BlogPemilik PropertiDesain Hunian5 Cara Agar Pintu Tidak Bunyi Saat Dibuka

5 Cara Agar Pintu Tidak Bunyi Saat Dibuka

Dipublikasikan oleh Ade Ardian dan Diperbarui oleh Ade Ardian

Des 5, 2023

4 menit membaca

Copied to clipboard
Ilustrasi buka pintu.

Pintu yang berderak atau berbunyi saat dibuka dapat menjadi gangguan yang tidak diinginkan di dalam rumah. Untuk mengatasi masalah ini, banyak orang mencari cara agar pintu tidak bunyi saat dibuka.

Baik itu untuk menjaga ketenangan di dalam rumah atau menghindari gangguan bagi orang-orang di sekitar, ada beberapa metode sederhana yang bisa diterapkan. Dalam artikel ini, terdapat pembahasan tentang berbagai cara efektif untuk mengatasi bunyi pintu yang mengganggu tersebut.

Akan tetapi sebelum pembahasan lebih lanjut, perlu diketahui juga bahwa  PinValue merupakan fitur yang memungkinkan seorang pencari properti dari Pinhome. Fitur yang satu ini membuatmu bisa mengetahui harga estimasi sebuah rumah, tanpa mereka harus bertanya ke developer atau pemilik rumah secara langsung.

Kemudian juga, seperti Ananta Homes Tenjo menjadi rekomendasi jika Kamu menginginkan hunian terbaik. Selain itu, rumah dijual di Depok hingga rumah bekas di Jakarta Selatan dapat menjadi alternatif lainnya.

Baca juga: Suara Bising Sangat Mengganggu? Ini Dia 8 Cara Membuat Rumah Kedap Suara

Penyebab Pintu Berbunyi Saat Dibuka

Penyebab dan cara agar pintu tidak bunyi.
Source : Freepik

Pintu memiliki fungsi utama sebagai akses masuk dan keluar suatu ruangan atau bangunan. Selain itu, pintu juga berperan dalam menjaga privasi, keamanan, dan kenyamanan penghuninya.

Fungsi lainnya termasuk sebagai pengatur sirkulasi udara dan cahaya di dalam ruangan. Pintu juga menjadi elemen desain yang memengaruhi estetika dan gaya arsitektur suatu tempat.

Sebagai simbol, pintu sering kali melambangkan peluang baru, perubahan, atau transisi dalam kehidupan. Dengan demikian, pintu bukan hanya sebagai elemen praktis, tetapi juga memiliki makna simbolis dan estetis yang penting dalam konteks ruang dan kehidupan manusia.

Sementara itu, penyebab pintu berbunyi saat dibuka bisa berasal dari berbagai faktor, dan memahami akar masalah tersebut adalah langkah awal untuk menemukan solusi yang tepat. Salah satu penyebab utama bunyi pada pintu adalah gesekan antara permukaan kayu atau material pintu dengan bingkai atau lantai.

Gesekan tersebut dapat disebabkan oleh beberapa faktor. Diantaranya adalah sebagai berikut:

1. Pengaruh Cuaca

Perubahan suhu dan kelembaban dapat memengaruhi kayu pada pintu, menyebabkan penyusutan atau pembengkakan. Hal ini dapat menciptakan gesekan antara pintu dan bingkai, menghasilkan bunyi yang tidak diinginkan saat pintu dibuka atau ditutup.

2. Pelumas yang Tidak Cukup

Pintu yang jarang dilumasi atau tidak memiliki pelumas yang memadai pada engselnya dapat menyebabkan gesekan berlebihan saat pintu digerakkan. Ini dapat menghasilkan suara berderak atau berbunyi pada saat membuka atau menutup pintu.

3. Penempatan yang Tidak Tepat

Pemasangan pintu yang tidak tepat atau pergeseran struktural rumah dapat menyebabkan pintu tidak sejajar dengan bingkai. Hal ini dapat menghasilkan gesekan yang menyebabkan bunyi ketika pintu digerakkan.

