promo menguntungkan lainnya cuma di Pinhome! Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.   

Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download