BlogHome ServiceKecantikan15 Rekomendasi Hair Tonic Terbaik dan Aman!
0
0

15 Rekomendasi Hair Tonic Terbaik dan Aman!

Dipublikasikan oleh Voni Wijayanti

Des 4, 2023

7 menit membaca

Copied to clipboard
top-right-banner

Memiliki rambut yang sehat bukan sekedar menggunakan merk shampoo terbaik, kamu juga perlu melakukan perawatan tambahan untuk menjamin kesehatannya. Penggunaan serum rambut dan hair tonic merupakan salah satu upaya untuk melakukan perawatan rambut.

Saat ini terdapat berbagai macam hiar tonic yang bisa Pins gunakan, mulai dari hair tonic untuk rambut rontok dan berbagai keluhan lainnya. Berikut beberapa rekomendasi terbaiknya!

Rekomendasi Hair Tonic Terbaik

Memiliki berbagai masalah rambut merupakan keluhan yang sering terjadi tidak hanya pada kaum wanita saja melainkan juga pada kaum pria. Pins akan membutuhkan hair tonic untuk menjaga kesehatan rambut. Berikut rekomendasinya!

Makarizo Advisor Hair and Scalp Tonic

Source : Prisghanpage

Produk dari Makarizo sudah terkenal sebagai produk perawatan rambut yang bagus bahkan banyak digunakan di salon. Hair tonic dari Makarizo mengandung lidah buaya dan ekstrak ginseng yang sangat bermanfaat untuk rambut. Selain itu, produk ini juga bisa dipakai untuk semua jenis rambut. Octopirox yang terkandung dalam hair tonic dapat mengatasi masalah rambut yang berketombe. Pemakaian hair tonic Makarizo juga cukup mudah, semprotkan hair tonic di area kulit kepala setelah keramas dengan shampo dan conditioner.

Baca juga: 

Bio Hair 123 Tonic

Source : Female Daily

Bagi Pins yang sedang mencari merk hair tonic untuk rambut rontok dengan bahan-bahan alami dan aman digunakan maka bisa mencoba Bio Hair 123 Tonic. Kamu juga tidak perlu ragu karena produk ini telah mengantongi izin dari BPOM. Untuk penggunaan jangka panjang, produk hair tonic ini juga tidak menimbulkan efek samping. Bio Hair 123 Tonic dirancang dengan cara tradisional, namun memberikan efek yang nyata untuk kulit kepala. 

Natur Hair Tonic Aloe Vera

Source : Ethereal Potato

Penggunaan produk dengan bahan alami untuk rambut bisa membantu Pins membangun rambut yang sehat. Brand Natur merupakan brand lokal yang menjadi andalan bagi para wanita yang menginginkan rambut hitam berkilau. Tidak hanya menghitamkan, hair tonic terbaik dari Natur mengandung aloe vera yang berfungsi dalam menjaga serta menutrisi rambut. 

Mustika Ratu

Source : Urbanasia

Selain mengeluarkan berbagai produk perawatan tubuh, Mustika Ratu juga menghadirkan produk yang dapat digunakan sebagai perawatan rambut. Tekstur yang cair dan harum membuat hair tonic terbaik Mustika Ratu cukup disukai. Aroma dari hair tonic sangat khas yaitu wangi jamu. Cara penggunaannya juga mudah, tuangkan hair tonic ke telapak tangan dan oleskan ke kulit kepala secara menyeluruh. 

L’Oreal Fall Resist 3x Anti-Hair Fall Tonic

Source : Shopee

Saat ini produk perawatan hair tonic untuk rambut rontok dan masalah lainnya dari L’Oreal tengah naik daun dan mendapat banyak perhatian dari masyarakat. Bagi Pins pemilik rambut rontok, terdapat hair tonic yang diformulasikan secara khusus untuk mengatasi masalah kerontokan.  Kandungan Arginine yang merupakan asam amino esensial memiliki khasiat memberikan nutrisi untuk rambut. Tidak hanya itu saja, pertumbuhan rambut juga akan didorong karena suplai darah meningkat ke akar rambut. 