4. Kerusakan pada Engsel

Engsel yang aus, kendur, atau rusak dapat menjadi penyebab bunyi pada pintu. Hal ini merupakan salah satu yang umum.

5. Material Pintu yang Tidak Sesuai

Pintu yang terbuat dari material yang kurang berkualitas atau tidak sesuai dengan kondisi lingkungan dapat lebih rentan terhadap perubahan dimensi akibat cuaca. Selain itu juga bisa disebabkan kelembaban sehingga terjadi gesekan dan bunyi. Karena itu, perhatikan jenis material pintu untuk rumah tinggal.

6. Penggunaan Hardware yang Tidak Tepat

Pilihan handle pintu atau hardware yang tidak cocok dengan ukuran atau berat pintu dapat menyebabkan ketidakseimbangan. Hal itu dapat berkontribusi pada bunyi yang tidak diinginkan. Selain itu, kemungkinan juga karena terkait tinggi handle pintu.

Baca juga: 12 Merk Handle Pintu Rumah yang Paling Bagus

5 Cara Agar Pintu Tidak Bunyi Saat Dibuka yang Perlu Diketahui

Cara agar pintu tidak bunyi.
Source : Freepik

Pintu yang berbunyi saat dibuka atau ditutup dapat menjadi masalah yang mengganggu kenyamanan di rumah. Berikut adalah beberapa cara yang perlu diketahui untuk menjaga pintu agar tidak menghasilkan bunyi yang mengganggu saat dibuka:

1. Keluarkan Pin dari Lubang Engsel

Salah satu cara pertama yang dapat dicoba adalah melepaskan pintu dari engselnya. Caranya adalah dengan menggunakan palu dan obeng untuk memukul keluar pin yang menyambungkan pintu dengan engsel. Hal ini memungkinkan Anda untuk melakukan perawatan lebih lanjut pada engsel dan pin.

2. Melumasi Lubang Pin

Setelah pin dikeluarkan, periksa lubang engsel dan pinnya. Melumasi kedua bagian ini dengan pelumas khusus untuk pintu atau minyak pelumas dapat membantu mengurangi gesekan dan meminimalkan bunyi saat pintu dibuka atau ditutup.

3. Bersihkan dan Lumuri Pin Menggunakan Minyak

Pastikan untuk membersihkan pin dan lubang engsel dari debu, kotoran, atau residu lainnya yang mungkin terkumpul. Setelah dibersihkan, lumuri pin dengan minyak pelumas yang sesuai untuk mencegah gesekan berlebihan dan mencegah bunyi yang tidak diinginkan.

4. Memasang Kembali Pin ke Lubang Engsel

Setelah membersihkan dan melumasi, pasang kembali pin ke lubang engsel dengan hati-hati. Pastikan pin masuk dengan benar dan sejajar dengan engsel. Proses ini dapat membantu mengembalikan fungsionalitas pintu tanpa menghasilkan bunyi yang mengganggu.

5. Kencangkan Kembali Sekrup Kaki Engsel

Engsel pada pintu.
Source : Freepik

Periksa sekrap kaki engsel pada pintu dan bingkai. Jika terdapat sekrap yang kendur, kencangkan kembali dengan menggunakan obeng.

Pengecetan dapat membuat pintu lebih stabil dan mengurangi kemungkinan gesekan yang menyebabkan bunyi tidak diinginkan. Namun penting dicatat bahwa penggunaan merk engsel pintu yang kuat jadi salah satu jaminan.

Itulah beberapa cara agar pintu tidak bunyi saat dibuka. Pastikan Kamu mengikuti langkah-langkahnya agar suara yang mengganggu pada pintu tidak lagi muncul. Semoga artikel ini bermanfaat.

Baca juga:

Source Feature Image: Freepik


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek informasi The Agathis dan dapatkan hunian idaman kamu sekarang juga. Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.

Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download