Dipublikasikan oleh William Ciputra dan Diperbarui oleh William Ciputra
Nov 18, 2023
5 menit membaca
Daftar Isi
Aluminium merupakan salah satu pilihan material untuk atap rumah di samping genteng tanah liat, beton, dan ijuk. Seperti material pada umumnya, ada kelebihan dan kekurangan atap aluminium yang perlu dipertimbangkan. Kelebihan dan kekurangan ini akan dibahas secara lengkap dalam artikel ini.
Masyarakat mengetahui atap aluminium ini dengan nama atap seng. Atap ini banyak digunakan di rumah-rumah yang berada di pegunungan karena sifatnya yang menyerap panas. Sehingga rumah yang menggunakan atap seng akan terasa lebih hangat.
Atap aluminium tentu kurang cocok jika dipasang untuk atap rumah di Bekasi seperti Samira Regency Bekasi atau The Mansion. Kamu yang ingin jual rumah bekas di Kab Bogor Utara bisa pasang iklan rumah di Pinhome.
Baca juga: 15 Kelemahan dan Kelebihan Rangka Atap Baja Ringan
Aluminium adalah unsur kimia dengan lambang AI dan nomor atomnya 13. Meski termasuk logam, namun aluminium bukan merupakan jenis logam berat. Namun, aluminium termasuk elemen yang jumlahnya sekitar 8% dari permukaan bumi dan termasuk logam paling berlimpah ketiga di dunia.
Logam ini juga bisa ditemui dalam penggunaan aditif makanan, antasida, buffered aspirin, astringents, semprotan hidung, antiperspirant, air minum, knalpot mobil, asap tembakau, penggunaan aluminium foil, peralatan masak, kaleng, keramik, dan kembang api.
Selain itu, logam ini merupakan konduktor listrik yang baik. Selain juga merupakan konduktor yang baik untuk panas. Logam ini dapat ditempa menjadi lembaran, ditarik menjadi kawat, dan diekstrusi menjadi batangan dengan bermacam-macam penampang. Sifatnya ringan, kuat, dan tahan korosi.
Aluminium digunakan dalam banyak hal. Kebanyakan darinya digunakan dalam kabel bertegangan tinggi. Juga secara luas digunakan dalam bingkai jendela dan badan pesawat terbang.
Di rumah, logam ini bisa ditemukan dalam panci, botol minuman ringan, tutup botol susu, lapisan lampu mobil, compact discs, hingga atap rumah.
Baca juga: Cara Pemasangan Atap Baja Ringan
Selain jumlahnya yang berlimpah, aluminium memiliki banyak kelebihan dan keunggulan dibandingkan dengan logam lain yang ada di dunia. Berikut kelebihan aluminium tersebut:
Baca juga: 5 Tips Desain Atap Rumah Terbaik Untuk Kamu
Logam yang satu ini juga bisa digunakan sebagai bahan pembuatan atap rumah. Sama seperti logamnya yang banyak kelebihan, atap dari material ini juga memberikan beberapa kelebihan sebagai berikut.
Atap dari bahan ini memiliki sifat yang ringan namun juga kuat. Artinya bobot atap ini tidak seberat atap genteng dari tanah liat, tapi memiliki kekuatan yang tidak diragukan lagi. Bahan ini juga anti pecah, bisa menahan hujan, serta mampu menahan bobot sedang.
Karena terbuat dari aluminium, maka atap ini akan lebih tahan lama dibanding atap dari bahan lain. Ketahanan minimal yang ditawarkan adalah anti pecah. Selain itu, atap ini juga tahan terhadap paparan cuaca ekstrem baik panas maupun hujan.
Atap dari bahan ini tidak mudah korosi atau berkarat. Ini tentu akan berbeda dengan bahan lain. Dengan sifatnya yang tahan korosi, maka atap dengan bahan ini sangat cocok diaplikasikan pada bangunan di lokasi lembab seperti pegunungan.
Pemasangan atap dari bahan ini juga sangat mudah. Kamu tidak perlu memasang kayu reng dan usuk dengan rapat layaknya memasang genteng. Panel atap ini biasanya dibuat dengan ukuran yang lebar, sehingga pemasangan bisa lebih cepat dan kebutuhannya pun tidak banyak.
Baca juga: Membuat Gambar Rangka Atap Rumah
Meski memiliki banyak sekali kelebihan, atap dengan material ini juga menyimpan kekurangan yang perlu diwaspadai. Berikut beberapa kekurangan tersebut.
Warna asli atap aluminium yaitu perak atau abu-abu kurang direkomendasikan untuk digunakan. Pasalnya, warna asli bahan ini bisa mengalami luntur dan berbintik. Salah satu cara antisipasinya adalah dengan memasang panel atau lapisan.
Memang atap ini bersifat kuat dan tahan lama. Namun panelnya yang tipis membuat atap ini mudah penyok. Untuk itu, kamu perlu berhati-hati saat memasang. Selain itu, pastikan area di atas atap tidak tertimpa pohon atau benda lain yang membuatnya penyok.
Bahan aluminium bisa mengembang dan mengerut kira-kira dua kali lipat dari atap jenis atap baja. Mengembang dan menyusut ini juga dapat menyebabkan pengalengan oli, peningkatan kebisingan, dan lebih banyak perawatan yang diperlukan pada pengencang yang terbuka.
Itulah beberapa kekurangan dan kelebihan atap aluminium yang perlu kamu ketahui sebelum memasangnya untuk atap rumah. Semoga bermanfaat.
Baca juga:
Source Feature Image: iStock
Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek informasi Griya Parama dan dapatkan hunian idaman kamu sekarang juga. Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.
Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.
© www.pinhome.id