Angeline Hair Treatment Hair Tonic

Source : Bukalapak

Produk hair tonic terbaik yang berasal dari Spanyol ini dibuat menggunakan bahan campuran herbal. Kandungan yang ada di dalamnya yaitu, niacinamide, aloe vera extract, biacalip, dan betain yang merupakan campuran tanaman dengan fungsi untuk menjaga rambut. Selain itu, produk ini juga aman digunakan karena dibuat tanpa tambahan bahan pewarna. Tidak hanya mengatasi masalah rambut rontok, hair tonic Angeline ini juga bisa menghambat pertumbuhan uban. 

Baca juga:

Kerastase Specifique Stimuliste Hair Tonic

Source : Popbela

Pins sering menggunakan pomade rambut dan membuat rambut menjadi rontok, kering, dan berminyak? Kamu membutuhkan hari tonic yang bagus untuk merawat rambut. Bagi Pins yang menginginkan hair tonic profesional maka Kerastase ini bisa dicoba. Kerastase cocok dikatakan sebagai hair tonic yang bagus untuk rambut rontok parah.

Terdapat kandungan alami untuk rambut rontok dan kering, seperti Aminexil. Kandungan ini berperan dalam mencegah pengerasan kolagen yang bisa membuat rambut rontok. Vitamin PP berfungsi melancarkan sirkulasi darah supaya optimal. Selain itu, terdapat kandungan Amino Acid dan Arginine yang dapat menstimulasi zat pada rambut. 

Hair Tonic Putri

Source : Bukalapak

Pins sedang mencari produk hair tonic murah? Maka produk dari Putri bisa dicoba. Terdapat 3 varian produk yang diciptakan sesuai dengan jenis rambut. Dilengkapi juga dengan kandungan ekstrak ginseng yang berperan dalam menguatkan akar rambut. Selain itu, kandungan vitamin dapat menjaga rambut supaya tetap sehat. Hair tonic terbaik ini bagus dipakai pada rambut yang basah atau setelah keramas. Teksturnya cair dan aromanya juga wangi. 

Mylea Lancry Vitamin Hair Tonic

Source : Lazada

Sering melakukan bleaching rambut dan mewarnainya bisa membuat kerusakan pada area kulit kepala dan rambut. Hair tonic ini Tersedia dengan harga yang terjangkau, membuat Mylea bisa menjadi salah satu pilihan bagi Pins yang mencari hair tonic murah. Diformulasikan untuk menutrisi kulit kepala dan akar rambut supaya dapat tumbuh sehat dan subur. 

Baca juga: 

Johnny Andrean Hair Tonic Nourishing Grow and Charge

hair tonic terbaik
Source : Bukalapak

Terbuat dari bahan dan kandungan alami, hair tonic dari Johnny Andrean ini dapat digunakan bagi Pins yang mengalami masalah rambut rontok. Selain itu, produk hair tonic ini sudah bisa dibeli di supermarket maupun minimarket. 

Packagingnya menggunakan botol kaca, sehingga terlihat lebih elegan dan higienis. Namun, mulut botolnya urang ramah, sehingga mudah tumpah atau pecah. Hair tonic ini dibuat untuk pria dan mengandung ekstrak swertia japonica yang memiliki fungsi melembabkan kulit kepala. 

Garnier Neril Anti-Loss Guard Tonic

hair tonic terbaik
Source : BliBli

Masalah rambut rontok dapat disebabkan oleh berbagai faktor, salah satunya adalah kekurangan nutrisi. Hair tonic bisa menjadi solusi yang pas untuk Pins. Hair tonic Garnier dilengkapi dengan protein serta vitamin komplek yang dapat menutrisi akar rambut. Kekuatan rambut juga menjadi lebih terjaga dan rambut tumbuh lebih kokoh dan sehat. Selain itu, penggunaan ekstrak tanaman seperti chamomile, horsetail, wheat, nettle, dan birch juga berperan penting dalam proses pertumbuhan rambut. 

