BlogHome ServiceKebersihan Rumah11 Cara Mengatasi Saluran Paralon Mampet, Mudah dan Cepat!
0
0

11 Cara Mengatasi Saluran Paralon Mampet, Mudah dan Cepat!

Dipublikasikan oleh Mustika Mustika

Des 5, 2023

5 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

Saluran pembuangan air mampet kerap terjadi pada saluran pipa bak cuci piring atau wastafel. Untungnya, ada berbagai cara mengatasi saluran paralon mampet yang bisa Pins coba tanpa perlu memanggil tukang ledeng. 

Saluran paralon mampet yang tidak segera ditangani bisa menyebabkan air menggenang di wastafel. Hal tersebut bisa memicu bau dan menjadi tempat berkembang-biaknya bakteri. 

Kondisi ini sebenarnya bisa terjadi akibat sejumlah faktor, mulai dari ampas makanan dan endapan kotoran hingga tumpukan lemak.

Misal, bekas air rebusan daging berlemak yang dibuang membeku saat dingin, mengendap, dan menyumbat saluran. Maka dari itu, penting untuk memahami bagaimana cara mengatasi masalah ini.

Cara Mengatasi Saluran Paralon Mampet

Sebelum memanggil tukan ledeng, sebaiknya kamu coba untuk menanganinya sendiri dengan cara mengatasi saluran paralon mampet berikut ini.

Gunakan Gulungan Plastik dan Tali

cara mengatasi saluran paralon mampet
Source : Freepik

Untuk membersihkan pipa wastafel yang mampet, kamu perlu mengalirkan air terlebih dahulu. Lalu, diamkan beberapa menit. 

Sementara itu, siapkan gulungan plastik yang ukurannya disesuaikan dengan lubang pipa. Ikat gulungan tersebut dengan tali, dan masukkan tali hingga mencapai ujung paralon.

Terakhir, tarik tali tersebut dan kotoran yang menyumbat paralon pun akan bersih. Cara ini dapat Pins coba untuk membersihkan pipa yang lurus.

Gunakan Soda Api

cara mengatasi saluran paralon mampet
Source : Metro Plumbing, Heating and Air Conditioning

Untuk membersihkan saluran paralon mampet dengan soda api, sebaiknya gunakan sarung tangan dan masker serta pelindung mata. Pasalnya, zat ini terbilang keras dan dapat menyebabkan iritasi.

Cara mengatasi saluran paralon mampet dengan soda api sangat praktis. Kamu hanya perlu menuangkan soda api ke dalam saluran pipa secukupnya, kemudian tuangkan air panas sedikit demi sedikit.

Air panas ini berfungsi untuk mengaktifkan soda api sehingga terjadi reaksi yang akan menghancurkan kotoran penyumbat paralon. Diamkan hingga enam jam kemudian siramlah untuk membuang sisa-sisa kotoran.

Gunakan Pasir Kasar

Source : Pinterest

Cara mengatasi saluran paralon mampet dengan pasir mungkin terdengar tidak masuk akal, tetapi ternyata cukup efektif. Untuk membersihkan pipa dengan pasir, kamu juga akan membutuhkan kompresor. 

Caranya, masukkan pasir sebanyak dua genggam hingga saluran paralon tertutup merata. Selanjutnya, masukkan selang kompresor dan tutup lubang paralon dengan sempurna. 

Lalu, hidupkan kompresor untuk mendorong sumbatan pasir beserta kotoran dengan tekanan tinggi. Terakhir, buka penutup pipa dan ambil selang kompresor, lalu siram saluran air untuk membersihkan pasir dan kotoran yang mungkin masih menempel.

Gunakan Baking soda dan Cuka

cara mengatasi saluran paralon mampet
Source : The Spruce

Untuk membersihkan paralon mampet, pertama-tama larutkan baking soda dengan air panas, kemudian tuangkan sedikit demi sedikit ke dalam saluran air. Diamkan selama beberapa menit agar larutan bereaksi.

Sementara itu, siapkan larutan cuka, baking soda, dan air panas. Tuangkan larutan ini ke dalam saluran paralon dan akan muncul buih yang artinya larutan sedang bekerja membersihkan kotoran penyumbat pipa. Terakhir, siramkan air panas pada saluran paralon untuk membilasnya. 

Gunakan Minuman Bersoda

Source : Freepik

Cara mengatasi saluran paralon mampet bisa kamu lakukan dengan memanfaatkan minuman bersoda. Untuk membersihkan sumbatan pada pipa paralon, kamu akan memerlukan sekitar dua liter minuman bersoda. 

