BlogPemilik PropertiDesain Hunian12 Desain Dapur Terbuka Tipe 36 Mewah Di Lahan Terbatas
0
0

12 Desain Dapur Terbuka Tipe 36 Mewah Di Lahan Terbatas

Dipublikasikan oleh Nur Dwi Ratnasari dan Diperbarui oleh Nur Dwi

Apr 5, 2023

4 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

Walaupun desain dapur terbuka tipe 36 cenderung memiliki lahan terbatas namun interiornya bisa dimaksimalkan sedemikian rupa. Pemilihan furniture mulai dari kitchen island dan peralatan memasak yang tepat mampu menciptakan kesan mewah.

Kitchen set yang memiliki banyak rak bermanfaat menyimpan peralatan memasak yang banyak. Desain dapur terbuka tipe 36 ini tidak memiliki sekat sehingga menghemat tempat. Yuk simak dulu 12 desain dapur terbuka tipe 36 mewah di bawah ini!

Dapur Dengan Lemari Gantung

desain dapur terbuka tipe 36 dengan lemari gantung
Unsplash

Salah satu cara memaksimalkan lahan terbatas adalah dengan memakai lemari gantung. Lemari ini menempel pada dinding atau plafon dengan penyangga besi. Rak gantung mampu menghemat tempat karena desainnya yang melayang.

Lahan di bawahnya bisa digunakan untuk rak tambahan. Selain itu lemari gantung cocok untuk setiap sudut dapur. Bahannya tak terbatas pada kayu saja namun juga bahan kaca.

Baca juga:

Dapur Nuansa Putih

desain dapur terbuka tipe 36 dengan nuansa putih
Unsplash

Desain dapur terbuka tipe 36 sering memanfaatkan warna putih. Walaupun cukup riskan digunakan pada dapur karena noda akan terlihat jelas namun membuat kesan ruangan lapang.

Warna putih mampu dikombinasikan dengan berbagai jenis furniture baik dari kayu maupun metal. Jika dapur terletak di area yang cukup gelap maka memakai warna putih merupakan solusi yang tepat.

Warna ini bisa memantulkan cahaya lampu dengan baik. Saat memasakpun walau tidak ada ventilasi tidak akan terasa gelap.

Dapur Dekat Jendela Besar

desain dapur terbuka tipe 36 dekat jendela
Unsplash

Dapur dekat jendela besar memberikan dampak positif dalam hal sirkulasi udara. Apalagi jika dapur tidak memiliki cooker hood /exhaust fan. Aroma masakan bisa langsung terbawa ke luar rumah.

Dengan begitu aroma masakan tidak menyebar ke ruangan lainnya. Manfaat lain dari jendela besar dekat dapur adalah mendapatkan sinar matahari maksimal. Area dapur yang mudah basah akan cepat kering.

Dapur Monokrom

desain dapur terbuka tipe 36 nuansa monokrom
Unsplash

Selanjutnya ada dapur monokrom yakni kombinasi warna hitam putih. Pemakaian warna hitam cenderung digunakan pada peralatan memasak seperti kulkas dan cooker hood.

Warna ini diterapkan pula pada backsplash dengan memakai keramik. Backsplash dengan ubin atau keramik melindungi dinding dari percikan bahan makanan ketika memasak.

Dinding mudah dibersihkan hanya dengan kain dan air saja. Dengan begitu dapur tetap bersih dan rapi setiap saat.

Dapur Tipe U

desain dapur terbuka tipe 36 tipe U
Unsplash

Lahan sempit pada dapur tipe 36 dapat diakali dengan membentuknya seperti huruf U. Bentuk ini memberikan kemudahan dalam mengatur kitchen set dan furniture. Lahan yang terbatas dapat dimaksimalkan tanpa mengganggu zona kerja.

Untuk lantainya memakai keramik tahan minyak atau air seperti parket atau granit tile. Ventilasi seperti jendela biasa dibangun tepat berhadapan dengan kitchen sink. Tujuannya agar dapur tetap kering dan sehat dengan jalur sirkulasi udara yang ada.

Baca juga:

Dapur Sudut

desain dapur terbuka tipe 36 di sudut ruangan
Unsplash

Letak dapur tak selalu di belakang rumah ada pula yang posisinya di sudut ruangan. Desain dapur terbuka tipe 36 ini memanfaatkan lahan sisa yang bersebelahan dengan lorong atau ruang tamu.

Untuk menegaskan area dapur biasanya plafon dibuat berbeda dengan ruangan di sekitarnya. Gunakan pula furniture dengan warna mencolok seperti merah hitam di atas.

Dapur Nuansa Abu-abu

desain dapur terbuka tipe 36 nuansa abu-abu
Unsplash

Kesan mewah tak selalu terpancarkan pada warna hitam namun juga abu-abu. Warna ini tidak terlalu gelap dan mampu mengesankan ruangan yang elegan. Apalagi jika dikombinasikan dengan batuan alam seperti granit dan marmer.

Batuan ini bisa Pins gunakan sebagai meja makan atau backsplash. Corak batuan alam memiliki kekhasannya tersendiri. Meskipun tidak memiliki banyak ornamen atau dekorasi dapur tetap mampu tampil cantik.

Dapur Kontemporer

Pexels

Dapur kontemporer menghadirkan dekoratif kekinian. Ia hadir dengan garis ringan dan material kayu pada lantai dan kitchen set. Untuk menonjolkan ruangan ini juga memakai warna merah mencolok.

Dapur Tipe L

Unsplash

Selain dapur tipe U, Pins dapat pula membangun dapur tipe L. Setiap sudut ruangannya digunakan sebagai tempat penyimpanan. Gunakan warna pastel seperti kuning yang dikombinasikan dengan abu-abu.

Dapur terasa menonjol dan memiliki nuansa hangat. Pins dapat pula menggantung peralatan memasak seperti spatula di dindingnya.

Dapur Sekaligus Ruang Makan

Pexels

Lahan terbatas biasanya membuat beberapa ruangan digabungkan menjadi satu. Misalnya saja dapur bisa disatukan dengan ruangan makan tanpa sekat. Jadi ketika selesai memasak makanan bisa langsung disajikan di meja makan tanpa berjalan jauh.

Dapur Industrial

Pexels

Ciptakan kesan mewah dengan memanfaatkan material konstruksi yang ada. Misalnya pada dapur industrial dikombinasikan dengan furniture kayu atau rotan. 

Hiasi dinding dengan aneka tanaman hijau agar tidak monoton. Tambahkan lampu gantung tepat di area kerja dan meja makan. 

Baca juga:

Dapur Dengan Meja Bar

Pexels

Gunakan meja bar untuk menghemat area dapur yang sempit. Meja bar bisa digabungkan dengan sink namun memiliki ketinggian yang berbeda. Dengan begitu saat mencuci peralatan makan atau memasak tidak mengenai makanan yang ada di meja bar.

Tambahkan kursi tanpa lengan dengan ketinggian yang tepat. Meja bar tidak perlu lebar namun memanjang agar memuat makanan lebih banyak.

Desain dapur terbuka tipe 36 tetap bisa tampil mewah walau dibangun di lahan terbatas. Selain memakai material eksklusif juga memanfaatkan warna tertentu agar nuansa elegan terasa kental. 


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek properti pilihan kami Perumahan Citra Garden Serpong dan temukan keunggulan, fasilitas menarik dan promo menguntungkan lainnya cuma di Pinhome! Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.   

Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.

Source Feature Image : Unsplash

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download