NR Hair-Reactive Tonic

hair tonic terbaik
Source : Popmama

Salah satu produk perawatan rambut yang telah ada cukup lama adalah NR Nature & Research. Hair tonic sangat cocok digunakan bagi Pins yang mengalami masalah rontok yang tidak juga membaik. Bisa saja penyebab kerontokan tersebut adalah adanya jamur merugikan yang berkembang di kulit kepala. Hair tonic NR ini mengandung piroctone yang berfungsi dalam mengurangi infeksi akibat jamur. Bahan tersebut juga biasanya dijumpai dalam produk shampo antiketombe. 

ERHAIR Hair Loss Tonic

hair tonic terbaik
Source : Shopee

Selain unggul dalam hal perawatan wajah, Erha juga mengeluarkan produk untuk perawatan rambut yang berkualitas. Hair tonic terbaik dari Erha ini terkenal ampuh untuk mengatasi kerontokan. Dikembangkan dengan formula dematologi sebagai hair tonic untuk rambut rontok yang berkualitas.

Intense Ultimate Care Hair Tonic

hair tonic terbaik
Source : Gayarambut.com

Mengandung 15 jenis asam amino, produk perawatan rambut ini mampu menjamin rambut tumbuh dengan sehat dan tidak mudah rontok. Pins memiliki keluhan rambut pecah-pecah? Kamu bisa mengatasinya dengan hair tonic yang satu ini.

Kanimoto Hair Growth Accelerator

hair tonic terbaik
Source : Racun Warna Warni

Diimpor langsung dari negeri Sakura, Kanimoto hair tonic ini memiliki kualitas yang sudah tidak diragukan lagi. Memiliki kandungan Sophora Angustifoila Root Extract yang dapat mempercepat pertumbuhan rambut. Selain itu, berfungsi juga mendorong sel kulit kepala hingga akar rambut untuk mengaktifkan sirkulasii darah. Dibuat dari ekstrak pohon Hinoki dengan khasiat antiseptik untuk mencegah masalah rambut dan kulit kepala.

Itulah beberapa rekomendasi hair tonic terbaik yang bisa Pins gunakan sebagai pilihan. Selain itu, kamu juga bisa menggunakannya sebagai produk hair tonic untuk rambut rontok. Selamat mencoba!

Baca juga: 

Featured image source: Watsons


Temukan pilihan rumah dan apartemen terlengkap di Aplikasi Pinhome. Cek informasi Perumahan Athena Residence dan dapatkan hunian idaman kamu sekarang juga. Cari tahu juga tips penting persiapan beli rumah dan KPR di Property Academy by Pinhome.   

Hanya Pinhome.id yang memberikan kemudahan dalam membeli properti. Pinhome – PINtar jual beli sewa properti.

Copied to clipboard
bottom-sidebar-banner
left footer bannerright footer banner
left footer bannerright footer banner

Properti Rekomendasi

    Rp 550,8 Juta - Rp 1,5 Miliar
    Angsuran mulai dari Rp3,8 Juta/bln
      Rp 181 Juta
      Angsuran mulai dari Rp1,2 Juta/bln
        Rp 357,1 Juta - Rp 780 Juta
        Angsuran mulai dari Rp2,5 Juta/bln

        Properti Eksklusif: Green Paradise City

        Parung Panjang, Kab. Bogor
          Rp 1 Miliar - Rp 1,1 Miliar
          Angsuran mulai dari Rp7,2 Juta/bln

          Properti Eksklusif: The Agathis

          Pancoran Mas, Kota Depok
          sticky banner
          sticky banner

          © lifestyle.pinhome.id

          Pinhome App

          Coba Aplikasi Pinhome

          Cari, konsultasi, beli, hingga jasa perawatan rumah, semua ada!
          Unduh sekarang dan nikmati manfaatnya.

          iOS PCA DownloadAndroid PCA Download