Siramkan minuman bersoda ke dalam saluran pipa dan diamkan sekitar dua jam. Terakhir, alirkan air ke dalam saluran pipa untuk membilas sisa-sisa soda.

Baca juga: 4 Cara Membersihkan Toilet dengan Coca Cola!

Gunakan Air Perasan Lemon dan Baking soda

Source : Freepik

Larutan perasan lemon dan baking soda juga bisa membantumu mengatasi saluran pembuangan air mampet. Jika tidak ada lemon, kamu bisa menggantinya dengan jeruk nipis karena kandungan kedua buah ini tidak jauh berbeda.

Cara mengatasi pipa tersumbat adalah dengan memasukkan larutan baking soda dengan air perasan lemon, kemudian diamkan hingga 10 menit. Selanjutnya, tuangkan air panas untuk menggelontorkan kotoran penyumbat. 

Gunakan Garam

Source : BuzzFeed

Garam dan baking soda juga bisa membantumu untuk mengatasi saluran pembuangan air mampet, lho. Caranya simpel saja, yaitu campurkan garam dan baking soda kemudian tuangkan ke dalam saluran air. 

Selanjutnya, tuangkan air panas sekitar dua liter. Campuran bahan-bahan ini akan bekerja dengan melarutkan kotoran yang menempel pada pipa sampai bersih.

Baca juga: Cara Mengatasi WC Mampet dengan Garam Secara Aman

Gunakan Sabun Cuci Piring

Source : Freepik

Cara mengatasi pipa tersumbat yang satu ini efektif terutama jika penyebabnya adalah endapan minyak atau lemak yang membeku. 

Untuk cara mengatasi saluran air mampet, tuangkan cairan pencuci piring ke dalam lubang wastafel. Biarkan beberapa menit, kemudian siram dengan air panas. 

Gunakan Plunger

Source : HomeServe

Alat penyedot WC atau plunger juga bisa kamu gunakan untuk saluran pembuangan air mampet. Plunger bisa kamu beli di toko terdekat dengan harga yang terjangkau.

Cara mengatasi pipa tersumbat dengan plunger sama seperti mengatasi WC mampet. Yang perlu kamu lakukan adalah meletakkan corong karet di mulut wastafel, kemudian memompanya beberapa kali. 

Selanjutnya, alirkan air untuk mengecek apakah sumbatan sudah bersih. Jika belum, ulangi memompa lagi hingga saluran pipa tidak mampet lagi.

Gunakan Kabel Auger

cara mengatasi saluran paralon mampet
Source : The Spruce

Kabel auger adalah alat yang biasa dipakai tukang ledeng untuk membersihkan pipa tersumbat. Jika kejadian paralon mampet di rumahmu terbilang sering, alat ini akan sangat berguna. 

Cara pakainya mudah. Kamu hanya perlu memasukkan ujung kabel auger ke dalam saluran pipa, kemudian putar dan tarik kembali. 

Kotoran yang tertahan di dalam paralon akan terangkat bersama kabel auger. Ulangi beberapa kali hingga sumbatan bersih.

Gunakan Cairan Pembersih Pipa Mampet

cara mengatasi saluran paralon mampet
Source : DMS Plumbing

Cara mengatasi saluran paralon mampet selanjutnya adalah dengan menggunakan cairan khusus yang diformulasikan untuk menghancurkan sumbatan pada saluran pipa.

Cairan ini bisa kamu beli dengan harga terjangkau. Mereknya pun bermacam-macam seperti Roto Rooter, Drain Force, dan sebagainya.  Cairan ini mampu mengatasi sumbatan yang berupa rambut, sisa sabun, lemak, ampas makanan, hingga kerak membandel.

Itulah 11 cara mengatasi pipa paralon tersumbat paling efektif. Selamat mencoba!

Baca juga:


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Dapatkan properti idaman melalui program NUP untuk akses eksklusif. Untuk kamu agen properti independen atau agen kantor properti bergabunglah menjadi rekan agen properti bersama kami dan iklankan properti kamu di sini. 

Kamu juga bisa belajar lebih lanjut mengenai properti di Property Academy by Pinhome. Gabung menjadi Rekan Jasa Pinhome melalui aplikasi Rekan Pinhome di App Store atau Google Play Store sekarang!

Bagi kamu yang ingin punya rumah bersih dan terawat, pesan jasa kebersihan dan pemeliharaan rumah via Aplikasi Pinhome sekarang juga. 

Hanya di Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Editor: Syahya R

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © lifestyle.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download