BlogPemilik PropertiDesain HunianMengenal SolarTuff, Inovasi Baru untuk Atap Rumah Modern

Mengenal SolarTuff, Inovasi Baru untuk Atap Rumah Modern

Dipublikasikan oleh Aodhira Fawwaz Syah dan Diperbarui oleh Aodhira Fawwaz Syah

Des 16, 2023

4 menit membaca

Copied to clipboard
Jenis-Jenis Atap Kanopi dan Kisaran Harganya

Pernah dengar tentang atap solartuff? Jenis atap yang satu ini memang masih terbilang baru dan belum banyak digunakan. Berbeda dengan atap genteng, solartuff biasanya hanya digunakan untuk area tertentu seperti carport atau kanopi.

Ini karena atap solartuff bersifat transparan dan tembus cahaya, sehingga membuat ruangan di bawahnya terang benderang di siang hari. Material solartuff memang mirip seperti kaca, tetapi lebih kuat dan tersedia dalam beragam warna. Simak uraian di bawah ini untuk cari tahu selengkapnya tentang atap transparan solartuff.

Kamu dapat memanfaatkan solartuff untuk atap rumah modern di rumah baru kamu di rumah baru di Kabupaten Bogor dan di rumah second Kec Bandung. Kamu juga bisa menggunakan solartuff di rumah baru kamu yang didesain mengikuti keinginan kamu dengan memanfaatkan bantuan KPR rumah.

Apa itu SolarTuff?

Source : PT Impack Pratama Industri Tbk

SolarTuff® merupakan atap yang materialnya tembus pandang. Berbeda dengan atap fiber atau kaca, material solartuff berupa lembaran polycarbonate yang dibuat dengan teknologi canggih Eropa.

Material ini memiliki kualitas premium dengan tingkat kejernihannya tinggi. Karakternya yang tembus cahaya membuat area rumah terlihat terang dengan cahaya alami.

Material solartuff juga tahan lama dan tahan terhadap terpaan cuaca, baik terik matahari maupun hujan. Apalagi solartuff memiliki permukaan bergelombang layaknya atap seng, sehingga air hujan bisa meluncur turun dengan bebas.

Yang tak kalah menarik, atap solartuff tersedia dalam berbagai pilihan warna menarik. Jadi, kamu bisa memilih warna yang paling sesuai dengan desain rumahmu.

SolarTuff Apakah Panas?

Sebelumnya disebutkan bahwa atap solartuff memiliki sifat tembus cahaya. Lantas, muncul pertanyaan apakah solartuff panas? Jawabannya adalah tidak, sebab material polycarbonate pada solartuff sudah dilapisi dengan UV Protection.

Jadi, meski ruang di bawah atap terang oleh cahaya matahari, kamu tidak akan merasakan panas layaknya berjemur di bawah matahari langsung. Karenanya, atap jenis ini cocok untuk digunakan di teras, carport, kanopi rooftop, bahkan area dapur semi-outdoor.

Perbedaan SolarTuff dan SolarFlat

Source : PT Impack Pratama Industri Tbk

Selain solartuff, ada juga solarflat atau yang dikenal dengan sebutan solartuff solid. Jangan sampai keliru ya saat membelinya di toko bangunan. Meski namanya mirip, solartuff dan solarflat memiliki bentuk yang berbeda.

SolartuffSolarflat
PermukaanBergelombangDatar seperti kaca
KetebalanLebih tipis dengan ketebalan 0,8 mmLebih tebal antara 1,2 mm hingga 6 mm
Varian 3 varian, yakni Roma, Greca & Trimdeck2 varian, yakni Plain & Embossed

Dengan mengetahui perbedaan antara solartuff dan solarflat, nantinya kamu bisa menentukan pilihan tepat sesuai penggunaannya. Apakah akan digunakan untuk atap, cladding, partisi, ataupun kanopi.

Ukuran SolarTuff

Sebelumnya disebutkan bahwa solartuff tersedia dalam 3 varian, yaitu Roma, Greca dan Trimdeck. Ketiga varian ini memiliki ukuran dan ketebalan yang berbeda. Berikut detail ukuran serta pilihan warna yang tersedia untuk masing-masing varian:

1. Solartuff varian Roma

Ketebalan: 0,8 mm

Lebar: 86 cm, Lebar Efektif: 76 cm

Panjang: 1,8 – 6,0 m

Tinggi: 18mm

Warna: bening, abu-abu, perunggu, hijau, biru

2. Solartuff varian Greca

Ketebalan: 0,8 mm

Lebar: 82 cm, Lebar Efektif: 76 cm

Panjang: 1,8 – 6,0 m

Tinggi: 18 mm

Warna: bening, abu-abu, perunggu, hijau, biru, silver millennium, putih

3. Solartuff varian Trimdeck

Ketebalan: 0,8 mm

Lebar: 83 cm, Lebar Efektif: 76,2 cm

Panjang: 4 – 6 m

Tinggi: 29 mm

Warna: bening

Penggunaan Atap Solartuff

Dengan pilihan ukuran, ketebalan, dan warna yang beragam, atap transparan solartuff bisa digunakan untuk berbagai keperluan. Di antaranya adalah:

1. Kanopi Rooftop

Source : iStock

Punya rooftop memang menyenangkan, tapi sering dikeluhkan saat kondisi panas terik atau bahkan hujan. Nah, atap transparan solartuff bisa jadi solusi untuk melindungi dari panas matahari maupun hujan.

2. Kanopi Carport atau Teras

Source : iStock

Atap transparan solartuff juga cocok digunakan untuk menaungi area carport maupun teras. Dengan begitu, area ini tetap terang dengan adanya cahaya alami.

3. Atap dan Dinding Green House

Source : GardenNappyValleyNet

Punya hobi berkebun atau merawat tanaman hias? Kamu bisa membuat green house atau rumah kaca dengan menggunakan solartuff sebagai dinding dan atapnya.

4. Penaung Jendela

Source : iStock

Jendela sering terkena tempias saat hujan deras? Coba pasang penaung jendela dengan solartuff supaya tidak menghalangi cahaya yang masuk.

Kelebihan Produk SolarTuff

Atap transparan solartuff kian populer bukan tanpa alasan. Berikut beberapa kelebihan dari memasang atap solartuff:

  • Memungkinkan penerangan alami sehingga hemat listrik
  • Mampu menyerap atau meredam panas, sehingga ruangan di bawah akan tetap dingin
  • Tidak mudah terbakar
  • Tahan terhadap benturan dan kondisi cuaca
  • Lebih kuat dari material kaca maupun akrilik
  • Mampu menahan suhu dingin maupun panas, mulai dari -20°C hingga 120°C
  • Ukurannya berupa lembaran sehingga pemasangannya mudah dan cepat selesai
  • Solartuff mudah untuk dibersihkan.

Dengan kelebihan-kelebihan yang disebutkan di atas, solartuff bisa jadi alternatif yang lebih baik daripada atap kaca maupun akrilik. Selain daya tahannya lebih tinggi, solartuff tidak panas dan memiliki sifat tembus cahaya layaknya material kaca.

Demikian ulasan mengenai atap solartuff beserta penggunaan serta kelebihannya. Bagaimana, tertarik menggunakan atap transparan ini?

Baca juga: Kelebihan dan Kelemahan Atap Rumah Spandek

Feature Source Image: AGMAlumunium


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek properti pilihan kami Vasa Jagakarsa dan temukan keunggulan, fasilitas menarik dan promo menguntungkan lainnya cuma di Pinhome! Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.   

Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok

          © www.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download